All Chapters of PANGGUNG HEBOH: Chapter 101 - Chapter 110
131 Chapters
Tidur Di Sofa Lagi
Sekitar satu menit berikutnya Bayu menyampaikan hal yang membuat BJ terkaget. Ia kaget karena apa yang disampaikan Bayu sejalan dengan apa yang Nyai pernah sampaikan pada BJ beberapa hari yang lalu.     “Kapan-kapan ajak gue dong main musik!" kata Bayu yang mengganti topik pembicaraan. “Kita dulu pernah main musik barengan.”   BJ hanya melontar senyum. Tak tahu hendak menjawab bagaimana. Bagi Bayu, sikap diam ini mengisyaratkan sebuah penolakan. “Bisa kan?” Sekuat tenaga, BJ menggeleng. Akibatnya, amarah yang tersimpan dalam diri Bayu mulai kembali bergolak keluar. Mencari jalan atau pelampiasan. “Songong! Berasa jadi superstar lu?”   Bayu tiba-tiba melihat sesuatu. BJ rupanya tengah menenteng sebuah kantong kresek hitam. Peristiwa hampir dua bulan lalu, kasus popok bekas, mendadak terbayang kembali. Bagi Bayu yang bukan tipikal pemaaf ini menimbulkan rasa dendam dan sakit hati.
Read more
Show Time
Hari itu ia pergi ke sebuah mall lagi. Ini adalah mall kedua yang ia kunjungi di Jakarta. Berbeda dengan yang pertama, mall ini konon merupakan mall paling mewah di Jakarta dan menjadi salah satu yang terhebat di Asia Tenggara. BJ mengunjungi tempat itu karena menemani Abah yang memang mengunjungi sebuah superstore untuk membeli peralatan pertukangan dengan teknologi modern.   Abah sudah menemukan apa yang dicari dan ia sedang antri bersama dengan belasan orang lain. Antrian hari itu memang mengular karena superstore sedang mengadakan diskon besar-besaran. BJ meminta izin pada Abah untuk menunggu di luar saja dan tentu saja Abah mengizinkan.   Di samping superstore terdapat butik yang memajang produk poloshirt. BJ merasa lucu dengan logo buaya yang ada di sana yang baginya mengingatkan suasana saat di kampung ia pernah melihat buaya yang berhasil ditangkap Abah di pinggir sungai dekat rumah. Lacoste, itu namanya. Nama yang dipakai sebagai me
Read more
Ngancem Putus
Karena tengah hangat-hangatnya berita mengenai Covid-19, panitia sempat memasang sebuah spanduk cukup besar di dekat pintu gerbang sekolah. Tapi belum lagi setengah jam tergantung spanduk itu dicabut lagi karena pesannya yang dianggap kurang pas. Bagaimana tidak, pesan spanduk itu adalah: ‘Mari bergandeng tangan mencegah Corona.’Sebuah jargon yang umum tapi jadi terasa menggelikan di masa pandemi dimana semua orang disarankan menjaga jarak. Terlepas dari keteledoran kecil di atas, kesuksesan acara sepertinya sudah terbayang dari awal. Ini terlihat dari animo siswa, guru, orangtua, pekerja yayasan, dan khususnya masyarakat umum yang mulai hadir sejam sebelum acara dimulai. Sambutan demi sambutan mengawali acara yang kemudian diikuti dengan berbagai performance mulai dari tari, nyanyi, musik, sulap, paduan suara, hingga stand up comedy. Masih ada setengah jam lagi sebelum tampil ketika BJ mengalami masalah. Akibat
Read more
Karaoke
Tanpa merasa perlu mengangkat telpon, BJ sudah bisa menduga bahwa rekan-rekan band-nya sudah menanti kehadirannya. "Sori, Pul. Gue musti ke panggung dulu." "Tapi gue ke sini sebetulnya lagi butuh pertolongan lu," kata Saipul.   Apip menimpali. "Iya, J. Cuma sebentar kok, paling nggak sampe semenit dua menit." "Bantuan apa?" “Lu pernah ke ruang toilet yang ada sepuluh kamar WC? Yang baru dibikin bulan lalu?“ “Yang diresmiin kepala sekolah?" "Betul,” Apip membenarkan. “Yang peresmiannya dengan acara buang air kecil dan air besar secara massal." “Yang Apip paling lama di salah satu kamarnya kan?” tanya BJ serius. "Ada apa emangnya?" "Kuncinya rusak. Akibatnya Bu Merry kekunci di sana."   BJ terkaget mendengar apa yang terjadi pada salah satu guru yang paling ia hormati itu. Tanpa berpikir lama ia langsung berlari mengikuti Saipul dan Apip yang membawanya ke lokasi. Tak terpikir pad
Read more
Motivator Dadakan
BJ menarik nafas panjang. Tatapan matanya antara sedih, kecewa, dan marah saat melihat Apip dan Saipul yang menghalangi jalan keluar. “Jadi ini rupanya jebakan supaya gue kekunci di sini dan nggak bisa tampil di panggung. Begitu kan Saipul, Apip?” “Begini,” kata Saipul dan Apip. Karena diucap bersamaan Saipul menunggu biar Apip saja yang berbicara. Tapi Apip juga berpikir sama agar Saipul saja yang berbicara, akibatnya keduanya jadi saling menunggu beberapa saat.   “Begini,” Saipul dan Apip kembali mengucap bersamaan. Tak sabar, Apip lantas menyuruh Saipul saja yang berbicara. “Begini J,” kata Saipul. Ia menunggu sebentar. Setelah yakin tidak terjadi bentrokan ucapan dengan rekannya ia lalu melanjutkan. “Lu dikurung di sini emang sengaja. Jangan coba-coba pake hape karena begitu lu keluarin, pasti gue banting.“   Apip maju selangkah. “Jangan juga sok jadi jagoan karena lu cuma sendiri sedangkan kita dong berdu
Read more
Sulap Gak Mutu
"Guys, dengar nih. Yang namanya masalah itu so pasti ada dalam kehidupan. Dia bisa muncul dan bikin kacau apa aja yang udah kita siapin."Seolah menggambarkan apa yang diucapkan Lichelle, Happy-Dedot-Charlie melihati peristiwa di belakang punggung Lichelle ketika Pak Mintarja kesana-kemari mengejar sang intruder alias penyusup. "Tapi apa masalah itu harus dibiarin?  Nggak kan? Kenalin masalahnya, setelah itu kejar dia karena itu cara ngatasinnya."Di latar belakang, Pak Mintarja semakin gencar mengejar anak kambing yang ternyata lumayan lincah gerakannya."Mungkin ngatasinnya nggak gampang. Tapi kita harus coba."Si anak kambing lolos dari sergapan Pak Mintarja."Dan coba lagi."Untuk keduakalinya anak kambing lolos dari sergapan."Apapun rintangannya, dia musti dikejar, tangkep, atasin." Aktifitas rutin Pak Mintarja yang tiap pagi berlari-lari keliling kompleks rusun me
Read more
Efek Halu
Sadar bahwa tingkat kehalusinasian Saipul dan Apip bisa dimanfaatkan, BJ mencari akal bagaimana ia bisa keluar dari toilet. Tadi itu dia melihat sendiri, ruang memang dikunci dari dalam oleh Apip. Tapi – ini yang BJ baru sadari – kunci pintu ternyata masih menggantung di tempatnya. Kendati begitu BJ tidak mau gegabah. Ia sadar bahwa waktu untuk memutar kunci, membuka pintu, dan kabur tetap saja tidak akan secepat waktu kalau ia tertangkap kembali. Agar bisa keluar BJ hanya perlu lolos dari sergapan kedua dajal itu atau membuat mereka tersingkir dari hadapannya.   Di tengah keriuhan pertengkaran antara Saipul dan Apip – soal kuda atau monyet – BJ  mencoba menarik perhatian. “Sssssssttttt! Hei dengerin tuh…” Berhasil. Keduanya terdiam dan kini sama-sama melihati BJ. “Lu suruh gue diem emangnya ada ap…” “Ssssssstttt! Suara apaan tuh?” tanya BJ serius seolah sedang mendengar sesuatu.   Terpancing dengan sikap
Read more
Yang Terbuang, Yang Didekati
Acara di karaoke berlangsung lama. Sudah dua jam tujuh orang yang dibawa Haryono di dalam ruang berAC sambil bernyanyi dan makan minum. Mengikuti adat di negara asalnya, Abah akhirnya harus menemani ketika mulai meminum bir. Sebetulnya ia ingin sekali menolak, tapi akhirnya Abah tergoda juga karena seumur-umur belum pernah mencoba. Bir satu-satunya yang ia pernah minum hanyalah bir pletok. Sejenis minuman herbal khas Betawi tanpa alkohol di dalamnya sama sekali.   Winda Chao juga terlihat makin nyaman dan dekat dengan Abah. Malam itu ia minta ditemani lebih lama oleh Haryono cs dan Abah pun mau tak mau harus ikut. Terlihat di sana bahwa Broery seperti mencoba menarik perhatian Nona Chao tapi wanita itu lebih suka mengobrol dengan Hendri alias Abah.   Belakangan Abah tahu apa alasan di balik sikap Nona Chao itu. Dari rekannya yang ternyata sudah lama bekerja dengan Winda ia baru tahu bahwa wanita itu lebih suka berkencan pada pria bersuami da
Read more
Apip dan Pantatnya (1)
Mengenai hubungan BJ dengan Lichelle, sepertinya tidak terlalu sulit menebak akhirnya. Jadian-nya mereka  langsung diketahui banyak orang. Restu dari orangtua Lichelle sudah didapat bahkan sebelum mereka manggung. Restu paling besar datang dari Haryono yang begitu bersyukur karena kehadiran BJ yang – secara langsung atau tidak langsung – mengubah perilakunya untuk menjadi Papa yang lebih mengasihi puterinya yang selama ini beberapa kali ia sakiti.   Belakangan, momen ini juga jadi jalan mendekatkan hubungan mereka dengan orangtua BJ, khususnya Abah. Menurut BJ, Abah masih merasa tidak enak karena menolak pekerjaan sebagai interpreter di tempat kerja Haryono. Namun tentu saja hal ini bisa diterima dan tidak lagi dianggap sebagai kendala oleh Haryono.   Di hari H plus satu pertunjukan di panggung nan heboh, segalanya nampak berjalan sempurna bagi BJ. Gadis secantik Lichelle sudah resmi menjadi miliknya dan gadis itu sudah jelas-j
Read more
Apip dan Pantatnya (2)
Ia menduduki rokok yang masih membara! Apip tidak berani bangkit dari duduknya karena pak Mintarja sudah keburu muncul. Kalau ia bangun, sudah pasti sang wali kelas akan memergoki dan ia harus siap dengan sanksi hukuman beliau. Terpaksa, walau mulai terasa perih, Apip memaksa diri untuk menduduki rokok itu.   Tapi Pak Mintarja ternyata hanya lewat dan tak jadi masuk. Saipul menarik nafas. Lega karena beliau tidak jadi ke tempat itu.  Namun saat ia menoleh ke Apip ia terkaget karena rekannya meringis, seolah menahan penderitaan. “Kenapa lu?“ “Lord Voldermort udah pergi?“ bisik Apip. “Pak Mintarja? Ya udah. Emang kenap...“   Belum selesai ucapan Saipul, Apip tiba-tiba terlompat dari duduknya sambil menjerit keras. “Awwwww!!!!“ Saipul melihati ulah Apip sambil terbengong. Apip bukan hanya terlompat dan berteriak. Ia juga mengebas-ngebas pantatnya. Saat menengok apa yang dikebas, Saipul tersadar.
Read more
PREV
1
...
91011121314
DMCA.com Protection Status