Katerina duduk dengan diapit oleh Daniel dan Matthias, di depannya ada Andrea dan Kaluna. Di meja mereka sudah tersaji spaghetti yang paling terkenal di hotel ini. Tidak ada menu lain, karena sebenarnya mereka semua sudah kenyang dan hanya Daniel yang lapar. Tapi jelas tidak mungkin mereka yang datang bersama-sama hanya memesan satu porsi spaghetti, malu dong. “Mama, mau es krim. Belum juga spaghetti itu di makan, Daniel sudah meminta hal lain. Tentu saja hal itu langsung ditolak oleh Katerina, tidak ada es krim di malam hari. Ia juga tahu jika anaknya sudah memakan es krim, maka malanan lain tidak akan bocah itu makan. “No, Daniel. Tadi Niel bilang lapar dan mau spagethi, jadi makan spaghettinya dulu jangan minta yang lain.” Anak itu cemberut, lalu beralih pada Andrea dan menatap laki-laki itu dengan tatapan memelas berharap sang paman akan menuruti permintaannya. Namun sebelum Andrea membuka mulutnya, laki-laki itu sudah mendapati tatapan tajam dari Katerina. Ia tak ingin anakny
Última actualización : 2026-01-02 Leer más