Share

CHAPTER THIRTY THREE

Sejak tragedi Raffa sakit dan dirawat di rumah sakit, aku mengizinkan Raefal kembali tinggal bersama kami, dengan catatan tak kuizinkan dia tidur bersamaku. Dia menempati kamar tamu dan terkadang kupergoki dia tidur bersama putranya.

Mengingat statusku yang masih istri sahnya, aku tak melupakan kewajibanku sebagai seorang istri seperti menyiapkan pakaian kerja maupun makanannya, tapi untuk urusan lain aku tak sanggup melakukannya. Aku bersyukur karena Raefal tampaknya memahami kondisiku. Dia tak pernah menunjukan tanda-tanda berusaha menggoda atau memaksaku memenuhi kebutuhannya di atas ranjang.

Walaupun dia masih terang-terangan mencoba meluluhkan hatiku dengan melakukan berbagai hal manis. Setiap hari dia mengirimkan bunga untukku, bunga yang berbeda tapi dengan makna yang sama yaitu tentang cinta sejati.

Dia selalu pulang tepat waktu seperti dulu sebelum perselingkuhan ini terjadi. Pukul 5 sore, dia sudah ada di rumah. Terkadang membantuku memasak di dapur atau dia akan menemani Ra
Bab Terkunci
Membaca bab selanjutnya di APP

Bab terkait

Bab terbaru

DMCA.com Protection Status