Share

Bab 792

Author: Daffa Adzriel
Saat ini Imelda menelepon, Fandy pun langsung menjawab panggilannya.

"Kak, ada seorang pria bernama Walace yang berlutut dan sama sekali nggak mau bangun. Dia bersikeras untuk menemuimu. Apa pekerjaanmu sudah selesai?"

Walace? Fandy mencibir. Orang ini pasti sudah cukup menderita dan pasti sudah mencoba cara lain, kalau tidak, mana mungkin akan datang kepadanya.

Setelah tiba di klinik, Walace tampak sangat lesu dibandingkan sebelumnya.

"Kakek! Tolong cabut."

Walace benar-benar menjadi gila. Sekalipun dunia akan kiamat, Walace tidak pernah menyangka kalau buang air kecil akan menjadi hal yang menyebalkan. Walace ingin mencabut jarum perak itu, tapi tidak berani menghadapi kematian. Penyiksaan semacam itu sungguh mengerikan.

Dengan mengabaikannya sejenak, Fandy menatap Casella lalu meraih tangan Imelda dan berkata sambil tersenyum.

"Imelda, ayo pergi jalan-jalan."

"Ya."

Saat pintu rol klinik terbuka, Fandy duduk di kursi.

"Apa kamu tahu kenapa aku menemuimu?"

Walace menggelengkan kepalan
Continue to read this book for free
Scan code to download App
Locked Chapter

Latest chapter

  • Aku yang Hebat Ditolak Nikah?   Bab 793

    Malam ini hujan deras.Sebuah minibus Coaster melaju di jalan provinsi. Dari luar, semua penumpang bus sedang tidur, sangat kontras dengan suara berisik tetesan air hujan di luar.Fandy juga ada di dalam mobil, satu-satunya penumpang yang matanya terbuka.Selama seharian di klinik, terpikirkan sebuah solusi.Setelah bertanya, kebetulan Walace akan mengangkut sekelompok orang malam ini, jadi Fandy menyelinap masuk.Orang yang mengemudikan mobil itu adalah Walace. Jarum perak itu masih ada, tapi telah diganti dengan yang baru.Pertama, untuk mencegah ketahuan melakukan hal yang tidak normal. Kedua, mustahil bagi Fandy untuk melepaskannya dengan mudah.Setelah suntikan baru, Walace merasakan nyeri hanya sekali dalam 24 jam, yaitu saat sedang buang air kecil. Sisanya dalam keadaan normal. Hal ini sebagian besar telah meringankan mimpi buruknya, tapi nasibnya masih di tangan Fandy, jadi tentu tidak berani melakukan sesuatu yang gegabah.Sebelum naik bus, semua orang diberi sebotol obat, mer

  • Aku yang Hebat Ditolak Nikah?   Bab 792

    Saat ini Imelda menelepon, Fandy pun langsung menjawab panggilannya."Kak, ada seorang pria bernama Walace yang berlutut dan sama sekali nggak mau bangun. Dia bersikeras untuk menemuimu. Apa pekerjaanmu sudah selesai?"Walace? Fandy mencibir. Orang ini pasti sudah cukup menderita dan pasti sudah mencoba cara lain, kalau tidak, mana mungkin akan datang kepadanya.Setelah tiba di klinik, Walace tampak sangat lesu dibandingkan sebelumnya."Kakek! Tolong cabut."Walace benar-benar menjadi gila. Sekalipun dunia akan kiamat, Walace tidak pernah menyangka kalau buang air kecil akan menjadi hal yang menyebalkan. Walace ingin mencabut jarum perak itu, tapi tidak berani menghadapi kematian. Penyiksaan semacam itu sungguh mengerikan.Dengan mengabaikannya sejenak, Fandy menatap Casella lalu meraih tangan Imelda dan berkata sambil tersenyum."Imelda, ayo pergi jalan-jalan.""Ya."Saat pintu rol klinik terbuka, Fandy duduk di kursi."Apa kamu tahu kenapa aku menemuimu?"Walace menggelengkan kepalan

  • Aku yang Hebat Ditolak Nikah?   Bab 791

    "Kak, ini bukan ide bagus, 'kan?"Di luar vila, Kero dan Glor berlari cepat, seperti sedang mengejar seseorang."Apa yang nggak bagus? Tulang itu sangat ajaib. Kalau bukan karena pilihan terakhir, apa aku bersedia menyerahkannya? Sekarang transaksi sudah selesai, benda itu harus dikembalikan ke pemilik aslinya. Aku sudah meninggalkan bekas pada orang itu, jadi dia nggak akan bisa melarikan diri!"Kero tersenyum pahit, bahkan tidak berani mengatakan apa-apa lagi. Meskipun sudah membunuh banyak orang, ini adalah pertama kalinya Kero melakukan hal seperti itu. Lagi pula, Kero baru saja menyelamatkan nyawa seseorang, dan petunjuk tentang Tulang Naga Sejati lainnya juga hanya dibuat olehnya.Beberapa menit kemudian, mereka mencegat Fandy di hutan."Tampaknya kamu cukup tenang."Glor mengerutkan kening. Penampilan Fandy terlalu tidak terduga, matanya tampak seperti menunjukkan bahwa Fandy tahu mereka akan datang."Tenang? Lumayan."Fandy merentangkan tangannya sambil tersenyum.Saat merawat

  • Aku yang Hebat Ditolak Nikah?   Bab 790

    "Maaf, Tuan Luis. Ini mendesak, aku perlu mengonfirmasi sesuatu denganmu. Maafkan aku karena sudah mengganggu! Aku ingin bertanya, apa kamu mengenal seorang pria bernama Fandy?"Tuan Luis tersenyum."Fandy, Jenderal Naga di markas pusat kita? Tentu saja kenal. Aku menganggapnya sebagai cucu angkatku sendiri. Ada apa?"Wussshh!Dalam sekejap, Jenderal Perang Hamda menghirup udara dingin. Dia sudah banyak menduga, tapi tetap tidak menyangka hubungan sudah sampai pada titik ini. Cucu angkat?"Nggak apa-apa. Kamu bisa istirahat dulu."Setelah telepon ditutup, Jenderal Perang Hamda merasa sedikit canggung, lalu terbatuk dua kali dan berkata."Jenderal Naga, karena kamu masih ada misi, pergilah sekarang, jangan sampai tertunda."Fandy mengangguk lalu pergi. Meskipun merasa tidak mau, Kakak Tertua Keluarga Ilyas tidak bisa menghentikannya dan hanya bisa melihat mobil itu pergi."Alham, pria itu punya hubungan dekat dengan Tuan Luis, jadi nggak ada yang bisa kita lakukan."Sekalipun Luis sudah

  • Aku yang Hebat Ditolak Nikah?   Bab 789

    Fandy melihat lebih dekat orang yang melompat turun dari jet tempur. Wajah orang itu terlihat sangat agung, memancarkan aura yang kuat dan jelas bukan orang biasa.Karena orang itu bisa memobilisasi jet tempur, pasti anggota dari markas pusat.Setelah Kakak Tertua Keluarga Ilyas berbisik sebentar, pria paruh baya itu berbicara."Tuan Drag di bawah komando Jenderal Perang Ferin? Kemarilah! Aku adalah Jenderal Perang Hamda."Sebelum Fitri, ada empat jenderal perang besar di markas besar, Jenderal Perang Joseph, Jenderal Perang Dominic, Jenderal Perang Hario dan Jenderal Perang Hamda. Fandy telah bertemu dengan tiga orang pertama, hari ini bertemu dengan orang terakhir.Keluarga Ilyas begitu kuat sehingga mereka bahkan bisa mengundang Jenderal Perang. Mereka jelas sudah melakukan semua persiapan yang diperlukan sebelum datang, sama sekali tidak mungkin mereka akan membiarkan Teratai Es dan Api Bulan Beku lepas dari tangan mereka.Fandy berjalan mendekat, Jenderal Perang Hamda berbicara la

  • Aku yang Hebat Ditolak Nikah?   Bab 788

    Hal itu tidak diperbolehkan secara terbuka, tapi tidak berarti Fandy tidak dapat melakukannya. Fandy sudah memutuskan untuk pergi ke Negara Alza segera setelah mendapatkan Tulang Naga Sejati. Keluarga seperti ini tidak perlu bertahan hidup.Saat sedang mengemudi, dua orang tiba-tiba muncul di jalan di depan yang menyebabkan Fandy menginjak rem, bahkan saat ini Fandy merasa curiga.Karena di antara kedua orang ini, kecuali orang tua yang tidak dikenal, satu orang lainnya sangat Fandy kenal, yaitu Kakak Tertua dari Keluarga Ilyas."Apa anggota Keluarga Ilyas juga butuh tumpangan?"Setelah melihat Fandy yang turun dari mobil, ekspresi Kakak Tertua Keluarga Ilyas terlihat kosong."Aku tahu kamu mengambil Teratai Es dan Api Bulan Beku dari gua. Sebaiknya kamu jangan menyangkalnya. Aku masih menganggapmu seorang pria."Fandy menyipitkan matanya sedikit. Orang ini hebat sekali, bahkan tahu hal ini?Ya, benar! Setelah menginterogasi Tuan Lumara, Fandy benar-benar menemukan Teratai Es dan Api B

  • Aku yang Hebat Ditolak Nikah?   Bab 787

    Pada saat ini, Fandy seharusnya memohon belas kasihan, tapi saat ini bukan anak kecil lagi. Dari matanya, Tuan Lumara bisa melihat bahwa Fandy bertekad untuk membunuhnya dan sama sekali tidak mungkin membiarkan Fandy pergi hidup-hidup."Kamu bisa saja hidup sedikit lebih lama, tapi keputusanmu salah."Begitu melihat Fandy menegakkan punggungnya dan tidak menunjukkan rasa takut sedikit pun, Tuan Lumara langsung mengerti segalanya."Entah siapa kamu, kalau kamu datang ke sini, kamu pasti akan mati!"Sambil berbicara, Tuan Lumara merogoh sakunya untuk menekan sebuah tombol, lalu alarm pun berbunyi."Beraninya kamu menyelinap masuk dengan menyamar sebagai Kepala Desa, kamu pasti sangat percaya diri dengan kemampuanmu sendiri, 'kan? Sayang sekali, kamu masih harus mati!"Terdengar suara udara yang pecah, Fandy menoleh sedikit, lalu muncullah enam sosok yang mengelilinginya sepenuhnya.Yang menarik adalah keenam orang ini sangat mirip dengan pria berseragam tempur ninja yang bunuh diri di ru

  • Aku yang Hebat Ditolak Nikah?   Bab 786

    Karena disiksa, Kepala Desa palsu itu menceritakan semuanya, sehingga Fandy paham dengan situasi tersebut.Di bagian paling dalam gua, tampaknya hanya dinding tebing yang tersisa, tapi sebenarnya ada dunia lain di dalamnya. Banyak bagian gunung yang sudah dilubangi, yang dapat dianggap sebagai proyek besar.Ada kamera tersembunyi. Setelah mengetahui bahwa itu adalah Kepala Desa, dinding tebing menyusut ke kedua sisi disertai suara gemuruh, membuka jalan yang dijaga oleh empat orang."Kenapa kamu kembali lagi?"Fandy tersenyum rendah hati."Aku tiba-tiba teringat bahwa ada masalah penting yang belum aku laporkan pada Tuan Lumara.""Ikuti aku!"Ada empat orang penjaga, dua di antaranya memegang senjata api, senjata tersebut adalah senapan mesin ringan seperti AK47, yang cukup menunjukkan bahwa kelompok orang ini bukanlah orang biasa. Lagi pula, di negara seperti Negara Limas senjata memang dilarang. Ilegal jika ada kepemilikan pistol kecil, apalagi AK.Ada kaca di kedua sisi lorong, jadi

  • Aku yang Hebat Ditolak Nikah?   Bab 785

    Orang itu memegang kepala domba itu dengan satu tangan dan badan domba itu dengan tangan yang lain, lalu menariknya pelan-pelan, sehingga domba itu tercabik hidup-hidup menjadi dua bagian.Darahnya mengalir deras, bahkan orang itu mulai meminum darah serta memakan dagingnya dalam gigitan besar.Ini benar-benar membuat Fandy terkejut. Sekalipun penjahat yang dicari itu punya niat membunuh yang paling kuat, mustahil baginya untuk meminum darah dan memakan daging mentah seperti ini.Bahkan orang itu makan dengan sangat cepat, bisa melahap seekor domba utuh dalam waktu sepuluh menit. Jika bukan karena darah serta bulu yang berceceran di tanah, orang mungkin mengira ini hanya sebuah mimpi."Sialan, aku ingin melihat apa yang terjadi."Setelah melihat pemandangan mengerikan itu, rasa ingin tahu Fandy pun memuncak. Karena ada orang yang terlibat, Fandy pasti akan menyelidikinya secara menyeluruh.Setelah mengikuti pencuri domba itu dalam jarak yang pendek, kelompok lainnya memasuki sebuah gua

Explore and read good novels for free
Free access to a vast number of good novels on GoodNovel app. Download the books you like and read anywhere & anytime.
Read books for free on the app
SCAN CODE TO READ ON APP
DMCA.com Protection Status