Share

Tiga Nasihat Guru Ma

Guru Ma tidak ingin menikmati makan malam di geladak sebab angin laut di malam hari yang lumayan kuat. Jadi, He Hwan memerintahkan anak buahnya untuk menyediakan makanan bagi Guru Ma yang vegetarian di kamarnya saja.

“Guru, silakan,” kata He Hwan yang dia sendirilah orang yang menghidangkan makanan bagi si Guru Besar. “Semoga Guru suka dan menikmati makanan ini.”

“Amitabha,” Guru Ma tersenyum. “Tuan He, Anda tidak saja dermawan tapi juga budiman. Terima kasih, semoga apa pun yang Anda cita-citakan dalam hidup mendapat keberkahan dari langit.”

He Hwan tersenyum lebar. “Terima kasih atas doa berkatnya, Guru. Silakan, mari dinikmati.” Dia melirik pada Daiyun. “Guru Kecil, Anda juga, mari silakan.”

“Shan cai, shan cai,” ucap Daiyun. “Terima kasih banyak, Tuan He.”

“Tuan He.”

Si pemilik kapal yang akan keluar dari kamar itu memutar badan. “Guru, Anda membutuhkan sesuatu?”

Kembali Guru Ma tersenyum. “Tidak,” jawabnya. “Hanya saja, apakah Nona Huang dan Tuan Muda Feng masih di kamarnya?”

He
Bab Terkunci
Membaca bab selanjutnya di APP

Bab terkait

Bab terbaru

DMCA.com Protection Status