All Chapters of Taring Putih Dari Barat: Chapter 71 - Chapter 80
384 Chapters
71. Buku Yang Tidak Lengkap
Di sebuah ruangan kotor dan berdebu, sosok dua orang pemuda sedang melihat lihat. “Ini...” Surya berkata dengan terkejut. Dia baru saja membuka buku tipis yang ada di hadapannya. dia hanya berniat untuk melihat isi dari buku rusak itu sekilas. Namun semakin dia melihat, semakin dia tidak percaya. Dengan sangat hati-hati, Surya mulai membaca tiap kata yang terjalin di buku itu. dia sangat berkonsentrasi dan tidak menghiraukan area di sekelilingnya. Sementara itu di sudut lain, sosok pemuda yang ada di sekitar Surya hanya bisa merajut alisnya. Jelas dia sangat penasaran tentang buku yang telah diambil Surya. “Buku sialan macam apa itu yang membuat Surya sampai seperti kesurupan?” Ruas bertanya dalam hati. Surya yang semakin lama semakin tenggelam dalam lamunannya pun akhirnya berteriak senang. “Ahahahah sial, ini adalah buku yang sangat aku butuhkan.” Surya tertawa tidak karuan. Melihat hal ini, Ruas semakin bingung. Karena itu dia mulai mendekat ke arah Surya. dia mulai melihat
Read more
72. Rumor Tentang Ruas
Di salah satu jalan yang ada di kota Tanah datar, tampak ramai orang menuju ke satu arah. “Hei bukankah ini terlalu ramai?” tanya Surya keheranan. “Ya mau bagaimana lagi, aku dengar lelang ini hanya akan diadakan setahun sekali setiap menjelang akhir tahun.” Rohid menjelaskan kepada Surya. dia tampak sudah terbiasa dengan pertanyaan-pertanyaan yang akan dilontarkan teman barunya itu. “Oh seperti itu, pantas banyak orang yang datang.” Surya sedikit paham. Saat kedua sosok itu berjalan, mereka menemukan sejumlah keributan. Surya dan Rohid melirik satu sama lain. Dengan itu mereka mulai bergegas mendekat area keributan. “Dasar sampah, apakah kau tidak lihat bajuku baru. Berani sekali kau menodai bajuku dengan tubuh kotor mu itu.” Sebuah teriakan tinggi terdengar di antara keramaian. Surya dan Rohid yang bergegas sebelumnya akhirnya sampai ke tempat kejadian. Mereka berdua bisa melihat satu orang yang tampak congkak sedang berdiri dan seorang dengan pakaian lusuh sedang bersujud di
Read more
73. Gedung Lelang
Di salah satu tempat yang ada di kota Tanah datar. “Benarkah? bukan kah itu terlalu di buat-buat?” tanya Surya. “Aku tidak tau juga, namun rumor yang terdengar memang begitu.” Riri tampak juga sedikit tidak percaya. "Memangnya sejak kapan rumor itu menyebar?” Rohid bertanya. “Aku sudah mendengar rumor itu cukup lama ku rasa...” Riri berkata sedikit berpikir. Surya tampak sedikit mengingat tentang harinya yang dihabiskan bersama Ruas, jelas dia tidak merasa sesuatu yang aneh kecuali respon pihak lain dan orang di sekitarnya. Meskipun tampak rumor itu benar, namun Surya masih merasa ada yang terasa janggal. Karena itu Surya hanya bisa melupakannya untuk sementara. Dia mengajak dua teman lainnya untuk segera masuk ke dalam Gedung lelang. “Sudahlah, kita lupakan itu untuk sekarang. Lelang jelas akan segera dimulai.” Kedua teman Surya yang mendengarkan saran Surya hanya bisa setuju. Dengan itu ketiga orang itu berjalan ke satu arah yang cukup ramai. Setelah berjalan beberapa saat,
Read more
74. Pralaya?
Di ruangan vvip pelelangan yang ada di kota Tanah datar. Tampak seorang pemuda sedang menggenggam pedang lusuh miliknya dengan susah payah. Kejadian yang mencolok itu tidak bisa luput dari perhatian dua pemuda lain di ruangan itu. “Apa yang terjadi?” tanya Rohid. Dia sama sekali tidak mengerti mengapa Surya berakting seperti itu sekarang. Riri yang penasaran juga mendekat ke arah Surya. alangkah terkejutnya dia ketika melihat apa yang dipegang Surya. Rohid yang memperhatikan perubahan ekspresi pihak lain hanya bisa menjadi lebih penasaran. Dengan itu dia mulai mendekat juga dan melihat ke arah Surya. Yang bisa di lihat Rohid adalah Surya yang sedang menggenggam pedangnya dengan sangat erat. Tampak tidak ada yang aneh dari itu kecuali lelucon yang dibuat Surya. “Mengapa dia harus melucu dengan pedangnya saat ini?” Rohid tampak bingung dengan tingkah laku Surya. Dia melihat Surya dengan tatapan aneh. Namun Ketika dia melihat ke satu arah, dia bisa samar-samar merasakan bahwa peda
Read more
75. Benih Terkutuk Masiak
Di suatu tempat yang aneh, sosok pemuda dapat melihat dunia yang berwarna merah darah. Dia tampak terkejut sekaligus heran dengan apa yang sebenarnya terjadi. “Apa ini? apakah aku terkena ilusi Saluang Badarah itu lagi?” sosok pemuda itu ternyata adalah Surya, dia hanya bisa bertanya dengan khawatir ketika melihat ke sekeliling. Melihat ke sekeliling lagi, Surya kini tampak tersadar bahwa apa yang dia lihat memang terlihat sama namun jelas berbeda dengan ilusi yang ditimbulkan Saluang Badarah. Dia kini tidak terjebak di dalam satu dunia aneh, melainkan dia menjadi pengamat dari dunia yang aneh. Ini jelas berbeda karena perbedaan sudut pandang yang dijalani Surya sebelumnya adalah sudut pandang orang pertama, namun kini dia malah menjadi sudut pandang orang ketiga. Karena Surya mulai paham tentang apa yang terjadi, dia mencoba melihat peristiwa yang ada di depannya. peristiwa itu jelas sangat hidup dan tampak asli, namun suasananya sungguh suram meskipun tokoh yang ada di dimensi it
Read more
76. Tawaran Sengit
Di ruangan vvip pelelangan Cahayo Pagi. tampak tiga orang pemuda melihat ke arah yang sama dengan perasaan berkonflik. Mereka sedang melihat pedang yang tampak lusuh sedang bergetar tanpa alasan. Surya menjadi bingung sekaligus cemas, dia mau tidak mau melompat ke arah pedang itu berharap bisa menahannya. setelah lompatan itu akhirnya Surya bisa menggenggam pedang itu dengan sekuat tenaga. Rohid dan Riri tidak tahu harus berkata apa, mereka hanya bisa berteriak dalam hati. “Sial aku akan menjadi gila! Apakah pedang itu bergetar seperti itu sebelumnya?” Jelas Rohid tidak mau mengakuinya. Namun bukti sudah jelas dan bahkan langsung melihatnya dengan mata kepalanya sendiri. Rohid memang tau bahwa pedang itu bergetar sebelumnya, namun dia tidak pernah berharap bahwa pedang itu bergetar dengan sangat menakutkan. Sebelumnya meski dia sudah tau pedang itu bergetar, dia masih bisa mendebatnya dengan mengatakan bahwa Surya sengaja bermain lucu dengan pedangnya itu, namun kini dia bahkan t
Read more
77. Kain Merah
Di ruangan vvip nomor tiga, tampak seorang pemuda sedang menggenggam sebuah pedang dengan susah payah. Sosok itu adalah Surya, dia dengan sangat bertekad menggenggam pedang yang telah lama mengacaukannya itu. “Sial pedang terkutuk ini,” keluh Surya saat menggertakkan giginya. Dia tidak berharap bahwa respon pedang itu begitu menakutkan. Karena Surya sudah tidak tahan, dia mulai mengaliri energi rimau yang ada di jantungnya perlahan mulai bergegas ke arah tangannya. Sementara itu dua orang yang ada di sekitar Surya hanya bisa melihat Surya dengan cemas. Bagaimana kedua orang itu tidak cemas, sosok Surya kini benar-benar kacau. Tubuhnya yang tegap itu kini sedikit membungkuk karena satu alasan. Wajah Surya memerah dan vena yang ada di tubuhnya juga mulia timbul layaknya selang yang akan meledak. “Sial apa lagi kali ini?” tanya Rohid cemas Ketika melihat ke arah Surya. Riri yang sama terkejutnya hanya bisa diam membatu dengan sedikit bergetar menatap takut ke arah surya. Surya
Read more
78. Rencana Jahat Masiak
Di ruang vvip nomor tiga lelang rumah dagang Cahayo Pagi, Surya sedang menunggu kedatangan orang. Dia tampak cukup cemas saat menggenggam sebuah pedang. Sesekali Surya akan melihat ke arah pedang itu dengan tatapan kompleks. “Sial aku harus cepat menjauh dari tempat ini. jika tidak, aku hanya akan bunuh diri.” Surya berkata dengan setengah hati. Jelas dia sedikit tidak terima dengan apa yang terjadi. Setelah menunggu beberapa saat, seorang wanita cantik datang membawakan sebuah kotak. Wanita itu tampak tersenyum mendekat ke arah Surya dengan sangat menggoda. “Kali ini mari kita lihat, apakah kau bisa lepas dari pesona ku.” Wanita itu berpikir licik. Harum mawar mulai tercium manis memenuhi ruangan. Riri dan Rohid yang berada di ruangan yang sama sedikit menjadi terhipnotis. Mereka berdua menjadi lebih tenang dari sebelumnya. Jelas pihak lain membantu mereka keluar dari segala macam pikiran yang telah lama menumpuk di otak mereka ini. Namun Surya yang mencium hal wangi itu hanya
Read more
79. Anjing Liar Rakus
Di sebuah rumah dagang yang ada di kota Tanah datar, tampak ramai dengan sekelompok orang yang sedang berpartisipasi dalam lelang. Setiap orang tampak sangat bersemangat dan memperhatikan pelelangan itu dengan seksama. Seorang pemuda kemudian berjalan keluar dari gedung pelelangan dengan sangat tenang, pemuda itu tidak lain adalah Taji. Dia merupakan anak buah dari Masiak Sipadeh. Pemuda itu berjalan ke satu arah tertentu dengan gerak-gerik yang mencurigakan. Taji berjalan tidak jelas dan kemudian mulai masuk ke sebuah daerah yang tampak rimbun dengan pepohonan. Jelas pemuda itu sudah meninggalkan kota Tanah datar dan memasuki Kawasan yang tidak diketahui. “Hahaha aku sangat puas karena tuan mudo menyuruhku untuk memerintah sekelompok anjing gila itu.” Entah mengapa selama perjalanan yang rumit itu, Sosok Taji malah terlihat sangat senang. Dia tampak tidak keberatan sama sekali berjalan jauh dan merepotkan hanya untuk memberitahukan perintah dari Masiak ke kelompok yang dipanggil ‘
Read more
80. Rumor Menyebar
Pagi hari, di salah satu ruang tamu penginapan yang ada di kota Tanah datar. Seorang pemuda sedang makan sendirian di mejanya dengan lahap. Pemuda itu membuat orang di sekitar sedikit tidak nyaman. bagaimana tidak, dia makan layaknya orang yang tidak pernah makan selama bertahun tahun. Meskipun begitu, orang yang melihatnya hanya bisa berpura-pura tidak melihat. Makan yang kacau itu terus berlanjut hingga bahu pemuda rakus itu ditepuk oleh sebuah tangan. “Heyy Surya, bukankah kau makan terlalu banyak?” tanya sosok itu dengan aneh Ketika melihat tumpukan piring yang tersebar di meja Surya. “Ahh Rohid! Aku hanya mencoba untuk memulihkan diriku setelah kejadian semalam.” Surya tampak beralasan. Mendengar pernyataan Surya itu, Rohid mau tidak mau memikirkan kejadian semalam. Seketika itu keringat seukuran butiran beras mulai jatuh di sekitar dahinya. Jelas Rohid telah menjadikan peristiwa kemarin malam adalah mimpi terburuknya. Melihat ekspresi buruk pihak lain, Surya mulai menyuru
Read more
PREV
1
...
678910
...
39
DMCA.com Protection Status