etelah kegiatan masak selesai dan ruangan dirapikan, aula preschool kembali semarak dengan keramaian. Para guru mengarahkan anak-anak ke panggung kecil yang dihias penuh warna—balon, pita, dan ornamen karton membentuk latar ceria dengan tulisan besar:"Hari Keceriaan Bersama Orang Tua!"Elera duduk di deretan kursi yang disiapkan untuk para orang tua, kali ini bersama para ibu yang tak bisa menyembunyikan rasa penasaran sekaligus kagum padanya.“Oh my God, itu suamimu tadi yang masak pizza? Gila… dia kayak model iklan parfum, tapi berlumuran keju,” bisik salah satu ibu, membuat yang lain terkikik.Elera tersenyum sopan. “Iya, dia semangat banget kalau soal waktu sama Alva… walau bajunya jadi korban.”“Dan kamu... duh, kelihatan banget bukan ibu biasa. Sorry ya, kamu tuh kayak keluar langsung dari majalah.”“Benar! Elegan, tapi hangat. Dan Alva… anakmu tuh paling vokal di kelas, pinter banget. Kami semua sampai penasaran, siapa sih mamanya anak itu. Ternyata ya kamu!”Elera menahan sen
Terakhir Diperbarui : 2025-05-15 Baca selengkapnya