Fokus Darren terbagi, penjelasan polisi di depannya tak ia dengar. Berharap ini mimpi, tangannya sudah ia cubit berkali-kali, sialnya tak kunjung bangun. Meski sudah memerah dan perih, Darren mengabaikan rasa sakitnya. Mata yang sejak tadi berair, menatap lurus mobil yang tadi pagi masih terparkir di garasi dalam keadaan mulus. Ia tak menyangka kurang dari 24 jam, benda itu hangus terbakar setengahnya. Apa Damkar yang tidak becus karena baru datang setelah setengah terbakar, apa ini takdir Tuhan untuk menegurnya ? Kenapa ia malah menyalahkan semuanya ? Kalau boleh meminta, tidak untuk Diana, ada banyak cara lain untuk menegurnya, kenapa harus mengambil Diana dari sisinya ?Kenapa Tuhan ?Mungkin karena...Aku terlalu mencintainyaSesuatu yang berlebihan memang selalu berakhir tak baik. Darren hanya, mencoba menebus sikapnya yang jahat dulu. Akhir-akhir ini, bahkan semenjak ia mengutarakan perasaannya, ia selalu memanjakan Diana, melakukan semua tugas suami pada umumnya, hal yang tidak
Last Updated : 2025-09-14 Read more