Setelah semalaman tidur dengan nyenyak, di hari kedua wisata ke Bandung, Chantika dan para stafnya melakukan acara liburan bebas keliling kota Bandung. Nek Las meminta Chantika untuk jalan-jalan ke alun-alun, dia ingin menikmati kuliner Bandung yang banyak pilihannya di pusat kota. “Mau makan apa, Nek?” tanya Chantika saat sampai di alun-alun. “Nenek mau cari odading khas bandung, sudah lama Nenek kepingin makan odading, soalnya pernah tetangga Nenek di Depok pulang dari Bandung dia memberi oleh-oleh odading, rasanya bikin ketagihan,” jelas Nek Las.“Kan di Semarang juga ada, Nek, namanya kue bantal,” beritahu Chantika.“Tapi odading yang asli bandung tetap lebih enak rasanya, apalagi makannya langsung di kota asalnya, bikin makan tidak mau berhenti... hehehe...”“Ya udah, Nek, ayo kita cari odading, nanti Nenek bisa makan sepuasnya,” ucap Chantika sambil menggandeng tangan Nek Las, berjalan perlahan bersama para pejalan kaki yang memenuhi setiap trotoar yang berada di pusat kota Ba
Terakhir Diperbarui : 2025-12-11 Baca selengkapnya