Bunyi mesin fotokopi beradu pelan dengan dengung kipas angin tua yang berputar malas di langit-langit. Di balik meja kasir kecil yang dipenuhi kertas HVS, toner, dan box tinta printer, Sari tengah memilah nota sambil menggigit ujung pulpen. Bumi masuk dengan langkah santai, membawa map tipis berisi beberapa dokumen. “Pagi, Sari...” sapa Bumi sambil meletakkan tas di atas meja. Sari menoleh dan tersenyum lebar. “Wah, Kang Bumi... biar Sari tebak, mau nge-print, ya?” Bumi tertawa kecil. "Belum tepat... coba lagi." "Mau fotokopi?" "Aku mau beli spidol whiteboard, yang hitam, empat ya. Terus whiteboard ukuran sedang, satu. Penghapusnya juga sekalian." "Mau ngajar, Kang?" tanya Sari, terkekeh sambil mengambil barang-barang yang disebutkan. “Bukan ngajar. Lebih ke rapat kecil, sih,” jawab Bum
Last Updated : 2025-09-14 Read more