Belum sempat Leon menjawab, pria misterius tersebut kemudian menghilang. Meninggalkan keduanya yang tengah dalam suasana canggung."Arght...."Tiba-tiba saja Leon mengerang, pelukan itu terlalu posesif, terlalu mendesak. Ia menekan wajahnya di lekukan leher Elena, menghirup aroma tubuhnya dengan putus asa.“Kamu tidak aman bersamaku,” gumamnya, kalimat yang terdengar seperti sebuah permohonan, bukan pengakuan.“Aku tahu,” jawab Elena, tanpa ragu. “Tapi aku juga tahu kalau aku tidak akan selamat tanpa kamu.”Dia menarik wajah Leon, memaksanya untuk menatapnya, di bawah cahaya kilat yang menyambar. Wajahnya dipenuhi luka, namun matanya memancarkan gairah yang intens, gairah yang tidak terbebaskan.“Katakan padaku, Leon. Siapa aku bagimu? Mengapa kamu bertarung seperti ini untukku?”Leon tidak menjawab. Ia hanya menatapnya, mencari sesuatu. Kemudian, dengan gerakan yang cepat dan putus asa, ia mencium Elena. Ciuman itu tidak lembut, itu menuntut, penuh darah, keringat, dan pengakuan gela
Terakhir Diperbarui : 2025-12-10 Baca selengkapnya