MASK-UP : Revenge for My Twin
Bethany terkejut karena Bella, saudari kembarnya, dikabarkan telah menghilang selama sebulan. Ia pun segera pergi ke apartemen Bella dan menemukan beberapa foto perundungan di apartemen itu. Tanpa pikir panjang, Bethany memilih untuk menyamar sebagai Bella demi mencari tahu apa yang terjadi.
Namun, di hari pertama dia menyamar, seorang pria tiba-tiba memanggil nama aslinya.
"Siapa kau? Bagaimana kau tahu?"
"Bella tidak punya tatto ular sepertimu"