All Chapters of PEMBALASAN ISTRI TERSAKITI : Chapter 31 - Chapter 40
65 Chapters
Bab 31. Tempat kerja baru
Bab 31Hasan melihat Rasty yang tergeletak pingsan tidak membuat hatinya tergerak, dia langsung mandi dan keluar menemui Ibunya. "Bu, Rasty pingsan di dalam, bantuin dia dong! Hasan lapar," suruhnya sembari mengambil piring."Pingsan? Kok bisa sih?" jawabnya langsung menuju ke kamar Hasan.Bu Endang menatap nanar ke arah Rasty, terkapar lemas dengan badan telentang, dan ketika mendekat Bu Endang melihat ada darah yang sudah mengering dekat bibirnya. Saat ingin menutupi dengan selimut, dia teringat pertengkaran yang sempat terdengar tadi. Rasa simpati yang ada pada Bu Endang meluruh seketika, anaknya sendiri dipermainkan dengan perempuan yang tidak jelas. Bahkan dia juga terjebak hutang gara-gara dia.Bu Endang berdiri mengambil baskom di dapur dan mengisi dengan air penuh, dengan lantang langsung memutahkan isinya tepat di atas badan Rasty.Rasty terlonjak bangun dan tersedak batuk ketika air memaksa masuk Lewat lubang hidung dan mulut.Badannya yang masih sakit pun langsung mengigi
Read more
Bab 32. Telat berangkat kerja
Jam menunjukkan pukul 08:10 Wib, pagi yang begitu cerah dengan matahari yang sudah terbit memantulkan cahayanya melalui jendela yang terbuka, membuat Devi mengerjapkan kelopak matanya berkali-kali, silau.Saat nyawanya kembali pulih, Devi meraih ponselnya untuk melihat jam, tidak sepi biasanya dia bangun kesiangan seperti ini, Kemarin malam Devi menemani Reyhan bermain hingga dini hari.Devi kembali tersentak dan saat ingat hari ini adalah hari pertama ia bekerja. Dia langsung menyantap handuk dan mandi dengan tergesa-gesa.Berdandan ala kadarnya dan berlari keluar meninggalkan Reyhan yang masih terlelap, juga tanpa berpamitan dengan Tante Rendi.Devi mengemudikan mobilnya dengan kecepatan tinggi, hatinya bergemuruh kita ponselnya beberapa kali mengeluarkan nada panggilan. Siapa lagi kalau bukan Rendi yang menghawatirkan karena terlambat masuk ke kantor.Keringat dingin mulai bermunculan, di benaknya sedang merancang untuk membuat alasan yang tepat saat di kantor nanti. Setibanya di
Read more
Bab 33. Memberi pelajaran untuk Hasan
Bab 33"Assalamualaikum, Tante," sapa Devi sesampainya di rumah Tante Rendi."Walaikum salam, gimana, Dev. Tadi kerjanya? Lancar?""Sempat ada masalah, Devi kesiangan tadi, owh ya maaf ya tadi ninggalin Reyhan begitu saja," jawabnya setelah mencium takzim punggung tangannya Tante Rendi."Iya, gak papa, sudah sana makan, tadi Tante pesen go food!""Yuk, Tante. Makan bareng, nih Devi juga beli lauk udang asam manis tadi pas perjalanan pulang ke sini," ucapnya sembari mengangkat tangan kirinya yang menenteng kantong yang dibawanya."Yuklah, mumpung Rehyan lagi tidur."Mereka sama-sama berjalan ke arah meja makan, Devi pun tak peduli dengan bau keringat di badannya. "Tante, bolehkah bertanya sesuatu?" tanya Devi menyela."Boleh, kenapa, Dev?" jawab Tante Rendi menghentikan pergerakan tangannya yang sedang mengupas udang dan menatap Devi."Sebenarnya Rendi itu siapa? Kenapa para atasan bisa tunduk sama Rendi?""Maksudnya apa?""Tadi, untungnya Devi telat, dibalik itu semua, jadi bisa tahu
Read more
Bab 34. Dicari deepcolecctor
Bab 34.Slide pertama dengan foto pernikahan Devi dengan Hasan yang diberi tulisan.'Menikah dua tahun, lalu dicampakkan tanpa alasan.'Slide kedua dengan foto pernikahan Hasan dengan Rasty.'Suamiku menikah lagi tanpa sepengetahuanku dan akhirnya aku memilih bercerai meskipun sedang mengandung.'Slide ketiga dengan foto Rasty yang terlihat jelas sedang club' dengan lelaki selain Hasan berpakaian minim dan ada watermark tanggal dan waktu kapan foto diambil dengan tulisan.'Ternyata pilihanku tepat, setidaknya saya terhindar dari virus HIV yang sedang di alami mantan suami saya.'Di atas adalah video yang diedit Devi lalu dibuat story WA. Dia mengambil resiko yang cukup berat, apalagi itu adalah karangan semata.Devi sudah bertekad untuk memberikan rasa sakit yang berkali lipat daripada yang ia rasakan dulu.***Hasan pagi ini bersiap-siap dengan semangat, mencukur kumisnya. Memotong rambutnya yang sempat tidak terawat, tujuannya bukan untuk menarik perhatian Devi, setidaknya dia hanya
Read more
Bab 35 Rendi melamar
Bab 35Di saat itu pula, ada dua orang dengan badan yang kekar berotot dengan dipenuhi tato, dan juga berkepala pelontos dan satunya rambut gimbal yang diikat asal ke belakang. Sedang mencari alamat Bu Endang. Mereka mengetuk pintu berkali-kali setelah berada di depan rumah Bu Endang. Bu Endang yang tanpa curiga langsung membukakan pintu."Permisi, dengan Bu Endang?"Bu Endang mengangguk pelan. Perasaannya sudah mulai tak enak.XSaya ditugaskan sama pak Harto untuk bertandang kesini, tujuannya hanya satu. Untuk mengingatkan hutang Ibu yang sudah melewati jatuh tempo."Bu Endang gelagapan, tidak menyangka akan secepat itu. Dengan takut-takut Bu Endang menjawab."Owh ya, mau masuk dulu?""Tidak usah!""Begini, Pak, Om. Uang yang kemarin itu diminta sama menantu saya terus membawa kabur. Bolehkah minta tolong untuk mencarikan menantu saya yang bernama Devi itu?""Saya tidak menerima alasan apapun, yang saya butuhkan cuma uang pelunasan utang!""Iya, Pak. Apa bapak tidak Kasian, saya h
Read more
Bab 36 Mau mencuri?
Bab 36Devi bersiap diri setelah selesai memasak dan mencuci perabotan dapur yang kotor, bersiap untuk berangkat kerja kembali, memakai kemeja bermotif bunga dengan lengan panjang, rok putih selutut, dan memakai sepatu pantofel.Nanti dia akan Ijin tidak mengikuti jam lembur. Ia berencana mengajak Tante Rendi untuk makan di luar.Ada banyak hal yang ingin dibicarakan dengan hati-hati.Sesampainya di parkiran pabrik, dia dicegat Hasan saat turun dari mobil dengan memakai pakaian lusuh dan rambut yang berantakan. Devi mencoba menghiraukan dan berlalu meninggalkan Hasan, akan tetapi Hasan langsung menarik lengan Devi dengan kuat yang hampir saja membuat badan Devi goyah.Devi meronta meminta Hasan untuk melepaskan pegangannya. Ternyata itu hanya membuang tenaganya sia-sia karena Hasan semakin mencengkram lengannya."Mau apa, Kamu!" teriak Devi."Tentu saja mau menyiksamu," jawab Hasan dengan menyeringai. Apalagi melihat parkiran masih sepi membuat terlintas ide gila."Silahkan kalau ber
Read more
Bab 37. Devi terusir
Bab 37.Sepulangnya dari rumah Bu Endang, Devi lebih banyak berdiam diri, bahkan saat Reyhan meminta nenen, Devi tak menghiraukannya hingga si Rehyan kecil menangis membuat Tante Rendi tergopoh-gopoh menyusul ke kamar.Melihat Devi hanya melamun, membuat Tante Rendi penasaran dan menggoyangkan tubuhnya."Dev!""Eh, Tante," jawab Devi tergagap."Kamu ngelamun apa, anaknya nangis gitu sampai tidak dengar?""Enggak apa-apa kok, Tante.""Gak apa-apa kok, wajahnya pucet gitu.""Em, Tante. Devi mau ngobrol sama Tante," ucapnya sambil meraih Reyhan untuk disusuinya."Kenapa?""Tante, maaf sebelumnya, cuman Devi ingin mengutarakan keinginan Devi."Tante bergeming, menatap Sungguh-sungguh ke arah Devi."Tante, Devi mau mandiri. Mau beli rumah baru hasil jual rumah yang kemarin.""Ya ampun, apa kamu di sini tidak kerasan, Dev?""Bukan begitu, assisten yang Devi pesan bulan lalu belum ada sampai sekarang, Devi gak mau terus-menerus ngerepotin, Tante," ungkap Devi lirih."Sudah kubilang berkali-k
Read more
Bab 38. Rumahnua dibuldozer
Bu Endang dan Hasan berdiam tanpa bertindak, mereka sama-sama egois saling mempertahankan barang kesayangannya.Hingga waktu terus berjalan dan hampir habis masa jatuh tenornya.Akhirnya mereka sepakat menggunakan uang sisa mereka untuk pergi keluar kota dan kembali setelah para penagih sudah berlalu dari rumahnya."Rasty, kamu jaga rumah ya, Ibu sama Hasan mau silahturahmi ke luar kota!" suruh Endang yang melihat Rasty sudah membaik dari demamnya."Baik, Bu." Rasty mengangguk cepat, bagaimana tidak. Ini adalah kesempatan emas untuk Rasty untuk benar-benar bisa istirahat dari ocehan mertua dan suami, dan ia bisa suka-suka keluar rumah tanpa harus curi kesempatan.Tidak lama setelah sepeninggalnya mereka, ada suara ketukan pintu berulangkali. Rasty dengan enggan melangkah gontai ke arah pintu untuk membukakan pintu dan betapa terkejutnya ketika ia mendapatkan dua pria dengan tato penuh di tangannya dan dengan muka garang menatap Rasty"Endang mana?" "Baru saja keluar, katanya mau men
Read more
Bab 39. Dendam Hasan
***Sesampainya kantor, Devi langsung meraih ponselnya kembali dan melihat pesan yang sudah dibuka namun belum ada balasan dari Rendi.Devi penasaran lalu menelepon apalagi masih tersisa waktu sebelum jam kerja dimulai.“Hallo, Dev. Maaf aku lagi di rumah Tante,” sapa Rendi setelah telepon tersambung.Devi bergeming, teringat terakhir kali dia diusir. Rasa khawatir mulai menguasainya.Bagaimana kalau Tante Rendi mengatakan yang tidak-tidak ke Rendi? Bagaimana kalau Rendi sampai ilfil dengannya dan sudah tidak mau menolongnya lagi?“Dev, kok diam saja. Ya sudah nanti kita ngobrol di kantor. Ada yang ingin aku bicarakan,” ucap Rendi membuyarkan pikiran Devi.“Baiklah, aku tutup teleponnya.“Devi termangu setelah menutup teleponnya.Ada perasaan aneh yang menguasai pikirannya. Ada rasa takut ditinggalkan. Ah mungkinkah?Devi menyibukkan diri dengan menghalau beberapa pikiran yang mengganggu dengan pekerjaannya.Terkadang ke bagian produksi untuk menyapa dan mengobrol dengan karyawan di s
Read more
Bab 40. Rasty bermain ulah
Seminggu sudah berlalu, Devi masih menumpang di tempatnya Nurul. Bukan niatnya ingin berlama-lama, dia sudah memesan ke Rendi untuk mencarikan rumah untuk dibeli. Namun tak kunjung ia dapat.Devi berangkat kerja seperti biasanya, diantar jemput oleh Rendi.Hingga di suatu siang. Ponsel Devi bergetar, dengan sigap langsung menerima panggilan.“Hallo.““Dev! Ini Bu Nurul, pinjam ponsel tetangga, kamu pulang bisa tidak siang ini? Reyhan hi-la-ng,” ucapnya terbata-bata.“Apa, Bu? Bagaimana bisa terjadi? Kenapa bisa hilang?“ cecar Devi.“Tadi pas ke supermarket depan, aku kebelet pipis, Reyhan aku taruh di troly dan Ratih yang kusuruh jaga. Tapi pas kembali Reyhan sudah gak ada.“Mendengar itu, dunia serasa runtuh untuk Devi, lututnya lemas seketika. Pikiran buruk mulai menguasainya. Bagaimana kalau dijual dan diambil organnya? Bagaimana kalau dibuat tumbal? ataukah bisa jadi dijadikan pengemis?Devi menggeleng mengibaskan pikiran buruknya. Dia langsung bergegas menghampiri Bu Dina untuk m
Read more
PREV
1234567
DMCA.com Protection Status