All Chapters of Aku Mundur, Mas!: Chapter 21 - Chapter 30
88 Chapters
21. AMM! 21
"Mbak Fitri, tadi ada orang yang nyariin Mbak Fitri." sapa salah satu dari tetangga depan rumah, ketika melihatku akan masuk ke halaman rumah yang aku tempati."Oh iya Mbak, perempuan apa laki-laki, Mbak?" tanyaku memastikan, siapa kira-kira yang datang mencariku ke sini, biasanya kalau langganan belanja di tempatku pasti akan menghubungiku melalui pesan WhatsApp."Perempuan Mbak, kira-kira seumuran sama Mbak Sari." "Oh, iya Mbak, terimakasih ya." ucapku sebelum meninggalkan halaman dan masuk ke dalam rumah.Apa mungkin yang di maksud orang tadi adalah Mbak Mila. Atau jangan-jangan memang Mbak Mila, yang mau minta uang jatah bulanan seperti biasanya. Biasanya memang gak pernah telat mas Guntur ngasih uang itu sama Mbak Mila.Mbak Mila itu kan pelit bin medit, apalagi suaminya, klop banget deh, gak mau rugi mereka, apalagi uang tiap bulan yang mas Guntur kasih ke mereka juga tidak bisa di bilang kecil, bisa-bisa merugi untuk mereka tanpa uang itu, gak bisa jajan atau jalan-jalan merek
Read more
22. AMM! 22
Semua persiapan untuk membuka warung hari ini sudah ku persiapkan lebih awal, sehingga hari ini tidak akan terlalu membuat kami kerepotan.Seperti rencana yang sebelumnya, aku meminta untuk Mbak Tatik bisa tinggal di kamar yang di sediakan di warung, hitung-hitung agar bisa membantu mengurangi pengeluarannya, karena memang selama ini Mbak Tatik tinggal di rumah kontrakan juga. Dan jika Mbak Tatik bersama kedua anaknya tinggal di warung ini, selain bisa menjaga rumah makan ini, juga jarak sekolah kedua putrinya yang tebih dekat dari tempat sebelumnya.Aku bisa sedikit legah karena sebelum disibukkan dengan urusan warung makan, aku bisa terlebih dahulu mengurus rumah juga Zaskia. Jadi meskipun nanti aku akan di sibukkan, aku tetap tidak lalai dengan kewajibanku atas putri kecilku.Sebenarnya bukan aku hilang kontak dengan mas Guntur yang masih berstatus suamiku itu. Melainkan setiap hari ada saja pesan masuk dari-nya juga anggota keluarganya yang lain. Bukan kabar tentang aku atau putri
Read more
23. AMM! 23
POV GunturFitri sudah keterlaluan, tidak hanya berani membatah kepadaku saja, melainkan dia juga berani membantah kepada ibu dan juga Mbak Mila.Berani-beraninya dia memblokir semua nomer kami. Wajar saja kan, kalau seorang suami mempertanyakan kepada istrinya tentang surat rumah atau surat tanah, juga wajar jika aku sebagai kepala keluarga meminta agar surat-surat miliknya tersebut dialihkan menjadi atas namaku.Ternyata dia tidak terima, sehingga begitu saja memutus kontak dengan keluargaku.Apa karena sekarang dia sudah memiliki usaha sendiri, berbisnis dengan kakaknya itu. Lantas dia mulai berani melupakan kami, terutama aku yang masih sah sebagai suaminya.Aku tidak akan tinggal diam, aku harus bisa kembali menguasai Fitri demi kebahagiaan keluargaku dan demi agar aku tidak perlu bersusah-susah untuk menabung dan harus mengirit uang hasil jerih payahku bekerja. Dengan kembalinya Fitri digenggaman keluargaku, dia akan kembali tunduk dan menuruti apa mau kami. Termasuk rumah yang
Read more
24. AMM! 24
POV AuthorSedari awal, hubungan Guntur dan Fitri memang kurang mendapatkan restu dari keluarga Guntur, terutama dari pihak keluarga ibunya Guntur. Alasan yang sudah umum di masyarakat kita.Tidak lain dan tidak bukan adalah mengenai materi yang menjadikan berat sebuah restu untuk hubungan keduanya.Menurut mereka, Guntur telah menyia-nyiakan kesempatan untuk bisa menjadi orang kaya. Pasalnya, Guntur menolak seorang gadis dari keluarga yang menurut mereka terpandang di kampungnya, seorang juragan sekaligus pemilik peternakan kambing. Guntur memiliki alasannya sendiri untuk tidak menerima gadis yang bernama Susi itu. Menurut Guntur, secara fisik, Susi itu bukan selera dia. Selain berbadan tambun, ia juga kurang bisa merawat dirinya. Tidak hanya itu, Guntur juga tidak mau, jika nanti dia benar-benar menikah dengan Susi, dia akan di suruh oleh ayah mertuanya untuk membantu mencari rumput, untuk pakan ternak mereka. Menurut Guntur itu adalah salah hal yang bisa mempermalukan dirinya.Has
Read more
25. AMM! 25
Mungkin untuk saat ini Guntur beserta keluarganya sedang terlena, karena buaian materi yang di berikan oleh Susi untuk mereka. Sehingga tanpa mereka sadari bahwa sesuatu hal yang diawali dengan kejelekan, maka ujung-ujungnya pun tidak akan pernah berakhir dengan kebahagiaan.*Tumben sekali ini sudah lebih dari satu Mingguan, dari turunnya gaji mas Guntur, tapi belum juga ia datang kesini untuk menggambil uangnya itu. Biasa juga selalu buru-buru dan tidak sabaran jika berhubungan dengan uang, takut dia, jika tidak bisa menyenangkan semua keluarganya, kecuali anak istrinya.Aku lupa, jika sudah kublokir nomernya beserta nomer Keluarganya, agar tidak terus-menerus mereka menerorku. Biar dia sendiri yang datang ke sini untuk menggambil uangnya itu, toh selama aku tinggal ke tempat usahaku, uangnya tersebut sudah aku titipkan kepada bapak, karena sudah ada asisten rumah tangga, makanya terkadang Mbak Sari turut membantu di warungku.Hari ini adalah hari Sabtu, dimana biasa pada hari weeke
Read more
26. AMM! 26
Satu Minggu, setelah kejadian makan bersamanya keluarga mas Guntur di warung makanku. Kebetulan waktu istirahat makan siang telah berlalu, jadi kondisi warung makan agak lengang, kami yang ada di sini, bisa sedikit istrihat untuk meregangkan otot-otot kami.Saat menikmati waktu yang bagi kami adalah waktu untuk bisa bersantai, tiba-tiba ada pesan masuk dari nomer baru, karena nomer tersebut tidak tersimpan di hp-ku.Pesan yang menurutku sudah bisa di tebak siapa pengirimnya. Mas Guntur tiba-tiba saja menghubungi nomerku lagi, setelah hampir beberapa Minggu ini, nomernya yang lama telah aku blokir, beserta nomer dari keluarganya yang lain.Hal pertama yang ia tanyakan melalui pesan yang ia kirimkan adalah tentang gajinya.[Fit, aku nanti akan mampir ke rumah untuk menggambil uangku, yang ada sama kamu.]Tak ada salam atau basa basi menanyakan kabar anak istrinya, sungguh terlalu, dan mungkin kamu berdua sudah tidak ada lagi di hatinya.[Ambil saja, nanti uangnya ada sama Mbak Sari.] S
Read more
27. AMM! 27
POV SusiNamaku Susi, aku merupakan sosok yang menjadi idola dan incaran para pemuda di kampung tempat tinggalku ini. Namun tak ada satupun dari mereka yang bisa meluluhkan hati ini. Bukan karena sok kecantikan, tapi karena hati ini telah tertambat pada seseorang dan sangat sulit untuk di pindahkan ke lain hati.Aku tahu, mereka semua yang mengejarku bukan karena tulus mencintaiku, melainkan karena harta yang di miliki oleh orang tuaku, yang merupakan seorang juragan kambing yang tersohor di tempat kami ini dan sekitarnya. Tidak hanya kambing. Orang tuaku pun merupakan seorang tuan tanah yang cukup disegani di tempat kami.Aku merupakan anak tunggal dari bapak dan ibuku, dan otomatis harta benda yang mereka miliki, akan jatuh ke tanganku sendiri. Bisa dibayangkan kan pria yang nantinya menjadi suamiku.Semua yang aku inginkan pasti akan di kabulkan oleh orang tuaku, namun sayang tidak untuk cintaku ini, karena kedua orang tuaku tidak bisa memperjuangkannya untukku. Orang yang sangat a
Read more
28. AMM! 28
Saat ini, mereka, Guntur dan ibunya sedang berada di atas awan, hingga membuat mereka melupakan daratan. Kenyamanan yang mereka peroleh dengan instan membuat mereka lupa.Guntur tidak sadar bahwa kesenangan yang saat ini ia rasakan hanyalah sesaat. Belum tahu kedepannya, entah nanti atau esok semua pasti akan berubah, berubah menjadi lebih baik lagi atau bahkan berubahnya jauh lebih buruk dari yang tidak pernah terbayangkan sebelumnya.Semenjak menikah dan tinggal di rumah besar milik Susi, istri barunya. Gaya hidup Guntur maupun ibunya, kini telah berubah. Mereka ingin di hormati dan di layani bak seorang raja oleh para asisten dan pekerja yang bekerja pada Susi. Tidak hanya itu Bu Surti, ibu dari Guntur juga semena-mena terhadap asisten rumah tangga yang bekerja di rumah Susi tersebut. Sering kali mereka mengadukan perbuatan tidak menyenangkan yang di lakukan oleh mertua majikannya tersebut, namun itu belum ditanggapi serius oleh Susi. Susi sangat memanjakan suami dan ibu mertuany
Read more
29. AMM! 29
Merasa ibunya abai setelah mendapatkan menantu yang sesuai dengan keinginannya, Mila tak kalah kesalnya. Dia dan keluarganya, yang biasanya bisa numpang makan gratis di rumah ibunya, kini dia baru merasa butuh akan sosok dari ibunya itu, bukan butuh kasih sayang atau pengayoman dari ibunya, melainkan materi yang biasa ibunya berikan. Merasa perekonomian keluarganya kacau balau, semenjak kartu ATM dari Guntur di pegang oleh Fitri, kini ditambah dengan sikap ibunya yang seolah lupa kepadanya, karena telah mendapatkan kesenangan lain di tempat yang baru.'Awas saja kalian! Hidup enak tanpa ingat dengan aku dan anak-anakku!"Semenjak ibunya pindah, tak ada lagi tempat bagi Mila untuk mensiasati agar uang yang di berikan oleh suaminya tidak cepat habis, dengan cara menumpang makan di rumah ibunya tersebutlah, Mila bisa mengakali dan mengirit uang belanja dari suaminya. Suami yang ia banggakan dan membuatnya menjadi budak cinta, nyatanya adalah sosok pria yang pelit. Gambaran Yadi hampir sa
Read more
30. AMM! 30
Tidak terasa waktu terus berjalan. Sidang perdana hingga sidang putusan perceraian Fitri dengan Guntur telah di gelar. Dengan sengaja Fitri tidak memberi tahukan surat panggilan dari pengadilan agama. Toh dirinya juga sudah tidak dianggap keberadaannya oleh Guntur dan keluarganya. Dengan ketidak hadirannya Guntur secara berturut-turut dalam sidang perceraiannya. Akhirnya hakim memberikan putusan verstek pada sidang perceraiannya. Kini Fitri dan Guntur telah sah menjadi seorang janda, dan untuk Guntur, Fitri telah mempersiapkan kejutannya kepada mantan suaminya tersebut, berupa akta perceraian mereka, sedang kartu ATM milik Guntur tetap di pegang oleh Fitri, hingga terkumpul seluruh uang tabungan yang telah dikuras oleh keluarga suaminya, juga karena Guntur masih berkewajiban untuk menafkahi putri mereka juga nafkah masa Iddah untuk Fitri.Tidak terasa telah hampir setengah tahun membuka usaha warung makannya. Kini Fitri telah berhasil memiliki dua cabang baru, dan masing-masing berada
Read more
PREV
123456
...
9
DMCA.com Protection Status