Ana tak bisa menyembunyikan rasa terkejutnya tatkala mendapat kabar buruk tentang Inez dari Sir Juan.Ia menegakkan tubuhnya, menatap Sir Juan, panik. “Sir Juan, cepat katakan bagaimana kondisi Inez sekarang?” Ana bertanya tak sabar, pikirannya diserbu rasa gelisah. Bagaimanapun, Inez tidak sekedar pengawal pribadinya. Namun dia sudah beberapa kali menyelamatkan hidupnya. Leon ikut berdiri, mendekati istrinya, menggenggam tangannya agar tetap tenang. Ia menatap lurus Sir Juan. “Bagaimana kabarnya sekarang? Apa dia sudah ditangani?”Sir Juan mengangkat mata lalu menjawab. “Pengawal Inez terluka cukup parah. Dia dirawat di Infirmary St Antoniette, distrik pusat, Yang Mulia,”Alis Leon terangkat mendengarnya. Ia mengangguk paham. Ternyata Inez keluar istana bukan untuk menemui saudara jauhnya. Namun ia tengah melakukan ‘sesuatu’, entah apa. Leon tidak terpancing emosi atas kebohongan inez di depan Ana. Ia menatap Ana dengan wajah yang hangat. “Sayang, Inez sudah ditangani. Kau tenang s
Última actualización : 2025-12-09 Leer más