All Chapters of Beautiful Darkness: Chapter 21 - Chapter 30
50 Chapters
Chapter 21: Kebohongan Tora
Kilas Balik 10 Tahun yang Lalu     Tora nyaris terjatuh saat berjalan melewati lantai kamar mandi yang tengah dipel. Pemuda itu buru-buru mencengkeram gagang pintu sembari mengumpat pelan. Sosok cleaning service yang berdiri di depannya buru-buru membungkuk merasa bersalah. Tidak butuh waktu lama bagi petugas kebersihan itu untuk segera berlalu meninggalkan Tora yang terlihatsangat kesal karena nyaris terpeleset. Mengabaikan petugas kebersihan yang pergi tanpa mengucap maaf, Tora beralih menuju ke wastafel. Ia mengambil beberapa helai tisu yang tersedia di tembok kemudian segera menyalakan keran. Pemuda itu segera membasahi tisu di genggamannya lalu mengusap-usapkannya pada pakaian yang ia kenakan. Ia menggosok selama beberapa kali namun sialnya noda di pakaiannya tidak bisa hilang. Ia bahkan mengucek-kucek bajunya dengan sekuat tenaga hingga basahnya menyebar hingga hampir ke separuh baju itu. Ia mengendusny
Read more
Chapter 22: Terima Kasih yang Langka
“Omong kosong! Aku tidak mencium lehermu!” “Iya kau menciumnya! Tadi ada rasa hangat-hangat di tengkukku!” “Itu bukan ciuman! Itu tanganku yang tak sengaja menempel di tengkukmu.” “Pembohong!” “Aku jujur!” sanggah Van untuk yang kesekian kalinya. “Lagi pula bukan kah kau seharusnya berterima kasih karena aku sudah mengikat rambutmu. Sudah tidak gerah lagi, ‘kan?” Ele terdiam sejenak. Sedari tadi ia dan perawatnya berdebat sengit. Ele menuduh Van telah mengecup tengkuknya. Sosok yang dituduh itu mengelak habis-habisan karena ia tak mau dituduh sebagai sosok yang kurang ajar karena mencium majikannya sendiri. Ele yakin betul bahwa yang beberapa waktu lalu terjadi adalah sebuah kecupan. Ia bisa merasakan sesuatu yang hangat menempel di tengkuknya dengan gerakan lembut. Ia nyaris terjatuh saking kagetnya dan buru-buru menuding jika Van adalah pelakunya. Akan tetapi, perawatnya itu membantah habis-habisan dan beralibi jika yang mene
Read more
Chapter 23: Petaka Sebuah Video
Kilas Balik 10 Tahun yang Lalu Untuk ke sekian kalinya, Tora menekan nama ‘Pumpkin’ di layar ponselnya. Hingga detik ini sudah lebih dari lima puluh kali Tora menelpon Ele. Sebanyak lima puluh kali juga panggilannya diabaikan. Terlihat jelas jika Ele dengan gigih menolak mendengarkan penjelasan yang hendak dilontarkan oleh Tora. Terpeta semakin nyata pula penyesalan di wajah Tora kala bayangan ingatan Ele yang memutuskannya dengan tatapan kecewa dan netra yang berlinang air mata. Penyesalannya menghantuinya selama beberapa hari ini. Semenjak kejadian di restaurant itu, Tora sama sekali tidak dapat berkomunikasi dengan Ele. Ia sebenarnya sempat mendatangi rumah sakit tempat ibunda Ele dirawat, namun pihak administratif rumah sakit mengatakan bahwa ibu Ele telah dipindahkan ke rumah sakit lain yang lebih memadai lagi. Ketika ia menanyakan alamat rumah sakit itu pada mereka, mereka menolaknya dengan alasan bahwa mereka tidak dapat memberikan inf
Read more
Chapter 24: Pengakuan Cinta Van
Van tersenyum geli. Duduk dengan tenang di sebelahnya, adalah sosok perempuan termanis yang sedang mengunyah sepotong black forest dengan bibir dan tangan yang belepotan cokelat. Sosok itu dengan santainya memakan segigit demi segigit kue yang baru saja matang. Tak sadar saja jika setiap pergerakannya tengah dipantau dengan saksama oleh sosok pria di sampingnya. Van tersenyum memandang Ele yang tak ubahnya terlihat bak seekor kelinci. Saat ia membandingkan Ele dengan kelinci, ia tak sekadar membual. Ele memang terlihat seperti kelinci. Dua gigi depannya yang berukuran besar menyembul keluar saat ia sedang mengunyah. Sesekali Ele akan mengendus kue di tangannya kemudian melanjutkan kunyahannya lagi seolah tanpa jeda. Cara Ele menghabiskan makanannya pun begitu menggemaskan. Ia memegang cake itu dengan kedua tangannya. Tanpa Ele sadari, tangan dan bajunya terkotori oleh noda cokelat dari kue yang tengah ia habiskan. Ele mengunyah dengan tenang, nyaris tanpa sua
Read more
Chapter 25: Korban yang Disalahkan
Kilas Balik 10 Tahun yang Lalu   “Eleanore.” Sosok yang sedari tadi diam tergugu itu sama sekali menolak untuk mengangkat kepalanya. Ia merasakan neraka dunia perlahan-lahan dibukakan dengan sukarela untuknya. Ia bertanya-tanya sedari tadi, kejahatan atau kesalahan apa yang telah ia perbuat sehingga ia harus merasakan kesukaran hidup seperti ini. Sejak empat puluh menit yang lalu ia duduk dengan tegang di ruang kepala sekolah. Kepala sekolahnya secara pribadi memanggilnya terkait skandal yang ia sendiri tak menyadarinya. Sejak mendudukkan diri di atas kursi panas, ia tahu jika hidupnya tengah dalam masalah besar. Kepala sekolahnya tanpa tedeng aling-aling langsung menghardiknya dengan mengatakan jika ia telah merugikan sekolah dengan skandal memalukan tersebut. Pria tua itu marah-marah tanpa memberikan penjelasan terlebih dahulu pada Ele. Baru ketika Ele memberanikan diri untuk memotong ucapan kepala sekolahnya, Ele disodorkan la
Read more
Chapter 26: Pukulan dan Pelukan
Ele mengerjap sekali.Ia tak menyangka jika jawaban yang keluar dari bibir perawatnya adalah kalimat tanya yang ia sendiri pun kesulitan menjawabnya. Ele menelan ludah dan otaknya seketika berkabut. Ia ragu dengan ucapan Van dan buru-buru tertawa pelan dengan nada sarkastik terbaik yang ia pernah lontarkan.“Aku tak perlu dikasihani. Aku—”“Aku bukan kasihan. Aku peduli. Dan aku sayang padamu.”“Stop it—”“No, I won’t,” potong Van. “Kau mungkin canggung mendengarnya tapi itu lah yang ku rasakan. Aku sayang denganmu, Ele. Ini bukan perasaan iba karena keadaanmu.”“Berhenti lah membual atau kau ku pecat sekarang juga.”“Kalau pun kau memecatku, aku akan tetap datang lagi besok pagi. Dan besok paginya lagi. Dan seterusnya. Aku tak akan pergi kecuali kau benar-benar memintaku pergi dengan pikiran jernih. Saat kau memang sudah memiliki orang yan
Read more
Chapter 27: Alasan untuk Meninggalkan
Kilas Balik 10 Tahun yang Lalu     Ele nyaris melemparkan selembar seratus ribu rupiah kepada pengemudi taksi yang baru saja ia naiki. Ia tak peduli jika kelak akan dicap sebagai orang yang tidak sopan, tidak sabaran, dan ceroboh karena nyaris saja iaterserempet sembuah motor pembawa ayam jika saja supir taksi itu tidak meneriakinya agar tidak membuka pintu taksi sembarangan. Ia tak peduli apa yang di pikirkannya. Yang saat ini memenuhi pikirannya adalah sosok yang belakangan ini melambungkannya ke awan lalu menjatuhkannya begitu saja hingga ke bawah tanah. Tora. Nyaris. Nyaris saja ia tidak mempercayai kata-kata dari Poppy. Namun di perjalanan ia menimbang-nimbang lagi dan memutuskan jika meminta penjelasan secara langsung dari Tora pasti akan lebih baik. Lelaki itu jelas berutang penjelasan padanya. Ele mengabaikan teguran dari seorang satpam yang mengatakan jika dirinya tidak boleh masuk begitu saj
Read more
Chapter 28: Jangan Pergi
Ele yakin dirinya sudah gila. Ele yakin ia pasti gila sejak membiarkan Van menyelimutinya dengan handuk tebal lalu menggendongnya keluar dari kamar mandi. Ia yakin juga dirinya mulai tidak waras karena ia dengan mudahnya membiarkan Van mengusap tubuhnya menggunakan handuk dengan gerakan selembut bulu. Van bahkan menggosok rambut basah Ele sambil berceloteh tentang nikmatnya piknik di tepi danau sambil memberi makan bebek. Menurut Ele, random sekali pemikiran perawatnya itu, namun ia suka mendengarkannya. Sepertinya Ele harus mengambil langkah ancang-ancang supaya tidak kebablasan dalam menanggapi perlakuan manis perawatnya itu. Jika boleh jujur, kehadiran seseorang di saat ia sedang merasa down benar-benar merupakan sebuah obat yang manjur bagi siapa pun. Termasuk dirinya. Kehadiran Van di sampingnya saat ini bisa dibilang mustahil untuk iaabaikan begitu saja. Sulit untuk ia hiraukan sementara orang itu mengulurkan tangannya agar Ele tidak tenggelam dalam kep
Read more
Chapter 29: Masa Kritis
Kilas Balik 10 Tahun yang Lalu “Jangan pergi.” Reynold menoleh ke arah Sang Adik yang berdiri dengan lunglai di sebelahnya. “Aku hanya mau beli makan dan minum untuk kita. Wajahmu pucat pasi, Ele. Nanti kau pingsan.” “Aku tidak lapar tidak haus. Di sini saja, Kak. Siapa tahu sebentar lagi operasinya selesai.” Sosok pembawa senyum secerah mentari yang tadinya hendak meninggalkan Sang Adik kini duduk kembali di atas kursi. Mereka berdua menatap lemas pada pintu biru muda di depannya di mana di dalamnya terdapat Sang Ibunda yang sedang dioperasi oleh tim dokter. Semalam keadaan ibu Ele dan Reynold mendadak turun menjadi kritis. Tubuhnya tiba-tiba saja kejang-kejang dan akhirnya ia kehilangan kesadarannya. Ele yang pulang ke rumah dalam keadaan kacau dan basah kuyup seolah tak memiliki tenaga untuk memikirkan masalah pribadinya. Padahal mereka bertiga baru saja berkumpul di kamar Sang Ibunda. Mereka menghabiskan quality ti
Read more
Chapter 30: Sikap Lembut Van
Van mengernyitkan keningnya dalam-dalam. Ia menggeleng beberapa kali karena khawatir jika indera pendengarannya terganggu. Apa kah ia tidak salah dengar? Ele memintanya untuk tinggal? “Ini hanya aku yang halu atau memang kau baru saja memintaku untuk di sini saja?” “Di sini saja,” gumam Ele. Ia sendiri juga heran kenapa dirinya malah melarang perawatnya pergi. “Pakai saja pakaianku dulu. Temani aku.” Dengan kehati-hatian teramat sangat Van mengusap lembut pipi Ele. ”Kau mau aku menemanimu sampai tertidur?” tanyanya lembut. Ele memejamkan mata saat usapannya begitu menghangatkan wajahnya. “Ya,” bisiknya. “Baik lah.” Van mengecup puncak kepala Ele. Gerakan itu membuat Ele refleks membuka netranya saat bibir hangatVan singgah di mahkota kepalanya. “Kau berbaring lah dulu. Aku akan ganti baju. Hmm, memangnya kau punya baju seukuranku?” “Ada beberapa pakaian lama Kak Rey yang tertinggal di lemariku. Cari saja.” “Oke, tunggu sebentar
Read more
PREV
12345
DMCA.com Protection Status