All Chapters of Dikira Miskin Saat Pulang Kampung: Chapter 271 - Chapter 280
304 Chapters
Mencari gara-gara
 ***"Hal ... Halimah!" Suara teriakan Diah di depan rumah membuat Halimah terlonjak. Dia melepaskan pelukan Gina dan sedikit berlari menuju ke sumber suara. "Hal, buka pintunya, Halimah!""Ada apa, Bu Diah?" tanya Halimah panik. "I-- ini kenapa pada ramai-ramai ke rumah saya?"Diah berkacak pinggang. Sudah sangat larut untuk mencari gara-gara di rumah orang lain. Tapi Diah benar-benar merasa takut karena dia hampir saja terlibat dalam urusan bunuh membunuh. Ya. Diah berpikir jika Vano dan anak buahnya akan membunuh lelaki yang datang tadi, lelaki yang awalnya mengaku sebagai teman masa lalu putrinya."Interogasi, Pak RT! Kalian memang budek, sudah tau di rumah Halimah ada pertunjukan besar malah tidak ada yang keluar!" gerutu Diah geram. "Tadi saya hampir saja celaka tau tidak? Apalagi Vano ... dia bilang kalau akan memberi pelajaran pada ... hiihhh, sumpah ... Vano sepertinya adalah seorang pembunuh!""Jaga ucapan anda, Bu Diah!" ben
Read more
Kemarahan Tomi
 ***"Buang semua pikiran buruk, Bu. Kenapa tiba-tiba meragukan Ayah, saya paham sekali tindakan apa yang harus diambil untuk mengancam musuh, dan Ayah ... saya yakin sekali kalau Ayah mengatakan membunuh hanya untuk menggertak. Percaya sama saya, setelah Ayah pulang Ibu bisa tanyakan semuanya."Halimah sedikit lebih tenang, begitupun dengan Gina. Asam garam kehidupan tidak lantas membuat keduanya bisa berpikir jernih dan logis pada situasi yang genting seperti sekarang.Pikiran mereka terlalu lelah. Halimah dengan segala masalah yang menimpa putranya, dan Gina dengan kabar Sea yang diculik entah oleh siapa. Masih menjadi misteri bagi ketiga wanita itu siapa yang sudah membawa Sea pergi dan ada masalah apa sebenarnya?***"Mas Tirta!" teriak Sea takut. Pisau kecil dengan ketajaman yang tidak bisa diragukan lagi tengah menempel sempurna di leher Sea. Sedikit saja bergerak maka bisa dipastikan kulitnya tersayat saat itu juga. "To ... lon
Read more
Haruskah melepaskan?
***Dua tamparan mendarat sempurna di pipi mulus Nayna. Wanita cantik itu meringis, sudut bibirnya berdarah. Tomi menatap nyalang pada sosok wanita di depannya. Bagaimana bisa seorang wanita menyakiti wanita yang lain? Sekalipun itu bukan Sea yang menjadi korban, tetap saja Tomi merasa geram karena sudah bermain-main dengan nyawa."Jalang?" Tomi mengulang ucapan Nayna. "Putriku jalang kamu bilang?""Ya! Dia jalang yang sudah merebut Tirta dariku!" teriaknya lantang. "Putrimu tidak pantas hidup karena sudah merebut kekasihku!"Sea melepaskan pelukan Vano. Sorot matanya yang redup kini mulai terbuka cukup lebar. Dia melangkah tertatih, kakinya yang bengkak dan memerah akibat ikatan yang cukup kuat membuatnya sedikit meringis menahan perih."Lalu siapa yang pantas hidup disini? Kamu?" tanya Sea dengan suara bergetar. "Wanita iblis sepertimu apakah pantas untuk hidup? Bahkan untuk dicintai saja rasanya sangat tidak pantas!""Tutup mulutmu, Jalang!""Kamu yang jalang!" teriak Sea tersengal
Read more
Maka lepaskan dan lupakan, Sea!
 ***"Siapa nama wanita tadi, Mas?"Tirta menoleh. Beberapa menit yang lalu ia terlihat termenung di dalam mobil tanpa berbicara sedikit kalimat pun."Nayna.""Kalian sudah lama berpacaran?""Kami sudah berbagi ranjang, Gas."Bagas meneguk ludahnya kasar. Pantas saja kelakuan Nayna begitu berani, berbeda dengan Seila yang bersembunyi di balik para orang-orang suruhannya. "Kamu putuskan dia karena jatuh cinta pada Sea?"Tirta terkekeh. Dia tau pasti Bagas menganggapnya sebagai pria yang kurang ajar, brengsek, tidak bertanggung jawab. Apalagi ketika dengan terang-terangan dia mengatakan kalau dirinya dan Nayna pernah berbagi ranjang. Dulu ... zina menjadi hal yang sangat biasa bagi Tirta. Nauzubillah!"Apa aku sebrengsek itu, Gas?"Bagas mengedikkan bahu. "Entahlah, Mas. Aku belum mendengar cerita lengkapnya dari mulut kamu. Tapi jika memang yang kukatakan itu benar, demi apapun ... Pakde pasti me
Read more
Misteri Hati Sea
***"Sea!" Gina yang tengah dipeluk oleh Halimah buru-buru melepaskan diri. Wanita paruh baya itu berlari mendekati anak dan suaminya yang kini sudah berdiri di ambang pintu. Belum lama dari kedatangan Tomi, Pandu sudah berada di rumah Halimah karena memang Gina sempat mengabarkan jika Sea diculik beberapa preman."Kamu baik-baik saja kan, Sayang? Kamu tidak ...." Gina menutup kedua matanya erat. Bibirnya bergetar hebat ketika penglihatannya menangkap pada pemandangan kaki jenjang Sea yang memerah bekas ikatan kuat dari anak buah Nayna. "Kenapa harus kamu ... punya masalah apa kamu dengan para penculik itu, Sea?"Gina memeluk Sea sambil menangis. Tomi segera membawa masuk istri dan putrinya agar tidak memancing keributan para tetangga. Pandu mendekat, dia membawa Sea ke dalam pelukan yang cukup erat. "Maaf," bisik Pandu. "Harusnya Mas bisa menjaga kamu, Se.""Aku baik-baik saja," sahut Sea lirih. Dia melipat bibirnya tipis agar tidak kembali bergetar karena menangis. "Tidak peduli me
Read more
Hukuman karena melukai Anita
***"Lalu bagaimana keadaan Sea?" Astri meredam emosinya pada Tirta. Bagaimanapun dia ikut andil dalam kesalahan yang Tirta perbuat, seharusnya dia bisa memperhatikan putranya yang semakin dewasa itu dengan baik, bukan malah menyibukkan diri dengan urusan Cafe yang sebenarnya mudah sekali untuk dihandle. "Apa dia tahu kalau kamu dan wanita itu ... siapa namanya tadi?""Nayna, Ma.""Iya. Apa Sea tau tentang semuanya?"Tirta mengangguk lemah. Otaknya terlalu lelah memikirkan bagaimana kelanjutan hubungannya dengan Sea. Andai kata Sea menerima, bagaimana dengan Tomi dan Gina? Rela kah kedua orang tua itu memberikan restu pada pria yang hampir saja membuat nyawa putrinya melayang di tangan wanita lain.Astri menatap langit-langit Rumah Sakit dengan pikiran yang penuh dengan segala kemungkinan buruk. Sejak Vano dan Bagas pamit untuk pulang, Ibu dan anak itu terlibat obrolan yang cukup serius. Tapi tetap saja tidak ada jalan keluar yang bisa keduanya ambil kecuali bertemu langsung dengan To
Read more
Mempertahankan Tirta?
***Tomi dan keluarga memutuskan untuk bermalam di rumah Halimah sementara Pandu pamit pulang karena istri dan anaknya pasti menunggu kedatangannya malam ini. Ada banyak hal yang akan Tomi jelaskan pada Leha, bagaimanapun wanita tua itu berhak tau apa yang tengah menimpa anak cucunya."Gas, sana tidur di ruang tamu!" usir Vano tengil. "Ayah mau istirahat sama Ibu. Sana ... sana!" Vano mengibas-kibaskan tangannya seperti sedang mengusir anak itik pergi.Bagas semakin mengeratkan pelukannya pada Halimah. Pria yang baru beberapa hari itu menyandang gelar sebagai suami Anita seakan tuli dengan ucapan Vano yang sedang menyuruhnya keluar."Bagas!"Halimah mendengus kesal. Baru saja ingin memejamkan mata tapi suami dan anaknya justru membuat keributan di kamarnya."Kalian berdua tidur di luar!" bentak Halimah kesal. "Anak sama Bapak kok kelakuannya sama. Sana!"Halimah menepis tangan Bagas yang membelit perutnya. "Gas, Lepaskan tanganmu! Itu istri Ayah!" sentak Vano tak kalah geram. "Jaga ba
Read more
Tirta Menghamili Wanita Lain?
 ***"Halo, ya ... kami datang sekarang juga, Bang. Oke ... Oke!""Siapa, Gas?" tanya Vano, "Nando?" Bagas mengangguk. Dia mengatakan jika Nando mengabarkan bahwa Seila sudah mendapat surat panggilan untuk datang ke kantor polisi."Kalau begitu ayo kesana!"Vano terlihat antusias. Dia ingin memastikan bagaimana sosok Seila yang dengan berani-beraninya ingin menghancurkan rumah tangga putranya. "Aku ikut, Mas!" "Yakin?" tanya Bagas ragu. "Kamu bisa mengendalikan diri kalau nanti Seila menyerang dengan lidah tajamnya?"Anita mengangguk mantap. Bibirnya yang tipis mengulas senyum yang begitu tenang. "Bagaimana, Yah?""Boleh. Kesaksian Anita juga dibutuhkan nanti. Ayo!"Selain Anita, Tomi juga menawarkan diri untuk datang ke kantor polisi memenuhi undangan kesaksian untuk Bagas dan Anita. Pria paruh baya itu ingin memastikan pula jika masalah yang menimpa keponakannya benar-benar usai da
Read more
Perseteruan Bagas dan Tirta
*** "Omong kosong apalagi ini, Nay?" Suara Tirta melemah. Hatinya begitu lelah menghadapi tingkah Nayna yang di luar pemikirannya. "Kita sudah lama tidak ... argh! Aku bahkan ingat sekali terakhir kali kita melakukan itu adalah beberapa bulan yang lalu!" Nayna mengusap air matanya yang mengalir membasahi pipi. "Kamu yakin?" "Ya!" sahut Tirta tegas. "Aku ingat sekali, Nay. Jangan mengada-ada dengan mengatakan kalau kamu tengah hamil anakku. Itu mustahil!" Nayna yang awalnya terlihat sendu dengan air mata yang menghiasi wajahnya. Kini justru memamerkan tawanya dengan lantang. "Dua bulan sebelum kamu datang kembali ke kota, kita melakukan hal itu lagi, Tir ... kamu ingat ... setelah kita pulang dari club' malam-malam? Kamu ... apa harus aku jelaskan bagaimana panasnya kita bergumul malam itu?" Tirta memejamkan matanya sembari mengumpat dalam hati. Nayna benar! Sebulan sebelum dia memutuskan untuk mengurus Cafe Astri, pria itu datang menawarkan penawaran untuk yang terakhir kalinya p
Read more
Dipatahkan sebelum Tumbuh
 ***"Sayang ....?"Anita melangkah mendekat. Ia datang bersama Sea setelah mendapatkan ijin dari Halimah dan Gina, tentu saja dengan sedikit banyak rengekan agar dua wanita paruh baya itu menyetujui. "Kami tidak akan pernah mencabut laporan ini, maaf ... tapi tindakan anak Bapak dan Ibu bukan tindakan yang mudah dimaafkan."Bagas merengkuh bahu Anita dan mengusap-usap lengan istrinya dengan lembut. Ia tahu jika napas wanita di sampingnya saat ini sedang memburu, bagaimana tidak ...? Di depannya ada dua orang tua yang mati-matian membela putrinya dengan memanfaatkan jabatan yang mereka miliki."Siapa kamu?" tanya Umi Piah sinis. "Pantas saja Bagas menjadi pria yang bar-bar sekarang, lihat, Bah ... istrinya sangat tidak sopan berbicara dengan orang tua!"Anita membuang muka. Setelah menghela napas kasar, wanita itu kembali menatap sepasang suami istri di depannya. "Pandai mengoreksi orang lain, tapi susah melihat kesalahan
Read more
PREV
1
...
262728293031
DMCA.com Protection Status