"Apa? Saya masak untuk, Tuan?" Gina mencoba untuk memperjelas semuanya, karena lagi-lagi, ia tidak percaya dengan apa yang dikatakan oleh Bara. "Kenapa? Tidak mau? Ya, sudah. Tidak perlu melakukan apapun, duduk saja kau di situ!"Setelah menanggapi pertanyaan Gina, Bara langsung memperbaiki posisinya untuk kembali memejamkan mata, namun, Gina mencegah hingga Bara urung untuk kembali tidur. "Tapi, bagaimana dengan makanan yang dibuat Bi Narsih, Tuan? Saya tidak nyaman dengan beliau."Khawatir dianggap menyerobot tugas Bi Narsih yang menyiapkan makanan untuk Bara, Gina langsung membahas itu pada Bara hingga Bara mengarahkan sejenak makanan di atas nampan itu lalu kembali menatap ke arah Gina."Bi Narsih tidak akan berpikir kau menyerobot tugasnya, jika kau ingin aku makan, kau harus masak, jika tidak, aku akan tidur dan kau duduk saja di situ menemani ku."Gina mati kutu. Di satu sisi ia tidak nyaman dengan Bi Narsih karena khawatir perempuan paruh baya itu merasa ia menyerobot tugas
Terakhir Diperbarui : 2025-04-08 Baca selengkapnya