Pagi harinya Darell sama sekali tak menghubungi Elaine lagi. Kini perasaannya benar-benar tak karuhan sama sekali. Pikirannya juga terbagi; antara memikirkan Tante Risa, Elsa dan Darell. Sebelum berangkat menuju rumah Tirta, Elaine mencoba meyakinkan dirinya lagi. Tiba-tiba saja Tante Risa menelepon Elaine.
“Halo, Tante,” sapa Elaine pelan. Dia khawatir ada yang menguping dari luar kamar.
“Halo, sayang. Jadinya kamu ke sini? Nggak Tante jemput?” tanya Risa pada Elaine dari seberang telepon.
“Iya, Tante aku otw, ya.”
“Oke. Tante tunggu, ya,” tandas Risa yang kemudian menutup panggilannya.
Sudah terlambat! Tidak ada waktu untuk bimbang lagi. Tak usah memikirkan Darell, mana mungkin dia marah. Elaine bukan lah wanita spesial untuknya. Lupakan sedikit tentang Elsa, selagi dia tidak tahu semua aman. Tirta juga tidak akan memberi tahu bahwa Elaine ikut bersamanya. Selain itu ibunya –Lena- bisa untuk m
Apa? Bersama dengan Tirta? Tentu saja tidak. Elaine tak ingin sakit dua kali. Baginya seseorang yang pernah berselingkuh, pasti akan melakukan hal yang sama untuk kedua kalinya. Jadi Elaine sudah tak menaruh hati lagi pada Tirta.Lagi pula Elaine susah payah untuk move on dan melupakan semuanya. Masa sekarang ketika dia sudah bisa bangkit dari rasa sakit itu, dia harus kembali pada Tirta? Memang Elaine sudah memaafkan perlakuan Tirta dan Elsa padanya. Tapi … bukan berarti ketika sudah memaafkan, dia dengan mudahnya kembali pada Tirta.Satu lagi, alasan Elaine tak bisa kembali pada Tirta. Dia sudah mulai nyaman dan menyukai Darell. Walau Darell terlihat laki-laki yang tak kalah brengsek dari Tirta, setidaknya Darell selalu mencoba melindungi Elaine.“Pelan pelan aja, jangan memaksakan diri untuk memikirkan hal tersebut. Tapi bisa dijadikan pertimbangan,” ucap seorang lelaki yang mengejutkan Elaine.Elaine mendegus ketika tahu laki-laki y
Elaine bisa mencium aroma woody dari tubuh Darell yang sedang memeluknya erat. Pelukan ini, Elaine sangat merindukannya. Padahal baru satu minggu lebih tidak bertemu dengan Darell. Tapi rasanya sudah seperti berbulan-bulan.Darell selalu datang di waktu yang tepat. Itu membuat Elaine terharu, dia sampai ingin menitikkan air matanya lagi. Tapi gadis itu menahannya, karena tak ingin membuat Darell khawatir.“Kalau lo di sini cuma mau nangis, mending balik sama gue,” ucap Darell.Laki-laki itu menyaksikan momen Elaine dan Tirta di depan villa. Tentu saja dia melihat ketika Elaine menangis. Hatinya merasa kesal, ketika melihat gadis yang kini ada di dalam pelukannya ini sampai menitikkan air matanya. Darell tidak terima jika Tirta membuat Elaine seperti ini.Elaine melepaskan pelukan Darell, dia mendongak. “Siapa yang nangis? Nggak ada.” Elaine mencoba menyangkal perkataan Darell.“Nggak usah bohong. Dari tadi gue lihat di
Memang benar Elaine sangat merindukan Darell. Tapi ini tidak sesuai dengan yang Elaine harapkan. Bukannya Elaine tidak suka Darell datang menemuinya di puncak. Hanya saja dia datang di waktu yang salah. Sekeras apa pun Darell memaksa, dia tak akan ikut dengannya untuk pulang malam ini.Di tambah dengan adanya adegan kekerasan antara Tirta dan Darell. Membuat Elaine makin tidak mengharapkan kedatangan Darell. Sekarang dia tak mempedulikan Darell, tapi bukan berarti dia memilih Tirta juga. Dia hanya tak enak pada Tirta yang harus terluka gara-gara dirinya.“Gimana dong? Tunggu di sini, nanti gue ambil kotak P3K dulu, ya,” ucap Elaine panik. Saat ini dia sedang berada di ruang depan bersama Tirta. Untung saja sepi, karena kegiatan terpusat ada di belakang villa.Tirta hanya mengangguk dan dia membiarkan Elaine untuk masuk ke dalam. Dia merasa senang diperhatikan oleh Elaine. Tentu senang juga ketika Elaine lebih memilih untuk stay di sini dia sangat sen
PLAK!Suara antara benturan kulit tangan Elaine dan pipi Tirta itu terdengar keras. Elaine menampar laki-laki yang sudah berlaku kurang ajar di depannya. Katanya dia tak akan menyentuh Elaine tanpa izin. Tapi buktinya dia main nyosor duluan, seperti saat pertama Elaine menyatakan perasaannya. Ah, tidak! Kali ini lebih kasar, seolah Tirta benar-benar bernafsu dengannya.“Lo apa-apaan, Tir?” sentak Elaine, kini nada bicaranya meninggi.“Gue mau buktiin kalau gue serius sama lo!” sahut Tirta.Elaine mendengus sambil tersenyum getir. “Buktiin apa? Nyebut Tir, lo itu punya pacar dan itu kakak gue!” tegas Elaine pada Tirta yang mungkin dulu dia juga melakukan ini pada kakaknya. Sumpah Elaine merasa semakin jijik pada Tirta.“Gue bisa putusin Elsa sekarang juga. Lagian gue udah jenuh sama Elsa dan gak sanggup menangani sikap dia.”Mendengar kalimat yang baru saja keluar dari mulut Tirta, Elaine terper
Elsa terbangun dari tidurnya. Dia melihat pada jam yang ada di dinding kamarnya. Ternyata sudah pukul setengah tujuh pagi. Gadis itu mengerang, merentangkan kedua tangannya. Hidungnya mengendus sesuatu, masakan Lena. Perempuan berumur 45 tahun itu selalu membuatkan sarapan, sebelum nanti dia berangkat kerja. Namun anehnya, dia merasa sedikit mual ketika mencium bau masakan ibunya.“Huek!” Tiba-tiba Elsa merasa mual saat mencium bau makanan. Sontak gadis itu langsung beranjak dari tempat tidurnya.“Elsa, Mama dan Papa berangkat kerja dulu, ya!” sahut Lena dari balik pintu kamar gadis berumur hampir dua puluh tahun itu.“Hmm!” Elsa hanya berdeham, menjawab sang ibu.Lalu Elsa menyingkap selimut dan turun dari ranjang tidurnya. Dia butuh minum, untuk menghilangkan rasa mualnya.“Masuk angin deh gue,” gumanya, lalu menelan salivanya sendiri. Mengingat semalam dia melakukan live streaming sampai jam dua be
“Ha-halo,” ucap Elaine gugup. Perasaan gugup itu akibat Elaine terlalu senang. Karena laki-laki yang beberapa hari ini dia tunggu kabarnya, akhirnya menghubungi Elaine.“Kenapa lo nggak datang ke apartemen gue?” Darell langsung bertanya tanpa membalas sapaan Elaine. Ya, laki-laki yang menelepon Elaine adalah Darell.“Eh?” Dahi Elaine berkerut, “ma-maksudnya?” Elaine terheran dengan pertanyaan Darell yang tiba-tiba.Darell mendengus, sepertinya keras sampai Elaine bisa mendengarnya. “Harusnya kalau lo udah sampai, lo kudu langsung ke apartemen gue. Cepet datang ke sini!” perintah Darell.“E-emangnya lo ada di sini? Bukannya lagi magang?” tanya Elaine.Sejujurnya tadi Elaine sempat memiliki niat untuk datang ke apartemen Darell. Tapi dia ingat laki-laki itu sedang magang di Jakarta. Jadi dia mengurungkan niatnya, terlebih Darell tak memberikan kabar apa pun padanya.&ldquo
Bagaimana Elaine tidak menaruh hati pada laki-laki yang saat ini sedang duduk di depannya? Setiap hari laki-laki ini memperlakukan Elaine dengan sangat baik. Semakin hari Elaine semakin suka pada sosok Darell. Padahal dia tahu, laki-laki itu hanya memanfaatkannya saja.“Btw, bukannya lo lagi magang? Kok, udah seminggu lo diem aja di sini?” tanya Elaine pada Darell yang sedang sibuk dengan layar laptopnya.“Iya. Santai aja sih, lagian gue bilang lagi ngurus skripsi dulu,” jawab Darell enteng.Memang benar, beberapa hari ini Darell sedang sibuk dengan skripsinya. Dia berniat untuk lulus semester ini. Laki-laki itu pernah bercerita bahwa dia dan kedua temannya –Kale dan Valen- memiliki janji untuk lulus bersama di tahun ini. Sampai-sampai Kale menunda sidangnya, hanya untuk lulus bersama dengan Darell dan Valen. Persahabatan mereka patut diacungi jempol.“Hah? Tapi kan lo kudunya masih magang, jangan jadiin skripsi alesan,
Hati Elaine terasa sakit. Bagaimana bisa kakaknya hamil anak Tirta? Elaine tak rela jika harus merelakan Elsa bersama dengan laki-laki busuk seperti Tirta. Apalagi dia ingat ucapan Tirta, yang hanya menganggap hubungan dengan Elsa main-main belaka.Sekarang, Elsa sedang hamil anak dari laki-laki itu! Ini sudah tidak bisa dikatakan hubungan yang sekedar main-main belaka. Tapi entah kenapa Elaine yakin laki-laki itu tak akan bertanggung jawab dengan apa yang sudah diperbuatnya. Tangan Elaine mengepal ketika membayangkan wajah laki-laki busuk itu.“Tirta, anak Pak Pratama yang pengacara itu?” tanya Robby dengan penuh penekanan.Elsa hanya mengangguk. Sedangkan Robby mulai merasa frustrasi, pasalnya dia mengenal baik laki-laki yang bernama Tirta. Bagaimana tidak? Tirta adalah sahabat anak bungsunya. Dia mengenal Tirta sebagai anak yang baik dan juga sopan.“Bukannya dia dekat dengan Elaine?” tanya Lena terheran-heran. Baik