Share

Bab 15. Kenapa Kau Menyusulku?

Chiara sama sekali tak bisa menelan makanannya. Ia mengaduk makanan di piringnya tanpa selera.

"Jadi dia istrimu, Lucas? Aku kira dia orang yang luar biasa, mengingat banyak sekali perempuan cantik yang sudah kau tolak. Ternyata dia biasa saja ya. Tidak istimewa," ucap kerabat Lucas yang duduk di sisi Lucas.

Lucas tak merespon, ia lebih memilih memasukkan sepotong daging ke mulutnya.

Kerabat yang lain ikut menyahut. "Tapi, menurutku istri Lucas perempuan yang istimewa. Kalau tidak istimewa mana mungkin Lucas mau dengannya. Iya kan?"

"Iya juga. Mungkin, dia luar biasa di ranjang. Hahaha...."

Lucas meradang mendengar semua perkataan yang merendahkan Chiara. Awalnya ia tak suka hanya jika identitas Lala yang direndahkan, tapi ia sekarang menjadi geram karena ada seorang perempuan yang dilecehkan melalui verbal seperti itu. Ia tidak akan tinggal diam. Tangan kanannya melepaskan garpu dengan keras sampai bunyinya yang membentur piring terdengar nyaring sementara ruangan sedang hening. Bebe
Bab Terkunci
Membaca bab selanjutnya di APP

Bab terkait

Bab terbaru

DMCA.com Protection Status