Share

40. Menantu Idaman

Jaka merasakan kedamaian yang menyembul dalam hatinya selama menemani Nuning menjaga Bu Parmi di Rumah Sakit. Jaka mengenal Bu Parmi bukan baru kemarin sore, tapi sejak kecil. Sejak ia mulai bersahabat dengan Nuning, Bu Parmi menerimanya seperti seorang anak. Rumah Nuning sudah seperti rumah keduanya di kampung. Meja makan Bu Parmi sudah seperti meja makannya sendiri. Bu Parmi tak pelit berbagi lauk pauk untuknya. Juga tak pernah kapok meski Jaka suka bikin ludes isi magic com tiap habis makan bareng Nuning. Ketulusan Bu Parmi yang mengalir deras kepadanya, terasa menyirami kegersangan hatinya yang saat itu jauh dari buaian kasih ibu kandungnya sendiri. 

Syukurlah Emak amnesia... Aku jadi punya kesempatan merawat Emak. Dipandanginya Bu Parmi yang tidur sepulas bayi lagi dibedong. Garis-garis kelelahan terlihat jelas dalam wajahnya yang mulai menua. Meski hobi ngomel dan marah-marah khas emak-emak, tapi Bu Parmi memiliki senyum meneduhkan, yang kel

Bab Terkunci
Membaca bab selanjutnya di APP

Bab terkait

Bab terbaru

DMCA.com Protection Status