Share

Bab 11 PERTEMUAN DENGAN BOS REZA

Siang pun berlalu, detik demi detik jarum jam berputar menunjuk jam 16:00. Di luar rintikan hujan mulai reda berganti dengan gerimis dan udara yang lumayan dingin. Banyak air bergelinang di halaman.

"Bu, titip bayiku ya, semoga aku betah dengan pekerjaanku sekarang. Aku janji akan membagi dua gajiku untukku dan Bu Tini," ujar Kirana menatap Bu Tini.

Kirana berdiri diambang pintu kosannya sembari menggendong bayi mungilnya dengan penuh kehangatan, didekapnya. Wanita muda itu nampak sedang menunggu dijemput Mis Dini.

"Kamu jangan khawatir Kiran, serahkan semuanya pada Ibu, anggap saja ibu ini ibumu. Lagi pula semua anak-anakku jauh dibawa suaminya. Jadi aku hanya seorang diri disini. Maka akan dengan senang hati mengurus bayimu. Bahkan ibu sangat senang sekali mengurus bayimu rasanya seperti cucuku sendiri," tutur Bu Tini dengan sangat ramah.

Kini Kirana menatap perempuan setengah baya yang saat ini berada di sebelahnya. Pandangannya Kirana semakin merasa bahagia, akhirnya dirinya sep
Locked Chapter
Continue to read this book on the APP

Related chapters

Latest chapter

DMCA.com Protection Status