Share

KISAH TERSAYANG

         Kali ini giliran Dara yang duduk termenung sendiri di dalam kafe kemarin. Saat tersadar dari lamunannya, ia telah mendapati Leo duduk manis di depannya. Dara seperti tahu apa yang akan Leo bahas.

         “Pak Firman bilang kau adalah adik kelasnya?" Ucap Leo to the point, menyampaikan pertanyaannya.

         “Pak Firman? Klienmu kemarin?” Dara balik bertanya, memasang wajah berpura-pura berpikir. Leo tak bergeming. Sia-sia. Leo pasti sudah tahu, pikirnya. Darapun kembali dengan wajah normalnya, membalas pertanyaan Leo tadi dengan sebuah anggukan.

         “Berarti Kak Gio mengenalnya?” Tanya Leo lagi.

         “Ya. Aku lihat mereka makan siang bersama tadi.”

         “Kenapa berpura-pura tak mengenalnya?”

         Dara menopangkan wajahnya ke salah satu lengannya. Menatap kosong ke arah minumannya. Leo tak bertanya lagi, sadar bahwa Dara juga tak tahu jawabannya.

***

         Pagi hari di tahun 2012. Beberapa bulan setelah kepindahan Gio. Entah hari Senin atau Selasa, yang  jelas Dara memakai seragam putih abu-abu. Hujan deras dipagi itu membuat Dara harus pergi ke sekolah dengan memakai payung. Bukan payung lipat, melainkan payung panjang. Warna hijau.

         Dara melewati jalan  yang seperti biasa ia lalui. Sampai pada jarak kurang lebih 50 meter lagi ia sampai di sekolah, seseorang laki-laki menghetikan langkahnya dari sebuah teras rumah yang  telah Dara ketahui bahwa itu adalah rumahnya. Sambil berkata ‘Eh..’ laki-laki itu maju menghampiri Dara yang telah menunggu dengan payungnya. Dara sendiri lupa apakah orang itu meminta izin atau tidak untuk ikut berteduh di bawah payungnya. Yang ia ingat, mereka langsung berjalan menuju arah yang sama—sekolah mereka, dengan posisi Dara memayungi anak laki-laki itu.

         Hampir tak ada percakapan. Dara berusaha keras mengingat apa yang diucapakan anak laki-laki itu saat itu, namun hanya satu yang ia ingat. Ia menanyakan Dara ada di kelas berapa, Darapun menjawab dengan jawaban singkat.  Dara sempat menyesal kenapa tidak menanyakan balik kelas anak laki-laki itu. Walau sebenarnya Dara sudah tahu, namanyapun Dara tahu. Bahkan nama lengkap, asal daerah. Dara juga tahu bahwa ia saat itu sedang mempunyai pacar.

         Sempat juga Dara berpikir untuk menunjukkan bahwa Dara tahu ia ada di kelas berapa, bukan bertanya. Sekadar memberi isyarat bahwa Dara adalah penggemarnya. Namun itu adalah ide-ide yang muncul setelah semuanya selesai. Percuma.

         Mereka terus berjalan dan sampai di persimpangan dekat pintu masuk sekolah. Tersisa 10 meter lagi sebenarnya mereka sudah memasuki wilayah sekolah. Namun kelas mereka masihlah puluhan meter jauhnya sebab yang akan pertama kali mereka temui adalah lapangan basket, lapangan sepak bola, dan musalla. Tak ada pelindung. Harus memakai payung jika tak ingin kebasahan.

         Hujan sedikit reda dari sebelumnya. Namun di persimpangan itu, anak laki-laki yang tak lain adalah Firman mengambil jalan lurus, keluar dari lindungan payung Dara, meninggalkan Dara dengan ucapan yang tak sepenuhnya Dara dengar. Dara terdiam sejenak. Merasa percuma memberikan tumpangan. ‘Untuk apa kau ikut di payungku kalau akhirnya harus kebasahan juga’, pikir Dara.

         Lagi-lagi Dara menyesal. Kenapa tak ia tawarkan untuk mengantarnya tepat sampai di sekolah, di bangunan yang berlindung atap. Atau sekadar menanyakan alasannya langsung pergi menerobos hujan sedang hujan belum reda sepenuhnya. Sedikit-sedikit Dara paham alasannya. Barangkali ia tak nyaman dilihat anak-anak lain.

         Dara penggemar Firman? Memang. Laki-laki kurus tinggi dan kalem itu memang telah lama mencuri perhatian Dara, bahkan dari awal Dara masuk di SMA itu, saat Gio belum pindah. Di mata Dara Firman terlihat seperti orang yang baik kepada siapa saja, tidak macam-macam, dan tidak mempunyai musuh. Semua teman sekelasnya juga terlihat menyukainya.

         Satu hal yang Dara bingungkan adalah, kenapa ia merasa biasa saja saat sepayung berdua dengannya. Bukankah seharusnya ia merasa girang? Atau setidaknya gugup. Namun seingatnya, ia hanya merasa kaget dan canggung.

         Dara sering mengingat-ingat kembali peristiwa ini. Kenapa baru sekarang terasa manisnya. Kenapa baru sekarang Dara sadar bahwa ia beruntung. Seseorang yang ia suka tiba-tiba menghentikan langkahnya untuk bisa sepayung berdua dengannya. Terlepas dari apapun alasan laki-laki itu, harusnya Dara merasa bahagia. Tapi kenapa?

         Dara tidak pernah menceritakan hal ini pada siapapun. Dara juga lupa apakah ada anak-anak lain yang melihat mereka berdua hari itu. Apa pikiran Dara terlalu sibuk mencari kata hari itu? Seingatnya tidak.

         Kadang Dara takut bahwa kisah yang ia sayang-sayang ini sebenarnya hanyalah halusinasi belaka. Tapi bagaimana mungkin kepalanya merangkai peristiwa sedetail itu. ‘Aku memang mengalaminya’, katanya mengakhiri perdebatan dengan pikirannya sendiri.

***

         Dara beranjak dari mejanya bersama dengan beberapa pegawai lain yang hendak pergi makan siang. Dara berjalan agak di belakang hingga tak bisa melihat siapa yang berpapasan dengannya, hingga tiba-tiba sebuah suara memangilnya.

         “Dara.”

         Dara menoleh ke sumber suara itu. Firman. Lelaki itu meneruskan sapaannya.

         “Maaf hari itu aku lambat mengenalimu, aku benar-benar tidak menyangka kita akan bertemu disini,” ucapnya.

         “Saya juga minta maaf tidak mengenali Bapak, hari itu saya buru-buru sekali,” jawab Dara yang tentu saja berdusta.

         “Aey... kalau cuma kita berdua panggil kakak saja lah,” katanya lagi, masih seramah yang Dara kenal dulu. Berharap Gio akan mengucapkan hal ini, tapi yah, sudahlah. Dara hanya mengangguk sambil tersenyum mendengar perkataan Firman.

         “Sebenarnya ada yang ingin kubicarakan denganmu. Kapan kira-kira kamu bisa Dara?” Ucap Firman lagi, cukup mengejutkan Dara.

         “Saat makan siang atau sepulang kantor saya bisa, Kak,” jawab Dara canggung.

         “Oke, kalau begitu besok ya, saat jam makan siang. Di kafe depan saja.” Katanya menetapkan janji. “Sampai jumpa besok.” Ia tersenyum  sambil melambai dan berlalu.

         Dara hanya bisa mengangguk dan tersenyum, lagi. Ia kembali bergabung dengan teman-temannya. Sebab wajahnya masih terlihat sumringah, maka salah satu temannya bertanya.

         “Siapa Dar?” Kata teman disampingnya sambil menyikutnya pelan.

         “Kakak kelasku saat SMA,” jawabnya singkat. “Penulis ‘Dua Hujan’,” tambahnya lagi. Teman-temannya mengangguk dengan mulut membentuk huruf o.

***

         “Kenapa kau senyum-senyum sendiri?” sapa Leo mengejutkan Dara. Dara yang tersadar hanya menoleh sebentar ke arah Leo.

         “Dia ada janji makan siang dengan si Dua Hujan,” bisik Sinta— teman Dara di meja sebelah.

         “Dua Hujan? Pak Firman?” Kata Leo memastikan, yang ditanya hanya mengangguk.

         Leo memperhatikan Dara sebentar sebelum lanjut berbicara.

         “Besok?”

         “Ya, kenapa?”

         “Tidak apa-apa.” Jawab Leo sambil berbalik berjalan keluar menuju ruangannya. Dara menatap Leo dengan wajah heran.

***

         Leo memasuki restoran seberang kantor  dan segera menghampiri salah satu meja, tempat si pemberi undangan duduk. Orang yang dihampiri Leo masih asyik dengan laptopnya. Leo membiarkannya. Sekitar lima detik berlalu, barulah ia sadar.

         “Dara mana?” Tanyanya pada Leo sambil menutup laptopnya.

         “Ada janji lain.” Jawab Leo singkat. “Ada apa, Kak?”

         “Tidak ada, kita sudah lama kan tidak makan bersama. Aku juga sudah sulit sekali ke rumah.” Katanya sambil menyodorkan menu kepada Leo. “Bagaimana persiapan peluncuran Dua Hujan?” Katanya lagi.

         “Sejauh ini lancar. Hanya, tadi Pak Firman memintaku menunda persiapan. Katanya ia sedang meminta izin kepada seseorang terkait novelnya itu.”

         “Tidak ada tanda-tanda dia akan membatalkan kontrak, kan?”

         “Kurasa tidak. Tenang, biar tim kami yang mengurus.”

         “Kalau begitu tidak masalah, waktu kita cukup panjang.” Kata Gio santai.

         Sejenak hening. Leo mengaduk-aduk es kopi yang lebih dulu diantar padanya. Ia memperhatikan Leo beberapa saat, bimbang. Haruskah menanyakan hal di pikirannya.

         “Kak Gio punya pacar?”

         Yang ditanya langsung menoleh pada pemberi pertanyaan, kemudian tersenyum. “Kau tahu aku tidak ingin berpacaran. Kenapa?”

         Leo menggeleng, “Tidak apa-apa. Tapi kalau kau mau menikah aku harus jadi yang pertama tahu.”

         “Supaya? Tidak usah menungguku menikah. Kau bisa memulainya sekarang.” Jawab Leo tersenyum.

         “Maksudnya?” Leo balik bertanya, tidak mengerti.

         Gio mengangkat kedua bahunya. “Cepat makan.”

Related chapters

Latest chapter

DMCA.com Protection Status