All Chapters of Ketulusanku Dibalas Pengkhianatan : Chapter 131 - Chapter 140
150 Chapters
Bab 131
"Mas." Aku menoleh saat suara Sintya memanggilku. Ia berdiri dengan Dhani di sampingnya. "Pakai ini saja, Mas." Sintya memberikan sebuah kunci motor. Kunci motorku dulu, motor yang nyaris setiap hari menemaniku kemana-mana, jika di bilang rindu? Tentu aku sangat rindu, motor ini sudah seperti sahabatku, kemana-mana menemani. Tapi mengapa Sintya memberikannya padaku. Apa Dia kasihan melihatku kemana-mana naik ojek. "Pakailah Motor ini, Mas." Melihatku terdiam, Sintya kembali berucap. "Tapi, itu bukan lagi milikku, Sin. Aku bisa naik ojek, sebentar lagi juga driver ojol akan tiba." Aku menolak, aku memang sudah tak memiliki apapun saat ini, tapi aku juga gengsi Sintya memberikan motor itu semata-mata karena kasihan. "Motor ini juga dulu kamu yang beli mas, lagian di rumah ini nggak di pakai, Mas Dhani dan aku sudah ada motor sendiri," sahut Sintya. "Bawa aja nggak apa-apa Mas, anggap aja ini yang ngasih Rizki, bukan kami. Karena Rizki masih anak-anak belum bisa bawa motor." Dhani
Read more
Bab 132
Aku hanya menghela napas panjang, dalam hatiku, masih belum terbersit untuk berumah tangga lagi, setelah Eva wanita murahan itu, hati ku seakan masih merasakan luka. Luka karena merasa di tipu, juga Luka karena kini aku telah hancur, hanya Rizki satu-satunya alasan aku tetap bekerja dan menjalani hari-hariku."Udah lah Mbak, aku lelah. Aku tak ingin membahas tentang pernikahan atau sebagainya," ucapku lirih."Yud, kamu harus semangat, nggak mungkin kan kita sampai tua hidup seperti ini, kita juga butuh pendamping untuk menemani kita di masa tua nanti.Aku bangkit tanpa menghiraukan ucapan Mbak Siska, jujur aku memang lelah, aku tak ingin membahas masalah itu dulu, hatiku masih belum baik-baik saja.Aku melangkah ke kamar mandi, mengguyur badan yang terasa lengket, berharap guyuran air bisa mendinginkan hati dan otakku. Ya, hari ini begitu terasa melelahkan, cukup menguras pikiran dan energiku.Semoga dengan mandi aku bisa lebih segar.***Tok! Tok! Suara ketukan pintu mengagetkanku sa
Read more
Bab 133
Aku membuka pintu depan dan mengeluarkan motor, baru saja aku pasang standar motor, terdengar seseorang memanggil namaku."Mbak Susi!" sahutku."Iya, Mas Yudi, ini ada sedikit makanan untuk sarapan." Sebuah kantong plastik yang berisi styrofoam. "Buat saya?" tanyaku, sedikit heran, karena sebelumnya belum pernah dia memberikan makanan pada kami."Buat Mbak Siska, Mas. Tadi kebetulan saya beli nasi kuning untuk sarapan, tapi saya ingat tadi malam sempat tak enak hati dengan Mbak Siska, jadi saya belikan juga untuk Dia.""Oh, tapi Mbak Siska udah berangkat sejak pagi," jawabku."Ya sudah buat sarapan Mas Yudi aja, kalau begitu. Saya permisi.""Oke terimakasih, Mbak," seruku saat Susi sudah berbalik badan.Dia pun membalikkan badan dan tersenyum ke arahku, dengan tatapan yang menurutku tak seperti biasanya.Tak ingin berpikiran macam-macam, aku pun langsung masuk ke dalam dan menyantap nasi kuning pemberian Susi itu, enak juga ya. Alhamdulillah di saat aku sedang lapar belum sarapan, ad
Read more
Bab 134
"Ehm, Iya Tante. Kenakalan Saya Yudi." Aku bangkit kemudian meraih punggung tangan wanita paruh baya itu."Oh, saya kira teman dekat Hesti. Maaf ya, maklum Hesti sudah cukup lama sendiri, jadi saya selalu berharap Dia bisa segera bertemu dengan jodohnya," selorohnya membuat ekspresi Hesti merah dan melebarkan kedua matanya."Mamah! Ehm Maaf ya, Pak Yudi jangan dengarkan omongan Mamah saya.""Kalian ngobrol lah, Mamah bikinin minum dulu sebentar ya," ucap Mamahnya Hesti dan berbalik badan hendak masuk ke dalam."Ehm nggak perlu repot-repot Tante. Saya datang ke sini cuma sebentar kok. Ini saya mau ngasih ini, dompet Hesti tadi ketinggalan." Aku menyerahkan dompet berbentuk persegi panjang dengan warna hitam itu."Oh, Alhamdulillah. Terimakasih Pak. Saya kira ini jatuh di jalan, saya sudah menyusuri jalan yang tadi, dan sudah cari ke semua sudut rumah tapi nggak ada, aduh kalau beneran hilang saya pusing ngurusnya, Pak. Makasih banyak ya." Hesti menerima dengan mata berbinar, benar duga
Read more
Bab 135
Jujur aku juga tak ingin ambil resiko, dengan hanya berdua di rumahnya. Bagaimanapun juga Mbak Susi adalah seorang janda, dan aku tak ingin menimbulkan fitnah gara-gara membantunya."Oke, Om siap."Mbak Susi hanya melebarkan matanya melihat Gani akan ikut juga ke rumahnya."Lho ngapain sama Gani juga to Mas," cetus Mbak Susi."Iya, biar nemenin saya, saya nggak enak jika hanya berdua di dalam rumah Mbak. Lebih baik ada Gani juga agar tidak jadi fitnah," sahutku sambil berjalan beriringan bersama Gani."Yo wes, terserah Mas Yudi aja wes. Saya juga ndak mau ngapa-ngapain kok," sahut Susi mencebik kemudian berjalan ke rumahnya."Mari masuk, silahkan duduk dulu. Sebentar ya, tak bikinin kopi dulu." Susi masuk ke dalam rumah, sedangkan aku dan Gani lebih memilih duduk di kursi teras sambil menunggu.Setelah beberapa menit menunggu akhirnya Susi keluar dengan membawa nampan berisi dua cangkir kopi susu dan beberapa potong kue di piring."Lho, kok duduk di luar to, ayo masuk sini lho Mas. Mi
Read more
Bab 136
"Mas Yudi tunggu!" Aku sedikit terkejut tiba-tiba Dia memegang erat tanganku."Iya, ada apa lagi Mbak?" tanyaku sambil menatap lekat ke arahnya."Tunggulah sebentar di sini, Mas. Temani aku, aku tahu kamu juga kedinginan kan kalau malam?" tanyanya lirih sembari tangannya mulai merayap naik hingga menyentuh pipiku, aku lirik Gani sudah jalan duluan di depan, mungkin Dia sudah duduk di sofa dan makan kue. Karena sedari tadi kan dia bilang lapar dan ingin makan kue. Ah itu anak kenapa tidak menungguku.Ah ini orang, malah bikin aku panas dingin dengan ulahnya."Maaf Mbak lepaskan tangan saya, saya masih punya iman, jadi tolong jangan berpikiran macam-macam!" ketusku."Ih, Mas Yudi kok gitu banget, ayolah, aku tahu kok. Aku juga penasaran gimana bentuk sixpack perut kamu," ucapnya lagi, dengan suara mendayu dan tangannya bermain di lenganku.Sebelum semakin membangunkan perangkat lain dalam tubuhku, aku hentakkan tanganku dengan kasar, dengan sekali hentak. Susi yang tadi mulai menggelayu
Read more
Bab 137
Sebelum Dia mulai mengomel, segera aku berjalan cepat masuk ke kamar mandi."Aku mandi dulu Mbak, gerah!" seruku.Hari yang melelahkan. Usai mandi, aku tunaikan salat tiga rakaat, sekarang ini aku memang sudah berubah, keadaan yang mengajarkan aku untuk lebih giat lagi beribadah, segala dosa masa lalu yang pernah kuperbuat, kerap kali menghantui, hanya dengan salat dan terus mendekati pada Allah aku merasa tenang.Baru saja aku mengucap salam, terdengar suara Mbak Siska tengah berbincang dengan seseorang, sayup-sayup terdengar suara serak Mbak Siska."Untuk apa lagi kamu kemari, Mas?!""Siska, aku mohon maafkan aku, aku benar-benar khilaf, dan sekarang aku ingin kembali, kita mulai hidup baru lagi.""Setelah kau hancurkan semuanya, kini kau datang dan meminta kembali padaku, Mas! Kamu benar-benar membuatku muak!"Semakin lama suara Mbak Siska semakin meninggi, siapa sebenarnya yang datang berkunjung hingga membuat Mbak Siska geram, segera kuselesaikan dzikir singkat setelah salat, dan
Read more
Bab 138
Aku tahu Mbak Siska pun merasakan luka yang begitu dalam pada lelaki yang dulu begitu dicintainya."Baik kalau kamu tak mau kembali padaku, Sis! Tapi aku mohon maafkan aku! Sekarang aku sudah menderita, aku kehilangan semuanya, pun rasa bersalah terus menghantuiku," ucap Mas Ridwan."Maaf! Maaf kamu bilang, setelah apa yang sudah kamu lakukan pada kakakku, kamu masih mengharapkan maaf darinya! Asal kamu tahu, dulu aku bisa saja melaporkanmu ke polisi saat kamu pergi bersama jalangmu membawa tabungan Mbak Siska, bahkan membawa uang yang kamu pinjam dari bank dengan jaminan rumah orang tua kami, aku bisa saja melaporkanmu saat itu! Tapi Mbak Siska masih punya hati, dan mencegahku melakukan itu, sekarang kamu datang dan meminta maaf! Tak ada maaf bagimu, pergilah! Pergi dari sini Baji***n!" hardikku.Aku menatap tajam dan nyalang, Mbak Siska masih terisak, mungkin ia teringat semua yang dilakukan Mas Ridwan dulu."Mbak Siska, masuk Mbak!" titahku.Ia pun menurut, Ia masuk ke dalam rumah
Read more
Bab 139
Pagi ini aku kembali berangkat ke tempat kerjaku dengan hati riang, karena hari ini hari Jum'at dan besok aku akan menemui Rizki anakku. Bayu baru saja membuka ruko saat aku baru saja tiba di parkiran motor di depan ruko tempatku bekerja. "Setelah buka Ruko, mulai kami beres-beres, nyapu, lap etalase sebelum ada pelanggan datang. Tiba-tiba terdengar dering ponsel milik Bayu yang tergeletak di atas meja."Bay, telpon tuh!" Panggilku."Oh, Mas Zaki," ucap Bayu saat meraih ponselnya. Aku kembali sibuk dengan pekerjaanku."Halo Mas, ada apa?" tanya Bayu pada Kakaknya di seberang sana."....""Mas Yudi? Ada. Ada apa emang?"Aku sempat menoleh ke arah Bayu yang sedang bercakap dengan kakaknya di sambungan telepon, ketika Ia menyebut namaku, dan Bayu pun melirik ke arahku."....""Owh, Oke sebentar.""Mas Yudi, ini Mas Zaki mau ngomong katanya," ucap Bayu menghampiriku dan menyodorkan ponselnya."Eehm, ada apa?" tanyaku. Bayu hanya mengendikan bahunya.Aku pun meraih ponselnya dan mendeka
Read more
Bab 140
"Tak perlu merendah begitu Pak, kerja apapun yang penting halal, dan ambil pelajaran dari semua yang telah terjadi." Aku hanya mengangguk mendengar ucapannya. Hesti menanggapinya dengan mengulas senyum di bibirnya."Jangan panggil saya Pak lagi ya Hes! Sekarang saya bukan atasan kamu lagi," ucapku terkekeh. Karena sekarang aku sudah bukan siapa-siapa di galeri, jadi tak sepatutnya Hesti masih memanggilku dengan sebutan 'Pak'."Oh, baiklah Pak, ehm maksud saya Mas," ucapanya dengan sedikit salah tingkah.Aku tersenyum melihatnya, mengapa saat Ia salah tingkah terlihat begitu menggemaskan. Ah Yudi, kamu ini apa-apaan sih, rutukku dalam hati. Tapi sungguh mengapa aku jadi merasa begitu senang melihat senyuman itu, padahal beberapa tahun aku di galeri, bertemu Hesti setiap hari, tapi kenapa sekarang rasanya berbeda."Mau duduk dulu di depan?" tawarku karena merasa nggak enak saat ada kawan yang datang harus bicara sambil berdiri di depan etalase begini."Ehm, nggak perlu Mas. Ini juga uda
Read more
PREV
1
...
101112131415
DMCA.com Protection Status