“Aku akan menantikan pesta gila itu, Isla. Setidaknya aku punya alasan untuk keluar dari Alden sejenak.” Ivy terkekeh, namun tawanya perlahan memudar, digantikan oleh gurat pemikiran yang lebih serius.“Isla ...” panggil Ivy kembali, suaranya merendah. “Berbicara soal ketenangan ... aku baru ingat kalau selama kau berada di Alden, dalam jangkauan ibunya Ethan, apa kau sempat diperlakukan dengan tidak baik saat aku tidak berada di dekatmu? Mantan mertuamu itu tampak tenang di permukaan, jadi ...”Isla di seberang sana langsung menangkap arah pembicaraan, walau sengaja digantungkan oleh Ivy. “Jujur kukatakan, tidak ada. Dia bahkan tidak memperhatikanku sama sekali. Cuma menatap sedetik, tanpa ekspresi, lalu berpaling.”Ivy menghela napas lega, memejamkan mata sambil tetap melanjutkan pembicaraan. “Aku pikir ... mungkin saja ada yang luput dari perhatianku. Aku cemas kalau kau punya trauma karena semua yang telah terjadi.”Tawa pelan menenangkan kemudian yang Isla perdengarkan. “Tidak,
Last Updated : 2026-01-06 Read more