Malam harinya, saat Aryan sedang berada di dalam kamar nya tiba-tiba saja Kirana datang kesana. Aryan yang dengan posisi membelakangi pintu dan menghadap ke arah jendela, tentu saja mengira bahwa yang datang adalah Aluna istrinya."Aluna, kenapa kamu lama sekali membuat teh nya, ayo cepat sini berikan padaku." Pinta pria itu. Tanpa mengatakan sepatah katapun, Kirana justru berjalan mendekati Aryan sambil menepuk pundak nya. "Aryan, ini aku Kirana bukan Aluna." Sahut nya sambil tersenyum kecil. Sontak saja Aryan pun langsung terkejut, apalagi saat melihat Kirana benar-benar ada disana."Apa yang sedang kamu lakukan disini, kenapa kamu masuk ke kamar ku begitu saja. Seharusnya sebelum masuk kamu mengetuk pintu dan ijin dulu, aku tidak suka jika ada orang lain yang masuk ke dalam kamar ku tanpa ijin." Gerutu Aryan yang terlihat marah. "Maaf Aryan, aku melihat pintu ini tidak tertutup. Sebenarnya aku juga baru saja ingin mengetuk pintu nya, tapi kamu malah meminta aku untuk masuk."
Last Updated : 2025-11-04 Read more