Share

Bab 173.

Penulis: Ellailaist
last update Terakhir Diperbarui: 2026-01-13 21:06:16

Jacob menyentakkan tangan gadis itu hingga Intan terhuyung dan nyaris jatuh jika tidak berpegangan pada pinggiran meja.

Jacob menatapnya dengan rasa muak. "Kamu baru saja menghina istriku di rumahku sendiri," desis Jacob.

Aura mematikan yang terpancar darinya membuat nyali Intan menciut seketika. Tubuhnya gemetar hebat saat menyadari bahwa pesonanya sama sekali tidak memiliki harga di mata pria ini.

"Kak Jacob, aku hanya... aku hanya ingin Kakak sadar kalau Kak Jessie itu hanya beban—"

"Cukup!" bentak Jacob, suaranya menggelegar di ruang kerja yang kedap suara itu. "Siapa kamu berani menilai istriku?"

Jacob melangkah maju, memaksa Intan mundur hingga punggungnya menabrak pintu. Jacob tidak menyentuhnya lagi, namun tatapannya seolah menguliti harga diri Intan hingga tak bersisa.

"Kamu pikir aku tidak tahu rencana busuk ibumu? Kamu dikirim ke sini bukan untuk membantuku, tapi untuk menjadi mata-mata rendahan. Dan sekarang, kamu berani menawarkan diri padaku?" Jacob tertawa sinis, sebu
Lanjutkan membaca buku ini secara gratis
Pindai kode untuk mengunduh Aplikasi
Bab Terkunci

Bab terbaru

  • DINIKAHI CUCU TERBUANG: SUAMIKU TERNYATA PENGUASA DUNIA   Bab 190.

    Sementara itu, di rumah aman Seven Heaven, malam terasa semakin panjang bagi Jessie. Ia berdiri di balkon lantai dua, membiarkan angin dingin menusuk kulitnya, mencoba membasuh rasa sesak yang tertinggal setelah konfrontasi dengan ayahnya tadi.Jacob melangkah keluar, menyampirkan jasnya ke bahu Jessie yang gemetar. Ia tidak menanyakan apa yang sedang dipikirkan istrinya, ia tahu benar beban yang sedang dipikul Jessie saat ini."Papaku... dia lebih memilih menjadi pengecut daripada memberikan kedamaian untuk Mama," bisik Jessie tanpa menoleh.Jacob memeluk Jessie dari belakang, menenggelamkan wajahnya di ceruk leher Jessie. "Dia takut pada sesuatu yang belum kita ketahui, Jessie. Tapi ingat, ketakutanya adalah bukti bahwa kebenaran itu ada. Kita hanya perlu waktu untuk membukanya.""Jacob," Jessie berbalik dalam pelukan suaminya, menatap mata gelap Jacob yang selalu memberikan ketenangan. "Adrian bukan orang yang akan diam saja setelah ini. Dia pasti sedang menyiapkan sesuatu untuk me

  • DINIKAHI CUCU TERBUANG: SUAMIKU TERNYATA PENGUASA DUNIA   Bab 189.

    Arya mematikan suaranya seketika. Ia menyandarkan punggung ke sofa yang empuk, namun tubuhnya masih tampak kaku. Matanya yang merah menatap kosong ke arah gelas teh yang mulai mendingin di atas meja marmer. Tekanan dari pertanyaan Jacob barusan menciptakan keheningan yang menyesakkan di dalam ruang tengah rumah aman tersebut. Jacob melangkah mendekat, langkah kakinya tidak terdengar di atas karpet tebal, namun auranya cukup untuk membuat Arya sedikit bergidik. Jacob berhenti tepat di sisi Jessie, memberikan perlindungan fisik yang nyata tanpa perlu mengeluarkan satu kata pun."Aku tidak bisa mengatakannya," bisik Arya akhirnya. Suaranya pecah, lebih mirip desis ketakutan daripada penolakan."Papa, ini tentang Mama! Bagaimana Papa bisa bilang jangan mencari kebenarannya?" Jessie melangkah maju, tangannya mencengkeram pinggiran meja. "Apakah nyawa Mama tidak lebih berharga daripada rahasia yang sedang Papa simpan?"Arya menggelengkan kepala perlahan, tangannya menutup wajah. "Kalia

  • DINIKAHI CUCU TERBUANG: SUAMIKU TERNYATA PENGUASA DUNIA   Bab 188.

    Ban mobil taktis yang dikendarai salah satu tim keamanan Andi berdecit keras, membelah keheningan jalanan setapak menuju tebing pesisir utara. Di depannya, sedan hitam milik Marcus melaju tidak terkendali, meliuk-liuk di antara pepohonan rimbun yang hanya diterangi lampu sorot kendaraan. Sopir menekan pedal gas lebih dalam. Semantara Andi, matanya fokus pada satu titik, ban belakang sedan tersebut."Target semakin dekat dengan bibir tebing," lapor salah satu anggota tim Andi melalui radio.Andi tidak menjawab. Ia memerintahkakn pada sopirnya untuk memotong jalur sedan Marcus dari sisi kiri. Benturan logam bertemu logam menciptakan percikan api di tengah gerimis yang mulai menderas. Di kursi belakang sedan itu, Arya Wijaya tampak memukul-mukul kaca jendela dengan wajah pucat pasi.Tepat saat sedan itu berada sepuluh meter dari tepian jurang, Marcus menginjak rem secara mendadak. Ia membuka pintu kemudi dan melompat keluar sementara mobil masih meluncur perlahan karena posisi trans

  • DINIKAHI CUCU TERBUANG: SUAMIKU TERNYATA PENGUASA DUNIA   Bab 187.

    Jacob berdiri, mengambil ponselnya di dalam saku dan memberikan intruksi pada Andi untuk memperketat penjagaan di kediaman keluarga Wijaya. Ia tahu bahwa perang belum berakhir sepenuhnya. Adrian Smith masih di luar sana, dan pria itu pasti akan mencoba menyelamatkan asetnya—termasuk Arya yang kini menjadi saksi kunci bagi aliran dana ilegal dari A.S. Capital.Malam semakin larut di kediaman Wijaya. Jessie masih terdiam menatap kotak hitam itu, menyadari bahwa kebenaran terkadang jauh lebih menyakitkan daripada kebohongan yang ia jalani selama ini. Namun, dengan keberadaan Jacob di sisinya, ia tahu bahwa kali ini ia tidak akan lagi menghadapi badai itu sendirian.Jacob menatap Jessie yang masih terpaku, lalu mendekat dan membisikkan sesuatu yang menenangkan di telinganya. "Ini adalah akhir dari penderitaanmu, Jessie. Dan awal dari keadilan untuk ibumu."Sementara itu, setelah diusir dari kediaman Wijaya, Arya kini tengah berdiri di depan sebuah gudang tua di pinggiran pelabuhan yang

  • DINIKAHI CUCU TERBUANG: SUAMIKU TERNYATA PENGUASA DUNIA   Bab 186.

    Keheningan yang mencekam menyelimuti ruang tamu kediaman Wijaya setelah pengusiran Arya, Kinanti, dan Intan. Para penjaga keamanan yang dibawa Jacob kini berjaga di luar, memberikan privasi yang dibutuhkan bagi tiga orang yang tersisa di dalam ruangan itu. Kakek Bambang duduk di sofa besar dengan napas yang masih terdengar berat. Emosi yang meluap tadi menguras banyak tenaganya yang sudah tidak lagi muda.Jacob berdiri di dekat jendela, memastikan situasi di luar benar-benar kondusif sebelum ia mendekat dan duduk di kursi tunggal di hadapan Kakek Bambang dan Jessie. Ia mengeluarkan sebuah kotak logam berwarna hitam dengan kunci kombinasi yang cukup rumit. Kotak itu tampak tua namun terawat dengan sangat baik."Kakek, Jessie," buka Jacob dengan suara bariton yang lugas. "Aku sudah menceritakan sebagian besar kejadian di Singapura kepada Kakek. Namun, ada satu hal yang baru bisa aku ungkapkan malam ini."Jacob meletakkan kotak itu di atas meja marmer. Jessie menatap kotak milik almar

  • DINIKAHI CUCU TERBUANG: SUAMIKU TERNYATA PENGUASA DUNIA   Bab 185.

    Malam mulai menyelimuti kota, saat Iring-iringan mobil Jacob memasuki halaman kediaman Wijaya dengan deru mesin yang berat. Begitu pintu mobil terbuka, Jacob turun lebih dulu, lalu ia membantu seorang pria tua dengan setelan batik formal dan tongkat kayu jati untuk berdiri tegak.Pria itu adalah Bambang Wijaya. Kakek kandung Jessie yang selama ini dikabarkan Arya sedang menjalani pengobatan intensif di sebuah sanatorium tertutup di Singapura. ."Masuk," perintah Bambang dengan suara bariton yang masih sangat berwibawa meski usianya sudah senja.Di dalam ruang tamu, Arya sedang tertawa bersama beberapa pengacara dari A.S. Capital dan Daniel. Namun, tawa itu mati seketika saat pintu utama terbuka kasar. Arya berdiri dengan wajah pucat pasi, matanya membelalak menatap sosok pria tua yang seharusnya masih menjalani pengobatan di luar negeri."Ayah?" suara Arya bergetar hebat ketika melihat ayah mertuanya itu datang.Bambang tidak menjawab sapaan itu. Ia berjalan ke tengah ruangan, seti

Bab Lainnya
Jelajahi dan baca novel bagus secara gratis
Akses gratis ke berbagai novel bagus di aplikasi GoodNovel. Unduh buku yang kamu suka dan baca di mana saja & kapan saja.
Baca buku gratis di Aplikasi
Pindai kode untuk membaca di Aplikasi
DMCA.com Protection Status