Share

Bab 24 Aku Ada Dalam Hidupmu

"Allah ... ampuni segala dosa dan kesalahan hamba yang telah lalai dan mempermainkan pernikahan kedua hamba. Janji yang kusepakati dan kubuat atas namaMu untuk menjadikannya seorang pemimpin dalam perjalananku menuju Ridla-Mu, Allah ...," Shifra bersujud dalam sepertiga malamnya, berdoa dengan terisak di kamar.

Suara itu terdengar hingga kamar sebelahnya karena pintu tidak tertutup rapat. Seluruh tubuhnya berguncang hebat menahan sesak dan penyesalan mendalam dalam hidupnya. Tak mau terulang kembali dengan mempermainkan sebuah ikatan suci.

Ya, diawal hubungannya dengan Elzien, mereka mungkin telah salah dan berdosa karena melakukan perjanjian. Sebuah ikrar yang mengharamkan sesuatu yang telah dihalalkan oleh Tuhan. Padahal pernikahan adalah ibadah panjang, paling lama dalam hidup manusia.

Dua tahun dalam ibadahnya bersama pria luar biasa nyatanya justru membuatnya lalai. Bahwa kewajibannya bukanlah lagi tentang duniawi. Alasan menempuh pendidikan tak terse
Bab Terkunci
Membaca bab selanjutnya di APP

Bab terkait

Bab terbaru

DMCA.com Protection Status