Share

18. Kamu gugup?

Kenzo terlihat sedih, dan dia hanya bisa melepaskan kepergian Erica. Setelah keluar dari pintu itu, Erica menghentikan langkah kakinya seraya menghela napas.

“Sebisa mungkin aku harus menghindari dia.”

Erica kembali ke kelas, perhatian teman-temannya kini tertuju padanya termasuk Raisya. Teman-teman yang lain menghampiri Erica.

“Eh, bukannya kamu dan Kenzo sudah putus, ya? Kok dia masih cari kamu sih?”

Erica memilih untuk tidak menjawab pertanyaan salah satu temannya itu, padahal mereka sangat penasaran dengan jawabannya.

“Sudah, kalian kembali ke tempat kalian. Erica sedang tidak ingin membahasnya,” kata Raisya.

Erica membuka tasnya dan mengeluarkan sebuah buku di dalam tasnya. Dia melihat dompetnya setengah terbuka, Erica memeriksa isi dompetnya dan terkejut melihat dompetnya terisi uang pecahan seratus ribu.

‘Kenapa ada banyak uang di dompetku?’ ucapnya dalam hati yang langsung teringat dengan Leonel.

Saat Erica menghitung uang yang berada dalam tas itu, dia menemukan sebuah note
Locked Chapter
Continue to read this book on the APP

Related chapters

Latest chapter

DMCA.com Protection Status