Share

34. Monster Berhati Lembut

Tengah malam Izora terbangun dengan selimut tipis yang membungkus tubuhnya. Matanya terbuka dan langsung berhadapan dengan wajah Bandit yang tertidur gelisah, kening lelaki itu mengernyit dan ia bergumam tidak jelas.

Mengingatkan Izora pada dirinya sendiri ketika di malam-malam dia bermimpi buruk dan tak bisa tidur dengan nyenyak. Sejujurnya, lelaki ini sama dengannya. Izora tak tahu masa lalu Bandit, tapi ia melihat kekelaman itu di matanya.

Bibir dingin yang maskulin itu tertutup rapat. Izora melarikan ujung jari telunjuknya di sana, menyentuh dengan hati-hati, merasakan kulit bibir yang keras itu bersentuhan dengan jarinya.

Rasanya sangat benar. 

Malam ini terasa benar.

Saat ia memindahkan ujung jarinya naik ke hidung bangir lelaki itu, ke tulang pipinya yang bertekstur kasar dan pada kelopak matanya yang dihiasi luka goresan yang melintang. Perpaduan wajahnya benar-benar khas lelaki jantan, mengingatkan Izora pada Rambo, si pahlawan dengan

Bab Terkunci
Membaca bab selanjutnya di APP

Bab terkait

Bab terbaru

DMCA.com Protection Status