Share

34. Mati Kelelahan

Ava baru saja selesai bekerja dan merapikan meja. Dia mengangkat jam di pergelangan kiri, waktu menunjukkan pukul tujuh malam.

Sejenak, dia teringat Rick yang mengatakan akan menjemputnya.

Ava ragu apakah Rick mengingatnya atau tidak. Segelintir pikiran mengantarkan dia hingga ke luar gedung, lalu tampak sebuah Mercedez hitam yang tak asing terparkir di seberang gedung Eternal Pharma.

Ava segera berlari menghindari tatapan orang-orang yang baru keluar kantor. Ketika membuka pintu mobil belakang, Ava disuguhkan pemandangan Rick yang menyandarkan kepalanya sambil tertidur.

Wajah tampan Rick tampak begitu lelah. Bahkan, deru napasnya terdengar berat. Entah mengapa mendadak jantung Ava berdegup kencang, ada rasa tak tega yang menyayat-nyayat di hatinya melihat Rick seperti itu.

Dia mencondongkan tubuh ke depan dan berbisik pada sopir, "Apa dia baru pulang kerja?"

Sang sopir menjawab dengan anggukkan dan mulai melajukan mobil.

"Rick," lirih Ava berkata saat menyandarkan tubuh di sampin
Bab Terkunci
Membaca bab selanjutnya di APP

Bab terkait

Bab terbaru

DMCA.com Protection Status