Share

Chapter 7

Author: Pemilik Hati
last update Last Updated: 2021-04-29 11:10:21

Tidak terasa sebulan telah berlalu, selama sebulan ini Salsa bekerja di restoran milik Sinta, ibunda Dewa sekaligus ibu mertuanya. Selama ini Dewa tidak tahu jika istrinya bekerja di restoran milik ibunya, tetapi pria beralis tebal itu mulai merasa curiga. Pasalnya ia sering mendapati Salsa pulang larut malam. Jika ditanya, istrinya selalu beralasan pergi ke rumah temannya.

Seperti malam ini, pukul sembilan Dewa sudah tiba di apartemen, tetapi sang istri belum. Saat ini Salsa masih ada dalam perjalanan pulang, jalanan macet yang membuat Salsa kerap kali pulang terlambat. Sementara itu, Dewa terlihat gelisah, karena istrinya belum juga sampai. Beberapa kali ia menelponnya, tetapi nomor tidak aktif.

"Salsa, kamu di mana sih. Udah malam belum juga pulang," gumam Dewa dengan kepanikan yang sudah menguasai dirinya.

Selang beberapa menit, pintu apartemennya terbuka, seketika Dewa mengalihkan pandangannya. Terlihat seorang wanita dengan balutan kaos berwarna putih dan celana jeans panjang tengah berjalan masuk. Wanita itu tak lain adalah Salsa, melihat istrinya sudah pulang. Dewa bergegas menghampirinya, jujur ia lega tetapi ia juga kesal karena Salsa kerap kali pulang larut malam.

"Dari mana saja, jam segini baru pulang?" tanya Dewa, matanya menatap tajam ke arah sang istri.

Salsa nampak gugup. "Itu, Om. Anu ... tadi habis anu, Om."

"Itu, anu, itu, anu. Ngomong saja nggak jelas, sini." Dewa menarik tangan Salsa dan membawanya ke kamar. Sementara pikiran Salsa mulai curiga, perasaannya juga mulai panik.

"Mau ngapain, Om?" tanya Salsa penasaran.

"Aku punya hadiah untukmu." Dewa melepas tangan istrinya  berjalan mengambil paper bag yang terletak di atas sofa.

Salsa mengernyitkan keningnya. "Hadiah? Hadiah apa, Om."

"Kamu buka sendiri, nanti juga akan tahu." Dewa menyerahkan paper bag tersebut.

Dengan penuh penasaran, Salsa menerimanya dan mulai membukanya. Setelah terbuka, betapa terkejutnya Salsa saat tahu isi paper bag itu. Sebuah lingerie transparan berwarna hitam, modelnya memang bagus, apa lagi harganya. Soalnya Dewa tidak pernah membelikan Salsa baju dengan harga murahan, tetapi melihatnya saja wanita itu sudah bergidik ngeri.

"Om, ngapain .... "

"Buat dipakai malam ini, ini sangat cocok untuk tubuh kamu yang mungil." Dewa memotong ucapan Salsa.

"Tapi, Om .... "

"Sekarang cepat mandi, aku tunggu." Dewa menepuk pant*t Salsa dengan gemas. Sementara itu dengan terpaksa Salsa masuk ke dalam kamar mandi.

Dua puluh menit kemudian, pintu kamar mandi terbuka, terlihat Salsa keluar dengan balutan lingerie seksi yang Dewa belikan. Dewa yang melihatnya sempat ternganga, bahkan pria berlesung pipi itu menelan salivanya sendiri saat melihat tubuh sang istri. Sementara Salsa masih berdiri di depan pintu kamar mandi, ia merasa canggung untuk mendekati suaminya.

Dewa bangkit lalu melangkah mendekati sang istri, sementara Salsa semakin merasa panik saat suaminya sudah berada di dekatnya. Dewa memeluk tubuh mungil istrinya dari belakang, tangan besarnya melingkar di perut Salsa, tak lupa menyandarkan dagunya di bahu sang istri. Jantung Salsa berpacu lebih cepat, meski ini bukan untuk yang pertama kali baginya.

"Cantik, wangi. Bajunya sangat cocok," ujar Dewa, lalu mencium bahu Salsa.

"Om, menurutku ini terlalu .... " ucapan Salsa terpotong saat tubuhnya tiba-tiba melayang. Dewa mengangkat tubuh Salsa lalu dibaringkannya di atas ranjang yang empuk dan luas itu.

Dewa duduk di sebelah Salsa, pria berlesung pipi itu mulai merasakan gerah saat melihat istrinya berpakaian seperti itu. Sementara Salsa memilih untuk mengalihkan pandangannya, ia tidak ingin melihat wajah mesum suaminya itu. Perlahan Dewa melepas kancing bajunya satu persatu. 

"Om mau ngapain?" tanya Salsa saat melihat suaminya sudah bertelanjang dada.

"Mau olahraga, malam ini kita akan .... "

"Aku lagi datang bulan, Om." Salsa memotong ucapan suaminya. Seketika raut wajah Dewa berubah.

"Salsa, kamu jangan bercanda deh. Nggak lucu tahu," ujar Dewa dengan sedikit kesal.

"Serius, Om. Ini buktinya." Salsa melempar pembalut yang berada di atas nakas.

"Apa-apaan ini." Dewa melempar pembalut itu pada Salsa. Lalu membaringkan tubuhnya secara kasar di samping istrinya.

Salsa melirik ke arah suaminya, jujur ia merasa kasihan, tapi mau bagaimana lagi. Salsa mengangkat kepalanya dan hendak tidur di atas dada bidang suaminya. Namun Dewa memiringkan tubuhnya, hal ini membuat Salsa merasa kesal. Namun ia tidak hilang akal, wanita dengan balutan lingerie seksi itu memeluk tubuh kekar Dewa dari belakang.

***

Hari telah berganti, seperti biasanya Dewa melakukan rutinitas untuk pergi ke kantor. Sementara Salsa berada di apartemen, tetapi setelah suaminya pergi ia juga akan pergi untuk kembali bekerja. Sejujurnya apa yang Salsa lakukan itu salah, menyembunyikan masalah dari sang suami. Salsa ingin berkata jujur, tapi ia terlalu takut jika nanti Dewa tahu kalau almarhumah ibunya mempunyai masalah dengan Sinta, ibunda Dewa.

Salsa akan mencari tahu terlebih dahulu, ia sudah mencoba menghubungi ayahnya. Namun usahanya nihil, semua jawabannya berada pada Bram, ayah Salsa.

Saat ini Salsa tengah sibuk, lantaran pengunjung resto hari ini cukup banyak dari biasanya. Jujur, Salsa merasa begitu capek, karena jam kerjanya jauh lebih lama dibandingkan dengan teman yang lain.

"Salsa, tolong kamu anterin pesanan ini ke meja nomor empat puluh ya. Aku kebelet nih, aku mau ke toilet dulu," ujar Evi, salah satu teman kerjanya.

"Ya udah sini." Salsa mengambil alih nampan yang Evi pegang. Setelah itu ia bergegas untuk mengantarkan pesanan tersebut.

Salsa berjalan mencari meja nomor empat puluh, setelah ketemu ia beranjak menuju meja tersebut. Sementara itu, di meja nomor tiga puluh lima terdapat tiga orang pria dengan balutan jas. Mereka adalah Dewa dan dua temannya, mereka akan menyantap makan siang di restoran milik keluarga Dewa yang kini dikelola oleh Sinta, ibunda Dewa.

"Dewa, katanya di sini ada pelayanan baru, cantik lagi," ucap Reno teman Dewa.

Dewa mengernyitkan keningnya. "Pelayan baru? Masa sih. Kok aku baru tahu."

Reno tersenyum. "Gimana kamu mau tahu, kamu aja sibuk di kantor. Lagi pula restoran ini kan mamamu yang mengelola."

"Tuh dia, cantik kan." Dimas menunjuk ke arah pelayan yang Reno maksud.

Dewa mengikuti arah telunjuk Dimas, seketika ia terkejut saat melihat siapa yang menjadi pelayan di restoran milik keluarganya itu. Tanpa memperhatikan kedua temannya, Dewa bangkit dan berjalan menghampiri pelayan tersebut yang tak lain adalah Salsa, istrinya. Jika mereka tahu kalau Salsa adalah istri dari seorang CEO, mau ditaruh di mana muka Dewa. Masih untung orang lain belum ada yang tahu jika mereka sudah menikah.

"Apa yang sedang kamu lakukan?" tanya Dewa. Seketika Salsa menoleh ke arah sumber suara yang tidak asing baginya.

"Om .... " gumam Salsa. Ia terkejut saat melihat suaminya sudah berada di belakangnya.

Dewa langsung melepas jasnya lalu ia gunakan untuk menutupi bagian dada Salsa yang terlalu terbuka itu. Memang seragam pelayan di restoran tersebut berupa kemeja lengan pendek berwarna putih, dipadukan rok hitam di atas lutut. Seragam yang Salsa kenakan begitu sangat ketat, Dewa tidak bisa membayangkan bagaimana para kaum adam memandangi tubuh istrinya itu. 

"Ayo pulang." Dewa langsung menarik tubuh mungil istrinya dan membawanya keluar dari restoran tersebut.

"Tapi .... "

"Jangan membantah, kamu lupa siapa aku," potong Dewa dengan cepat. Seketika Salsa bungkam, ia merasa takut akan kemarahan sang suami.

Semua orang dibuat bingung dengan apa yang terjadi, terlebih saat melihat Salsa dibawa pergi dengan paksa. Namun Dewa sama sekali tidak peduli dengan pandangan para pengunjung restoran itu. Reno dan Dimas juga merasa bingung dengan apa yang temannya itu lakukan. Mereka tidak tahu jika Salsa itu adalah istri Dewa, mereka tahunya jika Dewa dijodohkan dengan Viola.

Kini keduanya sudah ada dalam perjalanan pulang, Dewa melajukan mobilnya dengan kecepatan tinggi. Pria berkemeja navy itu memilih fokus untuk menyetir, dadanya sudah tidak tahan lagi. Namun Dewa tidak ingin bertengkar ketika masih dalam perjalanan. Ia harus menahannya sampai tiba di apartemen, sementara Salsa hanya diam dan tidak berani menatap wajah suaminya yang tengah menahan amarah itu.

Tidak butuh waktu lama, kini keduanya sudah tiba di apartemen. Dewa melepas jas yang menutupi tubuh istrinya lalu melemparkannya dengan kasar. Jujur, Salsa terkejut dengan sikap suaminya yang kasar itu, selama ini ia tidak pernah melihat Dewa marah. Salsa pasrah dengan apa yang akan terjadi nanti, ini memang kesalahannya, karena tidak jujur dengan sang suami.

"Salsa, katakan apa yang kamu lakukan di restoran itu. Untuk apa kamu menjadi pelayan di restoran itu!" bentak Dewa, mata elangnya menatap tajam ke arah sang istri.

"Aku, aku hanya ... aku bosan di .... "

"Apa uang yang aku berikan kurang, sehingga kamu bekerja menjadi pelayan, iya! Apa semua kebutuhanmu tidak pernah terpenuhi. Apa fasilitas yang ada juga kurang iya!" teriak Dewa dengan penuh amarah.

"Jika perlu aku akan membangun rumah termewah dan termegah untukmu dengan sepuluh lantai. Akan kubangun fasilitas khusus untukmu, agar kamu tidak merasa kekurangan lagi." Dewa membanting vas bunga yang ada di atas meja. Seketika Salsa terlonjak kaget, bahkan tubuhnya terasa bergetar, air mata yang sedari tadi ia tahan kini telah lolos.

Dada Dewa naik turun menahan amarah, ia merasa tidak dihargai sebagai seorang suami. Uang yang ia kasih untuk Salsa tidak pernah kurang, bahkan nominalnya tidak sedikit. Kebutuhan selalu terpenuhi, tanpa kurang suatu apapun, fasilitas juga tersedia. Apa yang Dewa miliki itu juga milik sang istri. Namun kenapa Salsa bekerja menjadi pelayan, jika orang lain tahu status mereka Dewa yang akan merasa malu.

"Buka pakaianmu," titah Dewa, seketika Salsa mendongak mendengar perintah suaminya.

"Lagi marah, tapi kok mesumnya tidak hilang," batin Salsa.

Melihat Salsa hanya diam, dengan paksa Dewa membuka kemeja yang melekat di tubuh istrinya itu. Seketika kancingnya terlepas semua, setelah itu Dewa melepasnya dan membuang kemeja itu ke tempat sampah. Kemudian Dewa beralih pada rok hitam yang masih melekat, ia juga melepas paksa rok tersebut. Hal ini benar-benar membuat Salsa merasa bingung dan juga takut.

"Om mau ngapain? Lagi marah tapi tetep mesum," ucap Salsa, seketika Dewa menatap tajam sang istri.

"Otakmu itu yang mesum." Dewa menjitak kening Salsa dengan cukup keras. Sehingga wanita itu meringis kesakitan.

Dewa berjalan menuju almari untuk mengambil pakaian, setelah itu ia langsung memakaikannya di tubuh mungil sang istri. Salsa memilih menurut, Dewa layaknya seorang ayah yang tengah memakaikan pakaian untuk anaknya. Jujur, Salsa merasa terharu dengan apa yang sang suami lakukan, ia merasa beruntung memiliki suami seperti Dewa. 

"Aku tidak suka pria lain melihat tubuhmu, karena kamu hanya milikku, hanya aku yang boleh melihat keindahan tubuhmu ini, mengerti." Dewa memegang kedua bahu Salsa. Kini kaos berwarna putih dan celana santai sudah melekat di tubuh istrinya.

Salsa menatap netra hitam milik suaminya, air matanya lagi-lagi tidak bisa ia bendung. "Maaf aku .... "

"Kamu hanya milikku," potong Dewa dengan cepat, lalu menarik tubuh mungil istrinya dan memeluknya dengan erat. Mendapat perlakuan seperti itu, tangis Salsa pecah. Rasa bersalahnya pun semakin menguasai dirinya.

"Maaf, Om. Aku sudah buat .... "

"Kamu memang pantas dihukum." Dewa melepas pelukannya dan menatap tajam mata sang istri. Hal ini membuat nyali Salsa menciut.

"Om beneran mau .... " ucapan Salsa terhenti saat Dewa menyambar benda kenyal miliknya itu.

Salsa berusaha untuk menolak, tetapi Dewa semakin menuntut dan memaksa, alhasil Salsa menurut, dan ... kalian bayangkan sendiri apa yang akan terjadi selanjutnya. 

Continue to read this book for free
Scan code to download App

Latest chapter

  • Pesona Cinta Sang CEO   Chapter 54 | Ending

    Lima tahun telah berlalu, kehidupan rumah tangga Dewa dan Salsa semakin membaik dan harmonis. Bahkan kini mereka akan kembali di karunia bayi kembar lagi, saat ini Salsa tengah hamil sembilan bulan. Mereka tinggal menunggu waktunya kapan bayi kembar akan lahir, dan itu adalah masa-masa yang tengah Dewa dan Salsa nanti-nantikan.Salsa merasa tenang karena sudah tidak ada lagi pengganggu. Alina dinyatakan meninggal saat kejadian dulu, di mana tubuh wanita itu tertabrak oleh truk. Sejak saat itu, Salsa merasa hidupnya tenang dan juga nyaman. Sementara itu, Vira menjalani kehidupannya dengan Sinta, ia tidak merasa kesepian lagi, kasih sayang yang Vira dambakan, kini telah ia dapatkan."Mas, kok aku tiba-tiba pengen nyium Reno ya," ucap Salsa tiba-tiba. Saat ini ia dan Dewa tengah duduk santai di taman samping rumah."Jangan sembarangan kamu, kalau minta jangan yang aneh-aneh ngapa. Masa ngidam pengen nyium Re

  • Pesona Cinta Sang CEO   Chapter 53

    Tidak terasa air matanya jatuh tanpa meminta izin. Bahkan ponsel di tangannya ikut jatuh, marah dan kecewa menjadi satu. Tega-teganya orang yang sangat ia percaya berhianat. Salsa tidak pernah menyangka kalau Dewa bisa berbuat hal serendah itu."Kamu tega, Mas. Kamu bilang mau ke kantor, tapi nyatanya ... sudah cukup aku bertahan, aku tidak sanggup lagi," lirihnya, Salsa menyeka air matanya, lalu memandangi si kembar yang tengah tertidur.Selang berapa menit, terdengar suara deru mobil, sudah dapat dipastikan jika itu adalah Dewa. Dan benar saja, tidak butuh waktu lama pintu kamar terbuka. Terlihat Dewa masuk ke dalam, bahkan pria berlesung pipi itu langsung memeluk tubuh Salsa dari belakang. Namun Salsa hanya diam, bahkan langsung melepas pelukan suaminya itu."Sayang kamu kenapa?" tanya Dewa, kedua alisnya saling bertautan, heran."Tidak usah pura-pura tidak tahu," jawab Salsa. Hatinya terasa sakit dengan foto yang ia terim

  • Pesona Cinta Sang CEO   Chapter 52

    Kini Salsa sudah tiba di depan ruang rawat Dewa, saat hendak masuk terdengar samar-samar orang bicara dari dalam. Salsa berpikir jika ayahnya sudah sampai, untuk memastikan, Salsa membuka pintu ruangan tersebut. Seketika mata Salsa membulat sempurna saat melihat bukan ayahnya yang berada di dalam, melainkan wanita yang telah lama menghilang, dan sekarang dia kembali lagi."Mau apa kamu kembali lagi, lebih baik sekarang kamu pergi dari sini!" bentak Salsa. Ia tidak menyangka kalau perempuan itu kembali lagi, perempuan yang sudah banyak membuat rumah tangga Salsa dan Dewa berantakan."Apa kamu lupa kalau aku adalah calon istri, Dewa." Dengan santainya perempuan itu berjalan menghampiri Salsa, dia adalah Alina. Perempuan berhati iblis yang sudah mencelakai Salsa."Sayang, kamu benar kan akan menikahiku?" tanya Alina seraya berjalan menghampiri Dewa yang masih duduk di atas brangkar."Iya." Dewa menganggukan kepalanya."Aku ngga

  • Pesona Cinta Sang CEO   Chapter 51

    Seketika Salsa dan Bram terkejut mendengar ucapan Vira. Bahkan, dunia serasa berhenti berputar, persendian Salsa terasa lemas seketika. Ia tidak menyangka kalau Vira akan memakai kesempatan ini demi keuntungannya sendiri."Kamu sudah gila! Kamu pikir kamu siapa hah!" bentak Salsa, ia benar-benar geram dengan apa yang Vira ucapkan."Jangan mentang-mentang kamu anak, Mama Sinta. Jadi bisa seenaknya seperti ini, iya." Salsa menatap tajam wanita yang berdiri di sebelah Sinta."Silahkan kamu mau teriak atau apa, aku tidak peduli. Nyawa suamimu ada di tanganku," ujar Vira dengan santai."Kamu bukan Tuhan, jadi kamu tidak bisa menentukannya," sahut Salsa. Seketika Vira menatap tajam ke arah Salsa."Sudah, jangan bertengkar lagi. Salsa, mama minta maaf, jika keputusan mama ini salah. Namun demi kebaikan Dewa, tolong .... ""Enggak, Ma. Aku nggak mau pisah sama, mas Dewa. Bagaimana dengan anak-anak nanti," potong Salsa,

  • Pesona Cinta Sang CEO   Chapter 50

    Kini Dewa dan Salsa sudah berada di rumah sakit, Dewa langsung mendapat penanganan oleh dokter. Bahkan saat ini pria berlesung pipi itu berada di ruang ICU, kondisinya kritis. Benturan di kepala yang keras membuat Dewa mengalami pendarahan di otak, bahkan saat ini ia membutuhkan donor darah. Namun, sampai sekarang belum ada darah yang cocok.Berbeda dengan Salsa, luka yang ia alami memang tak separah suaminya. Namun, Salsa harus rela kehilangan calon anaknya yang masih dalam kandungan. Akibat benturan yang keras membuatnya keguguran, saat ini Salsa sudah sadarkan diri bahkan ia tengah menemani suaminya yang tergeletak tak berdaya, dengan beberapa alat medis menempel di badan.Sinta, dan Bram sudah ada di rumah sakit, bahkan Arman yang mendengar kabar itu seketika terbang ke Indonesia. Arman memang sosok ayah yang sangat peduli dengan anaknya. Mereka hanya bisa berdo'a semoga Dewa bisa secepatnya mendapatkan donor darah. Arman memang bisa mendonorkan darahny

  • Pesona Cinta Sang CEO   Chapters 49

    Kakek Surya menghembuskan napas terakhirnya, lantaran terkena serangan jantung. Dewa tidak menyangka kalau kakeknya akan pergi dengan cara seperti itu. Begitu juga dengan Sinta. Ia merasa bersalah, karena masalah yang ia ciptakan, menjadi akhir hidup seseorang yang sangat ia sayangi.Jenazah sudah dimandikan, bahkan sudah dikafani dan dishalatkan. Kini mereka tengah menunggu kabar dari makam, apakah sudah selesai membuat makam atau belum. Banyak tetangga, kerabat bahkan teman-teman kakek Surya yang datang. Pengusaha dan para pejabat pun saling berdatangan, terlebih kematian yang mendadak membuat mereka tidak percaya.Dewa duduk tepat di samping kepala almarhum kakek Surya, ia merasa sedih dengan kematian kakeknya yang mendadak itu. Sementara Sinta duduk berseberangan dengan putranya, ia tak kalah sedih, bahkan air matanya terus mengalir. Selang sepuluh menit, Salsa datang bersama dengan Bram. Wanita hamil itu bergegas masuk ke dalam dan duduk di sebelah sua

  • Pesona Cinta Sang CEO   Chapter 48

    Sementara telepon itu masih saja berbunyi, Vira terus meminta tolong pada Dewa, dengan suara tangisannya yang begitu memekakan telinga. Sementara Dewa bingung harus berbuat apa. Di sisi lain ia merasa kasihan, tetapi ia juga tidak mau bertengkar lagi dengan istrinya."Kalau dia lebih penting, silahkan pergi. Tapi jika aku lebih penting, tetap di sini," ujar Salsa. Bukannya mau egois, tapi ia istrinya. Seharusnya Dewa lebih mementingkan istri dari pada orang lain.Dewa menghela napas, ia bingung harus berbuat apa. Tidak mungkin ia memaksa pergi, bisa-bisa nanti istrinya tidak mengizinkan dirinya untuk bertemu dengan si kembar dan sang istri. Dewa menoleh Salsa yang masih memunggunginya, sementara ponselnya masih saja berbunyi.[Maaf, saya tidak bisa. Saya sedang ..... ]Terdengar jika Vira berteriak memanggil kakaknya, bahkan suara tangisannya semakin kencang. Dewa benar-benar merasa tidak tega, ia bingung harus berbuat apa. Mana yang har

  • Pesona Cinta Sang CEO   Chapter 47

    Satu minggu telah berlalu, dan selama seminggu ini Salsa tinggal di rumah Bram, bersama dengan si kembar. Sementara Dewa, memilih untuk mengalah, dan setiap dari kantor, ia selalu menyempatkan diri untuk berunjuk ke rumah ayahnya, menemui istri dan anak-anak. Rasanya sehari saja tidak melihat mereka, sudah seperti satu bulan.Lalu, untuk masalah ibunya dan Vira, Dewa masih mencari informasi tentang hubungan mereka berdua. Dewa berharap semoga ibunya tidak menyembunyikan apapun dari dirinya. Sudah cukup dulu Sinta menyembunyikan siapa ayah kandung Dewa. Kali ini, ia tidak ingin ada rahasia lagi yang tersembunyi antara mereka.Sementara itu, Vira juga masih bekerja di kantor Dewa, memang jika diperhatikan, ada yang tidak beres dengan wanita itu. Namun, Dewa akan tetap mempertahankannya, sampai rahasia tentang Vira terkuak. Dan apa hubungannya dengan Sinta, sejak Dewa memergoki kedua wanita itu di rumah sakit, pria berlesung pipi itu menyuruh orang kepercayaan

  • Pesona Cinta Sang CEO   Chapter 46

    Keduanya masih beradu pandang, tetapi tiba-tiba ponsel wanita itu berdering. Dengan cepat ia bangkit dan beranjak dari tempat tersebut. Sementara Sinta masih memandangi punggung wanita itu yang kini menghilang di balik dinding."Ya, Allah. Gadis itu ... apa mungkin dia ... tidak mungkin, dia pasti hanya mirip," gumam Sinta, ia pun memilih untuk beranjak pergi. Pikiran Sinta kacau, sudah tua kali ia bertemu gadis itu.Di dalam ruangan, Bram tengah menemani putrinya. Salsa terus merengek meminta pulang, padahal dokter belum mengijinkan. Dan yang membuat Bram berpikir dua kali adalah, Salsa meminta pulang ke rumahnya, bukan ke rumahnya sendiri."Yah, boleh ya. Salsa ingin menenangkan pikiran, Salsa akan membawa si kembar juga," bujuknya. Salsa terus berusaha membujuk ayahnya agar mengijinkan dirinya untuk pulang ke rumahnya.Bram menghembuskan napasnya. "Baiklah, terserah kamu saja, tapi kamu harus izin dulu sama Dewa. Karena bagaiman

Explore and read good novels for free
Free access to a vast number of good novels on GoodNovel app. Download the books you like and read anywhere & anytime.
Read books for free on the app
SCAN CODE TO READ ON APP
DMCA.com Protection Status