Ranah Kultivasi: Penguat Tubuh, Penguat Tulang, Pembukaan Vena, Pemurnian Qi, Pemurnian Roh, Pembangunan Fondasi, Inti Emas, Jiwa Baru Lahir, Pendewasaan, Transformasi, Pendewaan, Transenden, Mahayana. (1–3 Bawah, 4–6 Menengah, 7–9 Atas). Seminggu berlalu sejak Ling Yan mendapatkan warisan Yao Di Wang. Selama ini, ia tidak beranjak sedikit pun dari makam yang ditinggalkan. "Aku yang sekarang sudah bisa mengendalikan kekuatanku dengan cukup baik, mungkin sudah saatnya bagiku untuk keluar dari tempat ini." Gumam Ling Yan sambil menatap langit berbintang dengan tenang. "Yosh, aku akan pergi besok. Jadi lebih baik jika sekarang aku beristirahat..." Ucap Ling Yan setelah mengumpulkan semangatnya. Saat Ling Yan baru saja mau melangkah masuk ke dalam bangunan makam, matanya segera menyipit sebelum kemudian ia berbalik dan menatap ke arah tertentu dengan ekspresi serius. "Perasaan yang tidak mengenakkan ini... mungkinkah sedang terjadi sesuatu yang buruk di arah sana?" Gumam Ling Yan deng
Last Updated : 2023-12-23 Read more