Darren sudah keceplosan bicara, dia sedikit panik tapi tetap berusaha tenang.“Akan aku ceritakan nanti, sekarang aku punya kejutan untukmu.”Elina mengerutkan kening, menyadari Darren menyembunyikan sesuatu, Elina kembali berkata, “Jangan membohongiku, Darren? Apa ini ada hubungannya dengan kamar mewah ini? Dan, di mana kita?”Darren menyadari kalau Elina masih saja terus waspada. Dia menangkup kedua pipi Elina, lalu berkata, “Aku akan cerita semua, tapi sekarang kamu harus melihat sesuatu, yang … mungkin bisa membuatmu sedikit senang.”Kening Elina berkerut dalam.“Aku sudah menyiapkan pakaianmu di lemari, saat kamu sudah benar-benar memiliki energi, gantilah pakaianmu dan keluar dari kamar. Aku tunggu di luar.”Darren mengusap pipi Elina, lalu segera bangkit dari duduknya dan melangkah meninggalkan kamar.Elina masih menatap bingung tapi juga penuh curiga. Kewaspadaannya meningkat karena Darren tidak langsung jujur padanya, tapi dia juga penasaran, apa yang Darren siapkan untuknya
Terakhir Diperbarui : 2025-10-24 Baca selengkapnya