Serena berdiri memeluk tubuhnya sendiri, tubuhnya mulai menggigil hebat lagi karena pakaian yang sudah lembap semuanya. Kini, mereka berada di depan ruang instensif di mana Rion berada. Anak itu dipindahkan setelah selesai operasi.Tanpa sepatah kata pun, Steave melepas jas hitamnya dan langsung menyelimutkan ke bahu Serena. Tanpa basa-basi atau sekedar berinteraksi lebih, pria itu melakukannya secepat mungkinSerena menunduk, ingin berterima kasih, tapi Steave memotong lebih dulu.“Kita bicara. Sekarang,” ucapnya datar.Nada itu membuat Serena terdiam. Ia hanya mengangguk sebagai jawaban. Steave mengajak Serena berjalan menyusuri koridor, menjauhi pintu kaca yang memisahkan mereka dengan putra kecil itu. Kemudian mereka masuk ke sebuah kamar rawat inap VVIP yang disewa Steave. Ruangannya besar, bersih, dan lengkap, terlihat jelas kelasnya jauh berbeda dari kamar-kamar reguler.Steave langsung duduk di sofa kulit yang menghadap televisi. Tanpa menatap Serena, ia menyodorkan sebuah p
Last Updated : 2025-12-11 Read more