Sulit untuk dinarasikan dengan kata-kata bagaimana terkejutnya wanita itu kala mendengar kehamilan sang putri. "A-apa, Dok? H-hamil?" Ayana tergagap."Benar sekali, Bu. Anak Ibu saat ini sedang mengandung.""Apa dokter tidak salah?""Tidak, Bu. Kalau Ibu berkenan, kami bisa lakukan pemeriksaan lanjutan untuk memastikan lagi usia janinnya," jelas sang dokter dengan sabar.Ayana masih tertegun di tempat. Tangannya refleks menutup mulut, sementara pikirannya langsung berputar ke segala arah.“H-hamil? Tapi … dia belum menikah," lirihnya bingung.Dokter hanya tersenyum sopan, berusaha tetap profesional. “Maaf, kalau soal itu kami tidak bisa berkomentar, Bu. Yang jelas, anak Ibu tidak sakit apa-apa."Ayana mengangguk paham, tapi wajahnya tampak pucat pasi. Ia tidak tahu harus bersyukur karena Sky tidak apa-apa, atau justru marah karena berita yang baru saja ia dengar."Gimana ini, Lyr?" tanyanya pada putri sulungnya yang diam membisu sejak tadi, ikut shock mendengar berita tersebut."Aku
Last Updated : 2025-10-16 Read more