Pagi menyapa dengan lembut, tapi tak mampu menenangkan gelisah di hati Laras. Setelah pertempuran semalam, mereka bertiga,Laras, Ravien, dan Bayu beristirahat di sebuah pondok tua yang tersembunyi di balik pepohonan. Udara masih membawa aroma asap dan darah, seolah mengingatkan mereka bahwa kedamaian ini hanya sementara. Laras duduk di ambang jendela, menatap ke luar dengan mata kosong. Burung-burung bernyanyi, namun hatinya berat. “Kenapa rasanya... seperti masih ada yang mengintai kita?” bisiknya, lebih kepada dirinya sendiri. Bayu masih tidur, tubuhnya penuh luka. Meskipun sudah diberi ramuan penyembuh, napasnya belum sepenuhnya stabil. Ravien duduk tak jauh, memeriksa pedangnya yang sempat retak. “Dia butuh waktu,” kata Ravien pelan. Laras menoleh. “Bukan cuma dia. Kita semua terluka, Ravien.” Ravien mengangguk, wajahnya muram. “Tapi kita tak punya waktu untuk sembuh. Kultus itu belum selesai. Pemimpin mereka memang tumbang, tapi bukan akhir dari mereka.” Hening sesaat
Last Updated : 2025-12-06 Read more