Rajan pulang ketika malam sudah terlalu larut untuk disebut hari, tapi terlalu dini untuk disebut pagi. Lampu koridor apartemen menyala dengan warna kuning pucat, memantulkan bayangan tubuhnya yang berjalan tanpa benar-benar sadar ke mana ia melangkah. Tangannya gemetar ringan ketika mencari kartu akses, kepalanya masih dipenuhi suara Irene yang terisak, terputus-putus, seperti rekaman rusak yang diputar berulang.Ia berhasil menenangkan Irene atau setidaknya, membuat tangis itu mereda menjadi kelelahan. Duduk di lantai rumah sakit, bersandar pada dinding dingin, membiarkan Irene menangis sampai tidak ada lagi tenaga tersisa untuk menolak kenyataan: adiknya, Narine, bertunangan dengan Arkana.Rajan tidak tahu bagian mana yang lebih menghantam, nama Arkana, atau fakta bahwa Irene mengetahuinya dengan cara sebrutal itu.Pintu apartemen terbuka.Lampu ruang tamu menyala terang. Terlalu terang untuk kondisi kepalanya yang masih berdenyut.“Loh. Abang darimana kok baru pulang,” suara Narin
Terakhir Diperbarui : 2026-01-29 Baca selengkapnya