Sementara itu di mansion Delaluca, Alejandro terbangun dengan rasa aneh yang menempel di dadanya. Malam tadi setelah Sofia keluar, ia mencoba tidur, tapi memori-memori Daniel yang samar terus menghampirinya. Mimpi-mimpinya yang tidak jelas, bayangan bau alkohol, suara teriakan, dentingan gelas pecah, dan langkah kaki yang keras.Saat ia membuka mata, kamar itu diselimuti cahaya pagi yang masuk dari dinding kaca besar. Pelayan masuk dengan pelan-pelan membawa pakaian."Tuan Daniel, sarapan akan siap dalam sepuluh menit."Suara pelayan itu datar dan tubuhnya tegang masih tidak berani menatap wajah Daniel.Alejandro mengangguk pelan. "Baik."Pelayan itu lagi-lagi membungkuk terlalu dalam seperti takut melakukan kesalahan sekecil apa pun, lalu mundur dan menutup pintu tanpa suara.Ia menarik napas panjang, lalu berdiri masih menyesuaikan diri dengan tubuh yang tidak sepenuhnya miliknya. Ketika ia masuk ke kamar mandi, ia melihat wajah Daniel di cermin. Mata tajam, rahang tegas, tetapi ada
Last Updated : 2025-11-28 Read more