Celeste masih mengacungkan senjata milik Calem. Namun, kedua tangannya terlalu gemetar untuk bisa menarik pelatuknya.“Sial, ayolah Celeste!” bisiknya pelan, bahkan bibirnya ikut bergetar.Calem memperhatikan cara tangan Celeste yang gemetar saat memegang pistol. Melihat keraguan dalam sepersekian detik itu, Calem tahu satu hal, bahwa Celeste tidak akan memilih untuk menjadi pembunuh.“Lihat dirimu,” katanya pelan, namun suaranya menggema di poros ventilasi yang tinggi dan sempit itu. “Kau bukan pembunuh, Celeste. Kau tidak pernah jadi apa pun selain milik Marcus Cross.”Sambil berucap, tangan Calem bergerak perlahan ke sisi pinggang. Ingin meraih pistol cadangan.Ethan melihatnya meskipun samar, lalu berteriak, “Jangan coba-coba, Calem!”Ia pun menembak lebih dulu, sebelum Calem berhasil mengacungkan senjata itu ke arah Celeste.Peluru Ethan berhasil menghantam kaki Calem, menembus dagingnya. Darahnya pun memercik ke dinding baja, membuat Calem menggeram keras dan tubuhnya terhuyung,
Last Updated : 2026-01-19 Read more