Share

009

Getaran ponselku menimbulkan suara yang sebenarnya tidak terlalu kencang, namun cukup menganggu tidur nyenyakku. Mataku masih terpejam dan tangan kiriku meraba permukaan nakas untuk mengambil ponselku. Belum sempat kusentuh ponselku, getarannya mendadak berhenti, dan tanganku kembali ke tempat tidur seperti semula.

Mataku sebenarnya belum terbuka sama sekali, tapi pikiranku sudah terbangun dan aku tidak bisa melanjutkan tidurku lagi, meskipun aku sudah mencobanya beberapa kali. Akhirnya perlahan kubuka kedua mataku, sambil kuraba lagi permukaan nakas dengan tangan kiriku.

Jam sembilan, lewat tiga puluh enam menit. Begitulah yang tertera di layar ponselku ketika kunyalakan. Mataku masih terasa sedikit pedih ketika aku mengecek notifikasi di ponselku, yang dipenuhi dengan bombardir chat dan panggilan telepon dari Rangga. Dia memintaku untuk segera menghubunginya, karena ada hal penting dan mendesak yang ingin dia sampaikan.

Aku terdiam sejenak. Bingung dan tidak mengerti dengan hal pent
Bab Terkunci
Membaca bab selanjutnya di APP

Bab terkait

Bab terbaru

DMCA.com Protection Status