Share

Bab 21. Tentang Kejora

"Hhhh..."Laura menaikkan alisnya dengan heran, tak mengerti hubungan bintang di langit itu dengan pertanyaannya.

"Namanya Kejora..."

"Kejora?"

"Aku pernah jatuh cinta pada seorang gadis, pada saat aku SMA, namanya Kejora." Mata Tristan tak lepas dari langit, dimana ada satu bintang yang terlihat berkerdip paling terang.

"Dia gadis yang sangat baik, meski terlihat sombong di mata teman-temanku. Mungkin karena dia terlahir dari keluarga kaya. Aku jatuh cinta padanya, pada pandangan pertama. Sayangnya, dia tak seperti itu padaku. Dia tak perduli denganku..." Tristan merapikan letak kacamatanya, tersenyum sendiri. Seolah cerita itu terasa sangat lekat di ingatannya.

"Tahukah, kamu...satu tahun mengenalnya, sekelas dengannya aku hampir putus asa. Tapi, anehnya saat menjelang kelas 3 tiba-tiba dia berubah sikap terhadapku. Kejora tiba-tiba merespon semua perhatian yang kuberikan padanya. Bahkan dialah yang menyatakan cinta pertama kali padaku."

"Dia...menyatakan cinta pada kak Tri
Locked Chapter
Continue to read this book on the APP

Related chapters

Latest chapter

DMCA.com Protection Status