Share

5 Behind The Scene

Syuting masih terus berlanjut hingga beberapa hari ke depan. Dira, Disa dan papa mereka berpelukan penuh haru dan senang.

“CUT!” sorak-sorai bergemuruh, menandakan syuting telah selesai dan film ini akan segera tayang di bioskop-bioskop setelah proses finishing selesai.

“Setelah ini kita pesta." Bang Doni terlihat senang. Tentu saja, syuting hari ini berjalan lancar. Tanpa ada gangguan dari Dafa dan si rese Senja.

Sepertinya Dafa dan Senja ingin benar-benar hari terakhir syuting ini tidak ingin membuat bang Doni murka tujuh turunan. Bagaimana tidak, ada-ada saja kesalahan yang mereka buat.

Sepertinya Dafa ketularan Senja, yang melakukannya dengan sengaja. Seperti Dafa yang menginjak kaki Senja. Senja yang sengaja membuat Dafa kejedot tembok. Dafa yang sengaja membuat tangan Senja kejepit pintu. Senja dengan sengaja menyenggol Dafa dan membuatnya jatuh.

Aiihh, berbahaya sekali kesengajaan yang mereka lakukan di lokasi syuting.

Bodo ah, yang penting hati senang dan puas, hahaha, batin Dafa dan Senja.

🍂

Hari ini promo pertama film ‘Mr. Bodyguard’ yang diadakan di salah satu mall di Jakarta. Para fans dan wartawan sudah berkumpul memenuhi area. Ada yang meneriakkan nama Dafa, Senja dan Mila. Para pemain duduk di tempat yang telah disediakan, dan tidak lama kemudian acara pembukaan dimulai.

“Selamat sore semuanya. Senang sekali pada sore hari ini kita bisa berkumpul untuk promo film Mr. Bodyguard. Jadi Mr. Bodyguard ini menceritakan tentang dua kakak beradik yang dilatih dan dikawal oleh seorang bodyguard ....“ Bang Dodi terus berbicara menjelaskan tentang film tersebut. Lalu dilanjutkan dengan pengenalan tokoh dan karakter.

“Hai semua apa kabar? Saya berperan sebagai Adrian, sang bodyguard yang tidak terlalu banyak bicara, tegas dan setia ...."

“Halo semuanya, di sini saya berperan sebagai Dira Gibran, anak pertama dari Alex Gibran. Dira ini sifatnya dewasa dan sayang banget dengan adik perempuannya ...."

“Halo selamat sore. Saya berperan sebagai Disa Gibran, anak kedua dari Alex Gibran. Sifatnya Disa ini cuek dan enggak sabaran. Tapi dia juga sangat menyayangi Dira dan papa mereka ...“

Setelah perkenalan para pemain, acara dilanjutkan dengan sesi tanya jawab.

“Senja, ini kan film pertama Anda, kesulitan apa yang dialami?” tanya salah seorang wartawan.

“Pendalaman karakter, karena ya itu tadi, saya kan belum pernah main film sebelumnya.”

“Ini kan film pertama anda, tapi langsung beradu akting dengan Mila Yusuf dan Dara Fazia, gimana perasaan dan kesan-kesannya?” tanya wartawan yang lain.

“Grogi pastilah, tetapi mereka banyak membantu saya. Apalagi arahan dari bang Dodi sebagai sutradara memberikan pengalaman yang berharga buat saya. Saya merasa sangat senang dan beruntung main di film ini.”

“Kenapa anda mau main di film ini dan beradu akting dengan Dara Fazia? Banyak gosip yang beredar kalau kalian sebenarnya tidak akur.”

“Kan tadi Anda sendiri yang bilang, gosip. Jadi itu memang gosip. Saya dengan Dafa baik-baik saja. Tidak ada perselisihan apa-apa. Saya mau menerima tawaran film ini karena ceritanya yang menarik, disutradarai oleh sutradara yang bagus juga pemain-pemain yang sudah profesional, diproduseri oleh produser terkenal. Saya merasa sudah diberi kesempatan dan tidak ingin menyia-nyiakannya.”

“Mila, gimana kesan-kesan Anda bermain dengan Senja?”

“Senang banget. Selama ini saya suka sama lagu-lagu senja. Jadi tidak pernah menyangka bisa beradu akting di film pertama Senja. Ini hal yang menyenangkan.”

“Bagaimana dengan Anda, Dafa?”

“Bisa main film dengan Senja memang hal yang menarik, apalagi selama ini banyak yang mengatakan bahwa kami tidak akur. Semoga film ini bisa mengikis semua gosip itu.”

“Bang Dodi, gimana rasanya menjadi sutradara pertama yang menggarap film Senja? Kesulitan apa yang Anda rasakan? Bagaimana akting Dafa dan Senja?”

Dihhh ini wartawan, banyak bangat pertanyaannya.

“Ini pengalaman baru buat saya, ada kesan-kesan yang mendalam dan tidak bisa saya lupakan. Terutama saat Dafa dan Senja beradu akting. Mereka kompak banget.” Seketika tanpa dikomandoi dan tidak dapat dicegah, para pemain langsung tertawa.

Ini pujian atau sindiran buat aku dan Senja?

“Maksudnya gimana, Bang?”

“Mereka tampak natural dan tidak dibuat-buat. Saya sampai terkagum-kagum dengan akting mereka. Nantilah kalian bisa lihat sendiri di film itu,” ucap bang Dodi mengompori biar filmnya laris manis.

“Pokoknya rugi bangat buat yang gak nonton.”

Jiwa marketingnya keluar nih.

“Saya juga mengacungi dua jempol untuk mereka.”

Ngomongnya kok sambil senyum-senyum gitu sih? Mungkin dalam hati sebenarnya kesal, karena Dafa dan si rese Senja sering membuat keonaran. Ngomong-ngomong, bang Dodi jago juga tuh, aktingnya.

Diputar sedikit cuplikan tentang film tersebut juga behind the scene. Nampak senja yang sedang mengendong Dafa—pas mau diceburin ke kolam.

Ih, bikin bete.

Tapi muka harus tetap senyum. Para fans langsung terlihat heboh. Entah iri atau kesal. Tapi kenapa harus iri atau kesal?

🍂

Foto-foto dan Video-video Dafa, Senja dan Mila terus diputar. Ada foto saat Dafa digendong dipunggung Senja, yaitu saat mereka tersesat di dalam hutan.

Tanpa sadar Dafa senyum-senyum sendiri. Ehhh, bukan karena Dafa berpikir itu adegan romantis, tapi karena saat itu Dafa sedikit menekan tangannya di leher Senja yang membuat pria itu terbatuk-batuk. Lalu badanya oleng karena tanpa sengaja kesandung akar pohon yang mencuat keluar. Tidak terima dengan tindakannya yang ingin menjatuhkan Dafa begitu saja, Dafa langsung menahan badannya agar tidak langsung terjatuh dengan menjambak rambut Senja. Hahahaha senang bangat waktu itu. Menang banyak Disa buat nyiksa Senja.

Walau pada akhirnya mereka berdua sama-sama terjatuh dan harus istirahat selama beberapa jam. Bang Dodi sepertinya banyak menampilkan foto dan video—yang hanya orang yang ada di lokasi saja yang tahu, bahwa itu semua sebenarnya di balik layar peperangan Dafa dan Senja.

“Ada yang cinlok gak, Bang?” Tiba-tiba saja ada yang bertanya, padahal sesi tanya jawab sudah selesai.

Selanjutnya adalah sesi foto-foto dan games. Para fans berteriak meminta foto bersama. Mereka bertiga tidak henti-hentinya memasang senyum lebar. Cewek-cewek memeluk Senja dan terus cekikikan. Kaya kuntilanak. Lalu games kecil.

Fans yang beruntung mendapatkan hadiah berupa kaos, topi, tas, dan poster. Beberapa barang tersebut juga dilempar ke arah para fans. Bagi yang gak dapat, ya nasibmu lah.

“Kalian bertiga, bikin iklan promosi dulu,” kata seorang kru yang juga memakai atribut Mr. Bodyguard.

Mereka berdiri di depan kamera. Semuanya tersenyum cerah dengan posisi Senja yang berada di tengah-tengah Dafa dan Mila.

"Gimana penampilan aku, Daf?" tanya Mila.

"Sudah oke."

"Kalau aku?" tanya Senja.

"Kamu cocoknya yang megang tiang listrik," jawab Dafa.

"Bodoh! Tiang listrik ngapain dipegang!"

Para kru film yang mendengar itu menghela nafas, mulai lagi, deh.

"Siap, ya. Action!"

“SAKSIKAN MR. BODYGUARD YANG MULAI TAYANG 30 APRIL 2023 DI SELURUH BIOSKOP KESAYANGAN ANDA. JANGAN LUPA YA!”

Related chapters

Latest chapter

DMCA.com Protection Status