Share

12. KEBOHONGAN YANG MENYAKITKAN

Cuaca tampaknya terlalu cerah, jika dibandingkan dengan suasana hati Adit saat ini. Hatinya gundah gulana karena bel sudah berbunyi tapi Rina sama sekali tak terlihat. Ditambah lagi, sejak kemarin tak sekalipun pacarnya itu menjawab telpon dan pesan-pesannya.

Adit takut terjadi apa-apa pada Rina. Betapa dia menyesal tak masuk saja dan melindungi Rina kemarin. Dia terlalu berhati-hati dan tampaknya itu malah menyulitkan Rina, pikirnya.

Semua murid tampaknya sudah masuk ke dalam kelas dan hanya Adit saja yang tertinggal sendirian di lapangan. Bapak satpam sudah menyuruhnya masuk berkali-kali dengan nada kesal. Akhirnya Adit pun menurut, sambil terus berusaha menghubungi Rina.

Saat itulah tiba-tiba gerbang sekolah kembali terbuka. Sebuah mobil mewah masuk dan berhenti tepat di sebelah Adit berdiri. Tidak pernah satu pun mobil yang berani memarkirkan mobilnya di area lapangan sekolah. Parkir mobil sudah disediakan di sebelah sekolah. Semua guru dan murid, baik kepala sekolah pun hanya bol
Locked Chapter
Continue to read this book on the APP

Related chapters

Latest chapter

DMCA.com Protection Status