“MAS!!!” seru Widuri.Wanita cantik berhijab itu langsung berjalan ke arah Emran dan menyentuh lengannya, seolah meminta ia tenang.Sementara Maura tampak terkejut mendengar sekaligus melihat keberadaan Emran. Maura sangat jarang bertemu dengan kedua orang tua Alif. Saat mereka berkunjung ke rumah menemui Fabian, Maura selalu tidak ada di rumah.“Sa—saya Maura, Om. Saya saudara tirinya Dira.”Maura menjawab dengan gugup, tangannya gemeteran saat melihat pria paruh baya yang serupa Alif itu menghardiknya.“Saya tahu kamu siapa. Yang saya tidak suka sikapmu.”Maura menelan ludah, kemudian perlahan melepas pegangan tangannya di lengan Alif. Selama ini Dira dan Alif tidak masalah saat dia melakukannya seperti itu. Atau bisa jadi mereka mempermasalahkannya, hanya saja Maura yang tak peduli.“Maaf, Om. Maafkan sikap saya tadi. Hal seperti ini terjadi, karena saya sudah menganggap Alif sebagai
Last Updated : 2025-08-29 Read more