Share

BAB 33 KEGELAPAN

Author: sugi ria
last update Last Updated: 2025-03-27 20:33:12

Serene mengerjap tidak percaya, melihat Ravi Alexander berdiri di depannya. Pria tampan yang selalu membuat Serena tersenyum.

"Kak Ravi," pekik Serena senang.

Ravi sendiri tak pernah menyangka akan benar-benar melihat Serena di Royal Diamond. Jadi Felix berhasil menemukan Serena, pemilik nama samaran Valen.

"Kamu sungguh lolos kompetensi? Maaf, boleh bergabung?"

Karena kursi masih kosong satu, yang lain mengizinkan Ravi duduk di meja mereka. Lagi pula, bisa kenal dengan senior adalah hal bagus.

"Iya, aku. Al maksudku mereka menemukanku," jawab Serena kelabakan.

"Caranya?" Ravi kepo, sebab dia sudah mencari Serena ke mana-mana tapi tak menemukan keberadaan putri Nereida saat itu.

"Rahasia. Yang penting aku ada di sini. Aku bisa mengasah kemampuan juga mengumpulkan uang untuk beli obat ibu."

Sendu mewarnai wajah Serena yang kini tampak lebih cantik dalam pandangan Ravi.

"Bibi akan baik-baik saja. Jangan cemas."

"Kamu tahu keadaan ibu?"

Ravi mengangguk. Keduanya sedang bicara berdua di
Continue to read this book for free
Scan code to download App
Locked Chapter

Related chapters

  • DIBENCI KELUARGA DICINTA RAJA MAFIA   BAB 34 TIDAK MASUK AKAL

    Al sendiri tidak tahu kenapa moodnya berubah drastis sejak makan siang selesai. Mood biasa saja sering membuat Max dan yang lainnya kewalahan. Apalagi bad mood begini. Bisa tambah runyam semua."Dia minum hasil percobaan kamu yang mana? Kenapa mukanya tambah psiko begitu?"Felix si ceplas ceplos langsung komen begitu Al mengakhiri rapat yamg dihadiri Beita by live streaming. Beita sendiri baru mengabarkan kalau Vasti nekad jalan-jalan ke lantai sepuluh."Enggak ya. Aku gak punya jadwal nguji hasil percobaan. Kecuali untuk Anthony. Obyek penelitiannya tidak cocok jika Al yang jadi bahan uji cobanya. Soalnya efeknya ngarah ke situ.""Ada juga yang seperti itu," Paul turut berkomentar."Apa karena Vasti?"Nah, kali ini semua setuju. Vasti memang perusak mood Al yang paling handal. Namun tebakan tiga sekawan itu meleset. Saat Serena pulang, Al masih mengantar. Tapi aura Al makin lama makin menyeramkan. Puncaknya ketika Al menyuruh Serena minum sup.Serena menolak dan malah nantangin Al.

    Last Updated : 2025-03-28
  • DIBENCI KELUARGA DICINTA RAJA MAFIA   BAB 35 TRIAL PERTAMAMU

    Serena melengos saat dia bertemu Al waktu gadis itu membuka pintu kamar. Pagi hari sebelum dia pergi bekerja. Pria itu macam biasa, cuek dan terlihat tak peduli pada Serena.Al berjalan mendahului Serena, membiarkan sang istri menikmati penampakan punggungnya yang kokoh, juga bentuk tubuhnya yang sempurna dari belakang. Jika gadis lain, mereka sudah pasti histeris, tapi ini Serena. Wanita yang menganggap ketampanan Al biasa saja. Masih kalah dibanding kak Ravi-nya. Rona merah menyebar cepat di pipi Serena begitu wajah Ravi terlintas di kepalanya.Putri Nereida sebenarnya masih sangat marah atas perbuatan Al semalam. Lancang sekali Al waktu menciumnya. Padahal kalau diingat-ingat, tidak ada yang salah dengan perbuatan mereka. Al dan Serena adalah sepasang suami istri yang sah.Ciuman hal wajar, bahkan kalau sampai ke tahap bercinta pun, tetap oke-oke wae. Namun Serena justru ngamuk. Di era ini, Al baru nemu model wanita macam Serena. Sampai di meja makan. Seperti biasa, Al akan mend

    Last Updated : 2025-03-28
  • DIBENCI KELUARGA DICINTA RAJA MAFIA   BAB 36 INSIDEN KECIL

    "Serius Al aku harus me-nem-bak mereka?"Serena mengejar Al yang mulai mengisi amunisi pada pistol jenis Glock. Serena setengah ngeri sekaligus takjub melihat cepatnya tangan Al bekerja.Pria itu menoleh, lantas memberikan sepucuk senjata pada Serena. "Kamu harus mulai terbiasa. Ingat, tidak ada perceraian dalam pernikahan kita. Pelan tapi pasti kamu harus tahu, inilah kehidupanku, dan kamu sudah terlanjur masuk di dalamnya."Serena menelan ludah. Senjata ada di depannya, pun dengan musuh mulai mendekat ke dinding transparan yang melindungi mereka."Kalau kau tidak melawan, mereka akan menghabisimu. Itu rule-nya. Dan catatannya, kamu harus menang."Al berbisik, setelah Serena menerima senjatanya. Al dengan cepat menyingkir. "Aku akan meng-covermu jika kamu kewalahan.""Tidak ada waktu untuk mundur, Rena."Al benar, sejak dia setuju dengan pernikahan ini. Dia tidak bisa mundur lagi. Dia sudah terlibat dengan kehidupan pria yang kini tak terlihat keberadaannya.Maka setelahnya, Serena

    Last Updated : 2025-03-29
  • DIBENCI KELUARGA DICINTA RAJA MAFIA   BAB 37 JANGAN MUDAH PERCAYA

    "Jangan mudah percaya."Suara Al terdengar lagi. Serena jadi sadar kalau Al terus mengawasinya."I-itu. Bagaimana ya, aku sendiri juga menumpang," balas Serena tidak enak.Paras Lisa makin muram. Serena bisa melihat sang teman menggeret koper."Rumah sewamu dekat sini?""Tidak juga. Aku ke sini, cari makan yang ... murah." Lisa menjawab seraya melirik kiri dan kanan yang penuh stand makanan.Serena membenarkan. Tempat itu adalah surga bagi mereka yang ingin makan dengan harga ramah di kantong. Namun bisa memanjakan lambung."Aku tidak tahu harus tinggal di mana malam ini. Uangku habis dan gajian masih lama."Sebagai trainee mereka memang digaji meski belum penuh. Tapi jumlah itu bisa dibilang wow untuk pemula. Dibanding perusahaan lain yang sejenis, RD punya standar gaji lebih tinggi.Serena bingung. Dia harus bagaimana. Dia ingin menolong, tapi soal rumah dia tidak bisa ikut campur. Dia saja cuma menumpang di rumah Al. Bagaimana bisa dia membawa orang lain masuk ke sana."Em, sebenta

    Last Updated : 2025-03-29
  • DIBENCI KELUARGA DICINTA RAJA MAFIA   BAB 38 PUSAT PERHATIAN

    "Hubungan kalian sepertinya tambah baik." Al hanya menarik sudut bibirnya mendengar komentar Max. Al akui Serena mampu mengimbangi dirinya. Yang jelas otak gadis itu tidak sekosong gadis lain. Wanita yang pernah Al hadapi kebanyakan hanya mengutamakan fisik saja. Namun Serena mampu menyediakan keduanya. Baik fisik maupun otak. Ehem! Al berdehem, dia teringat bagaimana rasa bibir Serena. Sial! Mendadak Al jadi ingin melihat Serena. Max sudah keluar dari ruangan setelah meletakkan laporan di meja. Jika Al tidak merespon ucapannya satu kali, artinya pria itu tidak akan mendengar lagi. Namun rahang Al mengetat melihat apa yang dia lihat melalui kamera pengawas. "Bengal juga dia ini rupanya." Sedangkan yang diawasi Al saat ini sedang asyik menggerakkan tangan di atas tablet. Tidak peduli pada Lisa yang terus menempel padanya. Serena jelas sedang bahagia level akut. Sebab saat dia makan tadi pagi satu paper bag diberikan Ara padanya. Kantong berisi Ipad dan laptop yang bisa dia gunak

    Last Updated : 2025-03-31
  • DIBENCI KELUARGA DICINTA RAJA MAFIA   BAB 39 TIDAK WARAS

    "Aku gak bermaksud begitu, Al. Apa aku harus diam saja saat melihat dia mau ngambil dompet orang itu."Serena mengkeret melihat tatapan tajam Al padanya. Gadis itu dicecar oleh Al begitu sampai di rumah. Setelah dia dijemput Max di halte yang entah ada di mana.Serena asal saja turun, sebab dia tidak mungkin menunjukkan rumahnya pada Lisa. Pun di tidak tahu alamat The Pallace.Al sendiri memang tidak bisa menjemput Serena kemarin, dia utus Max tapi pria itu bilang kalau sang istri pulang dengan Lisa naik bus. Al yang sudah illfeel dengan nama Lisa makin geram di buatnya.Lebih jengkel lagi kala Serena tak menuruti sarannya untuk menjaga jarak dengan Lisa. Bukannya manut Serena malah iya iya saja naik bus bareng Lisa."Aku beri tahu. Itu bukan urusanmu. Jangan berlagak kau bisa membantu semua orang yang mengalami kesulitan.""Enggak semua Al, cuma kebetulan aku melihatnya. Apa salahnya aku nolong.""Lalu kamu yang ganti jadi sasaran mereka. Mikir, Ren! Kamu mengganggu lahan bisnis mere

    Last Updated : 2025-04-01
  • DIBENCI KELUARGA DICINTA RAJA MAFIA   BAB 40 MENGACAUKANNYA

    "Sepertinya kita salah. Dia bukan anak emas RD." Vasti muncul dengan gengnya. Seperti biasa, gadis itu datang untuk mengganggu Serena. Sejauh ini, Serena bisa menahan diri untuk tidak melayan tingkah Vasti, seperti saran Felix. "Nah sekarang kalian tahu kan, siapa anak emasnya," balas Serena seraya mengulas senyum. Meski kepalanya keliyengan, tapi dia suka melihat Vasti kembali tertohok ucapannya. "Kau!" Vasti mendengus geram. Terlebih beberapa orang kini terang-terangan memandang rendah padanya. Namun bukan Vasti namanya jika kalah oleh intimidasi mereka yang dia nilai tidak lebih baik darinya. "Apa mungkin memang dia. Tapi tidak heran sih, lihat saja pakaiannya. Dia anak Edgar Martinez, tapi bukannya selama ini image-nya dibangun sebagai wanita baik-baik." Pevi berbisik pada Nicky yang hanya diam sambil menganggukkan kepala. "Alah, kita tahu kalangan mereka seperti apa," komen Nicky setelahnya. Giliran Pevi yang manggut-manggut setuju. Sementara Lisa, gadis itu hanya

    Last Updated : 2025-04-01
  • DIBENCI KELUARGA DICINTA RAJA MAFIA   BAB 41 KEHEBOHAN

    Serena hampir tertidur selama menunggu, perutnya mulai nyaman, tapi dia sekarang sangat lapar. Ditambah jam kerja sudah akan dimulai. Serena mulai cemas.Beberapa kali dia melihat ke arah pintu. Tidak ada pergerakan apapun, sialnya lagi Serena tidak membawa ponsel. Benda itu tergeletak di atas meja."Lapar," keluh Serena. Dia bersandar di tepi ranjang, duduk lesehan di lantai berkarpet.Al benar, dia tidak bisa melakukan apa-apa tanpa sarapan. Ego dan omongannya saja yang besar tapi kemampuannya tidak sehebat ucapannya.Dari tempatnya berada, Serena tidak bisa mendengar apa yang dibicarakan Al dan tamunya. Kamar itu kedap suara rupanya.Hampir lima belas menit, setelah Serena memeriksa jamnya. Baru pintu terbuka. Serena menatap sengit pada Al yang seperti biasa, tanpa ekspresi."Makan," perintah itu kembali Al ucapkan."Sudah tidak sempat, waktu makan siangnya habis."Serena meringis ketika hendak berdiri. Kakinya kesemutan."Justru akan lebih baik." Al melotot ketika Serena menarik u

    Last Updated : 2025-04-02

Latest chapter

  • DIBENCI KELUARGA DICINTA RAJA MAFIA   BAB 120 RAJA MAFIA YANG SESUNGGUHNYA

    Al dan Serena berdiri mematung melihat kobaran api melahap sebuah mobil. Kendaraan tersebut hampir hangus seluruhnya. Serena bergidik melihat tiga mayat terpanggang di dalam sana."Sebabnya apa?" Al bertanya pada Max yang mulai sibuk mengambil sample dari mayat yang berhasil di keluarkan anak buahnya.Serena langsung tersedak mencium aroma daging panggang. Mual dia rasakan. Gadis itu menjauh dari lokasi, dia pilih masuk ke mobil Al yang beraroma parfum pria itu. Rasa tenang seketika membalut dada Serena. Dia pejamkam mata, mengabaikan Al yang turut memakai sarung tangan. Tanpa rasa jijik ikut menyentuh mayat tadi.Ya, ya beginilah kehidupan mafia. Harusnya Serena tidak perlu heran lagi. Darah, mayat, pembunuhan, hal itu biasa bagi mereka. Tapi untuk Serena, dia baru mulai memasuki universe ini."Bisa gak sih kalian hidup normal?" Tanya Serena begitu Al kembali ke dalam mobil."Hidup normal uangnya juga normal, Nya. Gak ada duit lebih buat hidup hedon."Serena tertawa. "Kapan kalian

  • DIBENCI KELUARGA DICINTA RAJA MAFIA   BAB 119 MASUK AKAL

    "Al ini gawat. Gaston melarikan diri."Al mengalihkan perhatiannya dari berkas di depannya. Bisa kabur lagi, sepertinya dia harus memeriksa sendiri anak buahnya."Akan kuperiksa."Al beranjak pergi keluar dari ruang kerja. Masuk ke kamar, di mana Serena langsung melompat kaget mendengar suara Al."Ngapain?""Nggak ngapa-ngapain."Al memicingkan mata, sesaat menelisik ekspresi sang istri. Dia coba mencari celah untuk menemukan apa yang sedang disembunyikan Serena."Mau ke mana? Ikut." Serena mengekor langkah Al ke ruang ganti.Namun di buru-buru memejamkan mata saat Al mengganti kemeja dengan kaos. Juga celananya. Meski kerap melihat Al tanpa pakaian saat mereka bercinta. Tetap saja semua jadi aneh waktu semua terjadi di luar aktivitas panas mereka."Pakai tutup mata segala."Serena mendengus mendengar ledekan Alterio. Bunyi resleting yang dinaikkan jadi indikasi kalau pria itu telah selesai berpakaian. Serena bisa membuka mata."Ikut!" Rengek Serena."Mau dinas. Mau bunuh orang. Mau i

  • DIBENCI KELUARGA DICINTA RAJA MAFIA   BAB 118 LICIK

    Setelah dua hari libur sekaligus menenangkan diri. Serena akhirnya kembali ke kantor. Saat makan malam, Paul menjelaskan kalau Serena tidak perlu khawatir lagi soal kejadian Thalia.Counter attack sudah dibuat, respon dari netijreng juga bagus. Dalam artian mereka tidak lagi memojokkan Serena sebagai pelaku. Meski beberapa masih berkomentar burji, tapi sebagian besar sudah mengubah pandangannya pada Serena. Di zaman ini, pendapat netijreng sangatlah penting untuk sebagian kalangan.Karenanya segelintir orang melakukan berbagai cara supaya image mereka terlihat baik di mata pada pengkritik kritis tersebut.Contohnya Marvel, dia membangun citra pria baik, greenflag. Padahal Marvel diperlakukan aslinya playboy kelas kakap. Casanova level akut. Semua untuk mendapat citra baik di depan publik. Walau belakangan image yang susah payah dia ciptakan hancur berantakan. Siapa pemicunya, Serena jawabannya. Kata Al, siapa suruh coba klaim istrinya. Istri gak tu.Seluruh penghuni ruangan sempat t

  • DIBENCI KELUARGA DICINTA RAJA MAFIA   BAB 117 HOROR

    Alterio mendengus kesal. Dia berjalan keluar dari ruangan dengan langkah tergesa, tapi tidak mengganggu tidur Serena. Perempuan tersebut tak terusik sedikitpun oleh suasana hati Al yang buruk.Al benci, dalam sehari dia mendapat dua kali ceramah dengan materi sama. "Max sama Ravioli punya telepati kali ya," gerutu Al.Menyoroti nasihat Max dan Ravi yang sama intinya. Serena itu menarik di mata pria lain."Siapa yang berani melirikmu," tanya Al pada Serena yang telah berpindah ke kursi penumpang. Pria itu bisa naik lift yang membawanya turun ke lantai dekat parkiran. Hingga dia tidak perlu menghadapi dua petugas keamanan songong tadi.Dua sosok yang ternyata menunggu Serena dan Alterio turun dari ruangan Ravi. Siapa sangka jika Alterio membawa Serena melalui jalan lain. Hingga di tunggu sampai lebaran monyet pun, mereka tidak akan bertemu Serena dan Al.Tidak ada respon atas pertanyaan Al. Serena agaknya terlalu lelap untuk diganggu tidurnya. Al belum ingin pulang. Jadi dia membawa Se

  • DIBENCI KELUARGA DICINTA RAJA MAFIA   BAB 116 SINYAL CEMBURU

    Alterio kalang kabut waktu mendapati Serena tak ada di rumah. Saat makan siang dia menyempatkan diri untuk pulang. Felix berkata Serena belum masuk kantor. Jadi dia pikir sang istri pasti di rumah.Namun dia tak mendapati siapapun di rumah utama. Bahkan Beita yang tadi pagi lukanya terbuka lagi, sudah berada di kantor.Al langsung naik ke rumah pohon, tapi Serena tidak ada di sana. Pria itu kembali mencari, kali ini dia langsung menemukan keberadaan Serena.Satu lokasi yang membuat Alterio diserang kesal. Dalam hitungan menit, Alterio sudah berjibaku dengan dua petugas keamanan yang kali ini yakin kalau mereka bertindak benar.Alterio tidak punya kartu akses, juga bukan petinggi ED. Dia tidak diizinkan masuk."Aku memang bukan orang penting di sini, tapi aku bisa membuka lift dengan sidik jari. Jadi apa itu dianggap layak untuk bertemu bos kalian."Tumben Alterio bersikap kooperatif. Padahal dia bisa saja menerobos masuk tanpa peduli bakal memicu keributan. Atau sekalian Al ledakkan s

  • DIBENCI KELUARGA DICINTA RAJA MAFIA   BAB 115 ISTIMEWA DENGAN CARANYA SENDIRI

    Serena melipat tangan, melihat dua petugas keamanan yang sumringah melihat asisten Ravi. Mereka pikir ini waktunya mengusir Serena.Namun sapaan dari asisten Ravi membuat mereka tertegun. Pria yang sebelas dua belas dengan Ravi dinginnya, tampak hormat pada Serena."Nyonya, kenapa tidak bilang kalau mau ke sini?"Ha? Paras dua petugas kebersihan tadi berubah kecut. Asisten Ravi menyapa dengan santun, itu artinya pria dengan tampilan formal itu kenal baik dengan Serena."Aku sedang luang. Bolehkah aku bertemu Ravi Alexander?"Makin tercengang dua petugas tadi. Serena bahkan tidak perlu memanggil Ravi dengan sebutan tuan. Apa hubungan bos mereka dan perempuan cantik di depan mereka.Mungkinkah wanita itu adalah kekasih tuan mereka. Saat kepala mereka masih dipenuhi tanya. Asisten Ravi sudah menjawab dengan antusias."Tentu saja. Kantor ini milik Anda, Nyonya bebas datang kapan saja. Mari." Sang asisten menunjukkan jalan.Serena sempat melihat wajah dua petugas tadi berubah pias. Baru ta

  • DIBENCI KELUARGA DICINTA RAJA MAFIA   BAB 114 HALO, MR MAFIA

    Serena kesal sekaligus sedih di waktu bersamaan. Fakta kalau Lisa adalah dalang dibalik kejadian beberapa waktu lalu, cukup memukul mentalnya.Padahal Lisa punya tempat tersendiri di hati Serena. Sekarang Lisa sudah tidak ada. Ada hampa juga kecewa yang Serena rasakan. Perempuan itu meringkuk di bantal besar yang terhampar di lantai.Serena tanpa Al duga pergi ke rumah pohon. Dia melamun sambil memandang ranting pohon yang jadi atap tempat itu.Dia tidak tahu apa yang akan dia hadapi besok. Apa mereka masih akan menghujatnya, atau semua sudah berhenti. Apa yang harus Serena lakukan.Haruskah dia pergi ke kantor atau tetap bersembunyi seperti hari ini. Helaan napas berat jadi hal terakhir yang Serena lakukan sebelum memejamkan mata.Dia berniat kabur dari Al malam ini. Dia marah pada sang suami. Namun rencana kabur Serena tinggal rencana saja. Sebab lima belas kemudian, suara langkah mendekat terdengar. Diikuti hembusan napas penuh kelegaan. Al menemukan Serena. Pria itu duduk bersila

  • DIBENCI KELUARGA DICINTA RAJA MAFIA   BAB 113 EKSEKUSI

    Lisa pikir masih bisa menyelamatkan diri. Dia akan mencobanya. Tidak peduli Gaston hanya memanfaatkannya atau sungguh menyayanginya. Lisa akan urus nanti. Yang penting kabur dulu.Dia melihat celah saat semua orang orang fokus pada Serena. Istri Alterio? Ini di luar perkiraan. Gaston bilang, Serena hanya salah satu wanita yang sedang dekat dengan pria itu.Jadi Serena adalah target yang tepat jika ingin mengusik Al. Siapa sangka jika posisi Serena lebih dari itu.Serena masih sibuk berdebat dengan Al. Dua orang itu sepertinya punya hubungan rumit. Suami istri tapi kesannya jauh dari itu. Dalam pikiran Lisa, Serena adalah sasaran yang bisa mengacaukan konsentrasi Alterio dan yang lainnya.Maka ketika dia berhasil merebut senjata Felix. Benda itu langsung terarah pada Serena."Mati kau!" Letusan peluru terdengar. Serena ditarik menghindar. Gadis itu terkejut, dia pun menoleh. Serena langsung syok mendengar tembakan kembali terdengar. Lisa ambruk di tanah, dengan Beita menekan lengann

  • DIBENCI KELUARGA DICINTA RAJA MAFIA   BAB 112 TEMBAKAN

    Awalnya Serena memang berniat tidur. Tapi kemudian dia terjaga dan sulit memejamkan mata kembali. Kejadian hari itu, meski Al dan pamannya menunjukkan sikap bahwa semua baik-baik saja.Tetap saja Serena merasa terganggu. Dia tidak tahu bagaimana suasana di luar sana. Apa mereka masih menuduhnya sebagai pembunuh?Melihat ekspresi Al yang tenang macam biasa. Serena menduga kalau pria itu telah temukan jalan keluarnya. Namun Serena tetap tidak tenang.Pada akhirnya dia meraih jaket Al, memakainya lalu berjalan keluar kamar. Suasana The Palace sepi. Serena pikir sebab mereka pergi dinas bersama Al.Langkah Serena menuntunnya menuju rumah pohon. Tempat yang akhirnya Al bangun sedemikian rupa. Ada tangga yang memungkinkan Serena tak perlu memanjat kalau sedang malas.Dalam hitungan detik, dia sudah berdiri di atas rumah pohonnya. Ada lantai papan yang disediakan jika Serena ingin selonjoran di sana.Semua terlihat menyenangkan. Serena sesaat menutup mata. Dia nikmati semilir angin malam yan

Explore and read good novels for free
Free access to a vast number of good novels on GoodNovel app. Download the books you like and read anywhere & anytime.
Read books for free on the app
SCAN CODE TO READ ON APP
DMCA.com Protection Status