Share

Bab 57

Author: Darlene
Jason datang ke kamar Clara. Kebetulan, dia melihat wanita itu sedang minum obat.

Clara tidak menyangka pria itu akan muncul tiba-tiba. Dia langsung menyimpan botol obat itu.

Pria itu bergegas maju, lalu mencengkeram pergelangan tangannya, dan menatapnya tajam. "Apa yang kamu sembunyikan?"

Clara meringis kesakitan. "Lepaskan aku."

"Kamu yang menaruh obat padaku?"

Pertanyaan pria itu mencabik-cabik hatinya. Clara begitu marah sampai tertawa. "Jason, kamu curiga aku yang menaruh obat untukmu? Apa aku masokis? Ingin disiksa olehmu seperti ini?"

Jason sebenarnya punya batasan dalam hati.

Dia tidak mencurigai Clara yang menaruh obat untuknya, tetapi…

Dia tidak menyukai sikap Clara yang keras.

"Siapa tahu, 'kan? Mungkin kamu berencana hamil anakku?"

Sikap acuh tak acuh pria itu paling menyakitkan.

Clara akhirnya membuka telapak tangannya dan memperlihatkan botol pil KB. "Sayangnya, aku nggak akan bisa hamil."

Saat Jason melihat obat KB itu, matanya memerah. Pria itu bahkan makin memperkuat g
Continue to read this book for free
Scan code to download App
Locked Chapter
Comments (1)
goodnovel comment avatar
Celvind Gadho
2 bulan terus
VIEW ALL COMMENTS

Latest chapter

  • Enam Tahun dalam Dingin, Saat Kulepas Dia Memohon Cinta   Bab 246

    "Bagaimana kamu tahu tentang adikku ...." Clara tertegun sejenak. "Kamu dengar semuanya kemarin?""Mulanya nggak mau dengar," kata Niel sambil melipat tangannya. "Nggak disangka, suamimu ternyata Jason."Clara tidak berbicara."Aku bisa membantumu.""Membantuku?" Clara balas bertanya, "Kamu bisa membantuku sekali, tapi apa kamu bisa membantuku untuk kedua kalinya? Selain murid kakekmu, aku juga nggak punya hubungan apa pun denganmu. Mengapa kamu mau menyinggung Keluarga Horman demi aku?"Niel mengerutkan kening. "Aku nggak suka sama Jason. Alasan ini sudah cukup?""Itu masalah kalian. Aku bisa mengurus masalahku sendiri." Clara menarik gagang kopernya dan menatapnya lagi. "Terima kasih sudah bilang semua ini padaku, tapi pikiranku sekarang jauh lebih jernih dari sebelumnya."Dia menyeret kopernya ke dalam lift.Anna berdiri di depan mobil sambil menunggu. Saat melihat Clara keluar, dia menghampirinya dan mengambil kopernya.Clara tidak mengatakan apa pun. Dia membuka pintu dan masuk ke

  • Enam Tahun dalam Dingin, Saat Kulepas Dia Memohon Cinta   Bab 245

    Niel menyadari kesulitannya Clara dan berkata, "Dia nggak akan menyalahkanmu.""Aku tahu." Clara menatap Niel dan tersenyum. "Aku bisa tangani sendiri masalahku."Jason mengangkat alisnya sedikit."Baiklah." Niel pun meninggalkan ruangan itu.Bibir Jason sedikit melengkung. Dia menggenggam tangan Clara yang lembut. "Kamu mau bagaimana menyelesaikan masalah kita?"Dia menarik tangannya dari genggaman pria itu dan tersenyum tipis. "Coba tebak?"Jason tidak menjawab."Jason, apa kamu nggak menafsirkan tingkah lakumu hari ini sebagai akibat dari jatuh cinta padaku?" Clara merapikan jasnya. Senyumannya tampak palsu. "Kamu nggak ingin bercerai karena jatuh cinta padaku?"Jason menyipitkan matanya. "Nurut kamu?"Clara berhenti tersenyum dan menusuk dada pria itu dengan jarinya. "Apa Pak Jason yang begitu terhormat nggak berani mengakui perasaan?"Punggung Jason menegang tanpa disadari. Tatapannya berubah lembut."Sayangnya, sudah terlambat." Clara menarik tangan dan juga senyumannya. Dia mela

  • Enam Tahun dalam Dingin, Saat Kulepas Dia Memohon Cinta   Bab 244

    "Kamu tanya mengapa aku menikahimu?" Clara tersenyum sinis. "Waktu itu, aku bilang bukan karena status Nyonya Horman, tapi apa kamu percaya padaku? Apa gunanya kamu tanya aku sekarang?""Ada gunanya." Jason mendekatinya. "Setidaknya, aku ingin tahu jawabannya."Wajah Clara masih tetap tanpa ekspresi. "Kamu ingin tahu jawabannya, 'kan? Oke. Aku dulu mau menikah denganmu demi uang."Merasakan nada sinis dalam ucapan Clara, Jason merendahkan suaranya. "Kamu nggak mengatakan yang sebenarnya.""Kalau nggak, kamu kira aku menikah denganmu karena mencintaimu?"Pria itu terdiam.Setelah beberapa saat, pria itu bertanya, "Memangnya bukan?"Clara tertegun sejenak, lalu memalingkan muka, dan tidak melirik Jason lagi. "Dulu, aku membuat kesepakatan dengan nenekmu untuk menaikkan status sosial. Ayahku ingin mengubah nasib Keluarga Sengadi. Aku ini putri Keluarga Sengadi, jadi apa salahnya aku mencari pria yang berkuasa dan kaya untuk membantu keluargaku mencapai hal ini?"Jason menatapnya dengan te

  • Enam Tahun dalam Dingin, Saat Kulepas Dia Memohon Cinta   Bab 243

    Psikolog itu menggambar lingkaran di selembar kertas dengan pena, lalu menuliskan kata 'perubahan tak terduga' dan 'perubahan kehidupan pernikahan' di dalam lingkaran tersebut."Dokter Monika, apa kondisiku serius? Aku memang punya keinginan untuk membunuh orang waktu itu." Clara mencengkeram tasnya erat-erat dan merasa agak gelisah.Konon, dokter tidak bisa menyembuhkan diri mereka sendiri. Dia memang tidak berdaya menghadapi masalah ini.Dokter Monika menutup penanya. "Secara keseluruhan, skor penilaian psikologismu masih dalam kisaran normal, tapi kecenderungan untuk bersikap bermusuhan juga bisa menyebabkan depresi ringan. Kamu sudah menekan diri sendiri terlalu lama terkait orang dan hal-hal tertentu. Orang yang menekan diri sendiri dalam waktu lama rentan terhadap penyakit mental."Clara tidak berbicara."Kamu hanya punya keinginan untuk membunuh sekali itu saja, 'kan?"Clara mengangguk."Apa hanya menargetkan satu orang saja?""Iya.""Stres spesifik." Dokter Monika menopang dagu

  • Enam Tahun dalam Dingin, Saat Kulepas Dia Memohon Cinta   Bab 242

    Antar pulang dengan selamat?Clara tersenyum sinis. "Dia ingin tahu aku tinggal di mana, 'kan?"Anna hanya tersenyum dan tidak menjawab."Oke, karena dia begitu ingin tahu, antarkan aku ke Apartemen Rasuna."Anna meliriknya. Dia merasa Clara berkompromi terlalu cepat ....Ada yang aneh.Sesampainya di Apartemen Rasuna, atas perintah Jason, Anna terpaksa mengantar Clara naik ke atas.Clara juga tidak menolak.Dalam perjalanan, Clara menambahkan media sosial Niel melalui Henri. Beberapa menit kemudian, Niel menerima permintaan pertemanannya.Niel: [?]Clara: [Apa kata sandi rumahmu?]Niel: [Apa yang ingin kamu lakukan?]Clara: [Anggap saja ini sebagai bantuan. Aku akan traktir kamu makan lain kali.]Tak lama kemudian, Niel pun mengirimkan kata sandinya.Begitu keluar dari lift, Clara berhenti sejenak, lalu berbalik, dan berjalan menuju rumahnya Niel. Dia menarik papan tombol dan memasukkan sandinya.Setelah kata sandi dimasukkan, pintu terbuka secara otomatis.Niel dengan tenang melepas

  • Enam Tahun dalam Dingin, Saat Kulepas Dia Memohon Cinta   Bab 241

    Clara mengepalkan tangannya, lalu tiba-tiba tertawa. "Tapi ada persyaratannya, 'kan?"Tangan Jason yang mengancingkan jasnya terhenti sejenak. Pria itu mengerutkan kening. "Bagaimana kalau aku bilang nggak ada?""Kamu kira aku bakal percaya?"Jason tersenyum tipis. "Kalau aku bilang ada, apa kamu bakal setuju?"Clara berdiri di sana dan menghindari tatapannya.Melihat wanita itu hanya ingin menjauh darinya, tatapan Jason dipenuhi dengan kesabaran. Dia mengenggam tangan Clara yang agak dingin. "Lihat, kamu juga nggak akan setuju, terus kenapa kamu tanya? Sudah kubilang, aku nggak punya persyaratan apa pun. Kamu boleh nggak percaya."Clara menarik tangannya. "Apa maksudmu melakukan ini?""Jason, bukankah kamu sudah mengabaikanku selama ini? Selain itu, pas kamu membela Sindy dan putranya, melindungi dan memanjakan mereka, apa kamu pernah memikirkan akhir seperti sekarang ini?"Ekspresi Jason tampak kaku, tetapi dia dengan cepat kembali tenang. "Clara, aku akan menebus kesalahanku.""Apa

More Chapters
Explore and read good novels for free
Free access to a vast number of good novels on GoodNovel app. Download the books you like and read anywhere & anytime.
Read books for free on the app
SCAN CODE TO READ ON APP
DMCA.com Protection Status