Share

100. Kebetulankah?

Seperti bocah yang baru dilepas sang ibu, Nadya tak berhenti mengedar pandang melihat hal-hal baru di sekelilingnya. Pejalan kaki, pepohonan, pedagang keliling, angkot yang cukup sering melintas.

Hal paling menarik dari kota Bandung bagi Nadya adalah orang-orangnya yang ramah. Bahasanya yang lembut dan santun yang bahkan bisa dia dengar dari pemuda yang identik dengan hal-hal gaul. Nadya mengulum senyum.

Sementara seperti baru mendapat mainan baru, Edwin justru sibuk memperhatikan wanita di sampingnya. Ada kepuasan ketika ekspresi di wajah itu tampak tersenyum entah oleh apa yang dilihatnya di luar sana.

Sulit bagi Edwin untuk berhenti memperhatikan setiap gerak gerik wanita itu. Dia bahkan sampai harus memperlambat laju mobil demi mengulur waktu bersamanya.

Ya. Edwin mengakui, dia telah jatuh cinta. Cinta tak pada tempatnya.

Edwin kemudian berpaling karena dia nyaris tertangkap basah telah diam-diam mencuri pandang.

“Apa kau baru pertama kali ke Bandung?” tanya Edwin saat dia dengan
Bab Terkunci
Membaca bab selanjutnya di APP

Bab terkait

Bab terbaru

DMCA.com Protection Status