Share

Makan Siang Bersama Mertua

Bab 45

Makan Siang Bersama Mertua

"Ayam betutu?" ulang mas Ibra. Matanya melotot kepadaku.

"Sayang, ini sudah jam berapa? Sementara nanti siang Ummi dan Abi akan datang kemari. Membuat ayam betutu itu perlu waktu yang lama, takut jika nggak keburu," bujuk mas Ibra dengan suara rendah, yang dengan segera pula ku anggukkan kepala.

Mas Ibra benar. Membuat ayam betutu dengan bumbu khas butuh waktu 4 sampai 5 jam untuk mempersiapkan semuanya. Itu pun jika bumbu dasar yang biasa dipakai daerah ini sudah jadi. Jika harus membuat bumbu dasar lebih dulu, maka waktu yang digunakan akan lebih lama lagi.

"Ya udah. Aku masak ketupat dan gado-gado saja," ucapku pasrah.

Mataku tertuju kepada lontong yang sudah selesai aku buat dan sedang dalam proses pendinginan. Lontong akan menjadi teman saji gado-gado nanti, sementara sayuran seperti tauge, tahu tempe, soun, mentimun dan kerupuk sudah siap. Aku tinggal membuat sambal kacangnya saja. Menurut Mas Ibra, abi Emir tidak menyukai masakan terlalu peda
Bab Terkunci
Membaca bab selanjutnya di APP

Bab terkait

Bab terbaru

DMCA.com Protection Status