Pagi ini Renata tak ada jadwal ke kampus karena hari minggu, namun dia sudah bangun pagi-pagi sekali, dan sudah bersiap untuk pergi.Mba Iyus menghampiri Renata saat anak majikanya itu sudah turun dan terlihat memegang kunci mobil ditanganya. “Non... jangan nanti telpon mamanya non ya, kemarin ibu sudah mewanti-wanti saya untuk mengingatkan Non Renata agar menelpon ibu, terus sarapan dulu non, mba udah siapkan nasi goreng seafood kesukaan non”“Aku sarapan nanti aja mba, gampang, nasi gorengnya buat mba aja”“Aduh non, nanti mba dimarahin lagi sama ibu, kan kemarin non udah ga sarapan di rumah”Mba Iyus terus membujuk agar Renata mau memakan nasi goreng yang sudah di siapkanya.“Mommy kan jauh di makasar mba, ga mungkin marahin Mba Iyus, udah ahh.. aku lagi buru-buru, ada urusan”“Jangan begitu non, biarpun jauh yang namanya orangtua itu tetap khawatir sama anaknya, pasti ibu nelpon mba terus nanya-nanya terus pas tau non ga sarapan terus marahin mba terus...”“Terus terus mulu, Mba I
Sepulang dari rumah Seno mereka bertiga berkumpul di rumah Renata, tepatnya di kamarnya.“Kalo menurut gue nih ya.. Nad, Re.. menurut gue nih...”“Iya buruan ngomong, ribet amat lo”“Iihh... lo mah gitu doang aja nyolot Re, periksa tensi darah lo sono, jangan-jangan darting lo”“Sudah-sudah, kalian ini berantem mulu kerjaannya”Renata melongo mendengar ocehan Nadia, karena biasanya juga Nadia dan Yoke yang selalu berdebat dan Renata selalu menjadi pihak yang menengahi.“Tuh kan gue jadi lupa mau ngomong apa tadi.” Yoke menepuk keningnya sendiri.Kedatangan Mba Iyus yang membawakan minuman dan makanan ringan membuat fokus ketiganya teralihkan, dan Renata sesaat termenung menatap risol dan pastel di hadapanya. Tadi saat berbincang sebentar dengan Nenek Seno, dia sempat mengatakan kalau Seno amat menyukai cemilan tersebut. Nenek Seno juga bercerita kadang Seno dan Dylan berebut risol dan pastel buatan Nenek Seno. Sepertinya kedua pemuda itu sangat akrab layaknya saudara, lalu mengapa Dy
Hari sudah berganti malam saat Renata memaksakan diri untuk datang ke kampusnya, dia ingin memastikan sesuatu. Dylan mengantar Renata hingga di parkiran gedung fakultas teknik. Dia tidak ikut masuk, hanya menunggu Renata di dalam mobilnya. Renata berhasil meyakinkan Dylan bahwa dia akan baik-baik saja. Namun diam-diam Dylan menelpon Yoke dan Nadia untuk datang ke kampus.“Itu mobil Kak Dylan, ayo cepat sedikit Nad”“Sabar Yoke, ini juga aku sudah ngebut”Kendaraan roda dua yang ditumpangi Yoke dan Nadia pun sudah terparkir manis di samping mobil mewah Dylan. Yoke langsung dan mengetuk jendela kaca mobil, dan Dylan pun membuka pintu mobil dan keluar dari sana.“Renata sudah masuk ke dalam, dia bilang akan ke lorong tempat biasa dia menemui Seno, kalian bisa kan susul dia kesana? Aku akan menunggu disini, karena Renata bilang Seno akan mengamuk jika melihat keberadaanku, jadi lebih aman aku berada jauh dari lorong tersebut”Setelah mengetahui dimana Renata berada, Yoke dan Nadia pun ber
Ketiga gadis remaja itu kembali tidur dalam satu kamar, tepatnya kamar Renata. Yoke dan Nadia memutuskan untuk ikut pulang ke rumah Renata karena khawatir akan keselamatan sahabatnya itu jika dia pulang sendiri naik taksi online. “Re, lo udah tidur belum?” Yoke kembali duduk, setelah beberapa menit dia merebahkan tubuhnya tadi. Renata yang mendengar namanya di panggil ikut duduk di ranjangnya, menatap Yoke yang duduk di extra bed yang di gelar di bawah ranjang Renata. Nadia yang melihat kedua temannya tak jadi tidur, dia pun ikut bangun dan duduk kembali. “Lo mau ngomong apaan sih Ke? Serius amat muka lo” “Ehm... gini Re, ini sih cuma dugaan gue aja ya, hantu Seno itu kan selalu marah sama Kak Dylan, jangan-jangan kematianya itu sebenarnya ada kaitanya sama Kak Dylan” “Maksud lo gimana Ke?” “Jadi... maksud gue, siapa tau Kak Dylan sebenarnya terlibat, ya ini sih cuma dugaan gue aja ya Re, kalo menurut lo gimana Nad?” Sebelum menjawab pertanyaan Yoke, Nadia terlebih dulu menguap
“Renata?”“Ohh... Pak Damar?”“Kamu sedang apa pagi-pagi sekali ada disini Renata? Sendirian pula” Damar yang tidak melihat keberadaan Yoke dan Nadia karena terhalang oleh lemari pun berjalan mendekati Renata yang di pikirnya sendirian.“Ehm.. anu, ini pak, saya sedang dihukum, disuruh menyiapkan peralatan untuk latihan teman-teman”“Tapi ini pagi banget loh, sepi lagi, emang kamu ga takut sendirian disini?”Damar telah berdiri sangat dekat dengan Renata, dia menyentuh dan mengusap lengan Renata pelan, Renata yang mendapat perlakuan kurang nyaman tersebut langsung bergeser menghindar.“Maaf pak, bisa jauhan dikit ga berdirinya”“Ahh, kamu itu suka berlagak malu-malu, disini ga ada siapa-siapa kok, cuma kita berdua” bukanya menuruti ucapan Renata, Damar malah semakin mendekatkan tubuhnya ke tubuh Renata.“Ehm..eheemmm.. Renata apa sudah ketemu barang yang kamu cari? Soalnya disini tidak ada.” Nadia berjalan keluar dari tempat persembunyianya, karena tau apa sebenarnya maksud Damar.Da
Renata cs kini tengah menikmati sarapan mereka di kantin. “Kalian selesai sarapan duluan aja, aku mau ke ruangan Bu Shinta dulu, mau balikin amplop dia yang terjatuh”“Ah.. ngomong-ngomong soal Bu Shinta, ternyata dia itu seorang janda loh,” Nadia berbisik sambil mencondong tubuhnya ke arah Yoke dan Renata yang duduk di depannya.“Itu mah bukan gosip baru Nad, semua orang di kampus ini udah pada tau, ngapain pake bisik-bisik segala”“Ya itu maksudku Ke, nih ya... dia janda terus isi amplop itu apa? kamu masih ingat kan apa isinya?”“Lo bener Nad, terus gue mesti gimana dong? Kalo gue balikin takutnya malah kaya ngebongkar aib dia” Renata bingung sambil memegang amplop yang isinya hasil tes kehamilan tersebut.“Kalo menurut gue sih ga usah balikin Re, ga enak lah... dia juga paling udah nganggep amplop itu ilang sekarang”“Aduh... gimana dong Nad, Ke? Gue ga enak kalo ga balikin, ini kan punya orang”“Atau gini aja Re, kamu pura-pura ke ruang dosen, terus diam-diam taro amplop itu di a
“Aaarrrgghh...” Renata mengacak rambutnya dan memukul setir karena kesal, “Gue mesti gimana nih? Tadi Seno keliatan kesakitan banget, kemana harus mencari Seno kalo udah kaya gini, di lorong juga ga nongol, di deket Kak Wendi tadi juga ga ada, apa gue ke rumah neneknya Seno aja kali ya?”Renata memang tak lantas pergi setelah meninggalkan Dylan, dia hanya masuk ke dalam mobilnya dan duduk termenung disana. Dia ingin menceritakan semua yang di pikirkanya pada Seno.“Gue yakin banget pelakunya itu Kak Dylan dan di lindungi sama pa rektor, yakin banget pasti begitu, dasar orang-orang kaya suka seenaknya sendiri aja, mereka pikir nyawa manusia itu mainan kali ya? Bisa seenaknya aja menghilangkan nyawa seseorang, mereka ga mikir tentang perasaan orang-orang yang di tinggalkan Seno”“Seno... lo dimana sih? Giliran gue butuh tempat buat diskusi lo malah ngilang, kemana coba gue nyari hantu di siang hari bolong gini?”Renata terus saja mengoceh sendirian di dalam mobilnya. Sampai seseorang m
Pagi-pagi sekali Renata sudah berada di rumah Yoke, dia memang meminta Nadia untuk bertemu di rumah Yoke baru kemudian mereka bertiga berangkat menuju rumah Yasmine. Sebenarnya Renata hanya enggan menjemput Nadia di rumanya, karena khawatir akan bertemu dengan Wendi. Setelah melihat Wendi dan Dylan keluar dari ruangan UKM pagi itu, Renata langsung berhati-hati bersikap dengan Dylan, karena bisa saja Dylan memiliki hubungan dengan Wendi. Walaupun Wendi nampak selalu ketakutan saat melihat Dylan. Tetapi sebelum hubungan kedua orang tersebut menjadi jelas, Renata tak mau mengambil resiko.“Coba lo liat lagi Nad, bener ga itu beloknya kesini? Ko malah lapangan gini sih? Mana rumahnya?”Yoke yang duduk di seat belakang memajukan tubuhnya dan mengintip ponsel Nadia yang sedang digunakan untuk membuka maps. Tadi tak lama setelah Nadia sampai di rumah Yoke, ketiganya langsung pergi dengan mobil Renata menuju rumah Yasmine sesuai alamat yang didapat Nadia.Renata memegang kemudi mobilnya dan m